Polsek Pancur Batu Berikan Penyuluhan Tentang, Bahaya Narkoba dan Geng Motor di SMA Negeri 1 Pancur Batu.

NUR KENNAN BR TARIGAN

- Redaksi

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:35 WIB

50244 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pancur Batu, Deli Serdang, Nasionaldetik.com

Polsek Pancur Batu melaksanakan kegiatan Police Go to School di SMA Negeri 1 Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang, Senin (20/10/2025) pukul 07.30 WIB. Dalam kegiatan tersebut, jajaran Polsek memberikan penyuluhan dan pembinaan kepada para pelajar mengenai bahaya geng motor, tawuran, dan penyalahgunaan narkoba.

Kegiatan dipimpin oleh Waka Polsek Pancur Batu AKP Rony H.P. Situmorang yang juga bertindak sebagai pembina upacara. Turut hadir Kanit Intel Polsek Pancur Batu Iptu Edison Sembiring, Kanit Binmas Ipda Sarana Surbakti, Ps Panit II Binmas Aiptu M. Rasyid, serta Ps Kasi Humas Aipda M. Putra Ketaren.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dari pihak sekolah, kegiatan dihadiri oleh Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Pancur Batu, para guru, dan seluruh siswa-siswi.

Dalam arahannya, AKP Rony H.P. Situmorang mengingatkan para pelajar untuk menjauhi segala bentuk kegiatan negatif, termasuk terlibat dalam geng motor, tawuran, maupun penyalahgunaan narkoba.

“Kami mengajak seluruh siswa untuk lebih bijak dalam bergaul, tidak ikut-ikutan hal negatif, serta mematuhi aturan hukum dan tata tertib sekolah,” ujarnya.

Selain itu, ia juga berpesan agar para pelajar tertib berlalu lintas dan selalu menggunakan perlengkapan keselamatan saat berkendara.

“Keselamatan di jalan itu penting. Jadilah pelajar yang tertib dan menjadi contoh bagi masyarakat,” tambahnya.

AKP Rony turut menyampaikan apresiasi kepada pihak sekolah yang telah memberi kesempatan kepada Polsek Pancur Batu untuk melakukan kegiatan pembinaan ini.

“Kami berterima kasih kepada pihak sekolah atas kerja sama dan dukungannya. Semoga kegiatan ini bisa terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi generasi muda,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Pancur Batu menyampaikan apresiasi kepada jajaran Polsek Pancur Batu atas perhatian dan kepeduliannya terhadap dunia pendidikan.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Polsek Pancur Batu. Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi para siswa agar lebih sadar akan pentingnya menjauhi narkoba dan kenakalan remaja,” ujarnya.

Kegiatan penyuluhan berlangsung aman, tertib, dan kondusif hingga selesai.
(Edi/tim)

Berita Terkait

Bupati Deli Serdang dr. Asri Ludin Tambunan Resmikan Gedung Baru Yayasan Satu Hati Bersama Kita
Kapolsek Kutalimbaru, AKP Idem Sitepu S, H Bersama Personil Polsek Kutalimbaru, Berikan Tali Asih Kepada Pelajar Penderita Tumor Ganas.
Polsek Kutalimbaru Lakukan Giat ‘Police GoTo School’ di sekolah, SMA Negeri 1 Kutalimbaru.
Judi Dadu & Mesin Tembak Ikan Di Samping Pabrik PKS Aji baho Sangat Ramai, Pengunjung. Aparat Terkesan Menutup Mata.
Danramil 02/KTB Pimpin Patroli Pos Kamling di Dua Desa di wilayah, Kecamatan Kutalimbaru.
Rehab Jembatan Tanpa Plank Proyek di Dusun Dua Desa Sei Mencirim Kecamatan Kutalimbaru Deli Serdang.

Berita Terkait

Kamis, 30 Oktober 2025 - 22:04 WIB

Patroli Kolaborasi Koramil 02/TP Bersama FKPPI di Wilayah Tigapanah

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:59 WIB

Peredaran Obat Aceh di Brebes Merasehkan, Warga Tunjukan Sejumlah Tempat yang Masih Beroperasi

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:49 WIB

Vonis 10 Bulan Penjara Untuk Babinsa Sertu Riza Pahlivi, Tewasnya Remaja Saat Dibubarkan Tawuran Dianggap Kelalaian Tugas

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:31 WIB

*Pastikan Kesiapan Tempur dan Profesionalisme Prajurit, Kasad Tinjau Latbakjatrat Arhanud Terintegrasi*

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:02 WIB

Sat Reskrim Polres Tanah Karo Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Kabanjahe, Ditembak Saat Melawan Petugas

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:49 WIB

Polres Tanah Karo Intensifkan Patroli Malam, Antisipasi Balap Liar dan Tawuran

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:43 WIB

Gedung DPRD Labura Sunyi, 35 Anggota Dewan Diduga Menghindar Saat Aksi “HOSTUM” Buruh dan Mahasiswa

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:38 WIB

Perkuat Pembinaan Teritorial, Babinsa 07/Salak Ajak Warga Berdialog di Lapo Kopi

Berita Terbaru