Kapolsek Kutalimbaru, AKP Idem Sitepu S, H Bersama Personil Polsek Kutalimbaru, Berikan Tali Asih Kepada Pelajar Penderita Tumor Ganas.

NUR KENNAN BR TARIGAN

- Redaksi

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:32 WIB

50265 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kutalimbaru, Deli Serdang Nasionaldetik.com

Kapolsek Kutalimbaru bersama personel Polsek Kutalimbaru memberikan tali asih kepada seorang pelajar yang menderita penyakit tumor ganas di Dusun IX Lau Beringin, Desa Suka Makmur, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deli Serdang, Senin (20/10/2025) sekitar pukul 10.30 WIB.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolsek Kutalimbaru AKP Idem Sitepu, S.H., Kanit Binmas Ipda Hartono, Bhabinkamtibmas Desa Suka Makmur Aiptu Makmur Tarigan dan Aiptu Yusria H. Larosa, serta Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Kutalimbaru Ibu Febriani Br. Bangun, S.Pd., M.Pd., beserta para guru.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

AKP Idem Sitepu menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian jajaran Polsek Kutalimbaru terhadap warganya yang membutuhkan, khususnya pelajar bernama Dika Syahputra Ginting (19), siswa SMA Negeri 1 Kutalimbaru, anak dari pasangan Tenang Ginting dan Ermawati, yang menderita penyakit tumor ganas di bagian bahu dan lengan kanan.

“Polsek Kutalimbaru bersama pihak sekolah turut berempati dan memberikan tali asih berupa sembako untuk membantu meringankan kebutuhan sehari-hari keluarga Dika,” ujar Kapolsek.
Bantuan yang diserahkan berupa beras, telur, mi instan, susu, dan roti.

Selain itu, Kapolsek juga berkoordinasi dengan Kepala Desa Suka Makmur, Bahtiar Ginting, agar pihak pemerintah desa dapat memfasilitasi upaya medis bagi penyembuhan Dika Syahputra Ginting.

Sementara itu, orang tua Dika menyampaikan rasa terima kasihnya kepada jajaran Polsek Kutalimbaru atas perhatian dan bantuan yang diberikan.
“Kami sangat berterima kasih atas kepedulian Bapak Kapolsek dan seluruh personel Polsek Kutalimbaru,” ujarnya.

Kegiatan berlangsung dengan lancar dalam suasana penuh haru dan kepedulian sosial.

(Edi)

Berita Terkait

Bupati Deli Serdang dr. Asri Ludin Tambunan Resmikan Gedung Baru Yayasan Satu Hati Bersama Kita
Polsek Pancur Batu Berikan Penyuluhan Tentang, Bahaya Narkoba dan Geng Motor di SMA Negeri 1 Pancur Batu.
Polsek Kutalimbaru Lakukan Giat ‘Police GoTo School’ di sekolah, SMA Negeri 1 Kutalimbaru.
Judi Dadu & Mesin Tembak Ikan Di Samping Pabrik PKS Aji baho Sangat Ramai, Pengunjung. Aparat Terkesan Menutup Mata.
Danramil 02/KTB Pimpin Patroli Pos Kamling di Dua Desa di wilayah, Kecamatan Kutalimbaru.
Rehab Jembatan Tanpa Plank Proyek di Dusun Dua Desa Sei Mencirim Kecamatan Kutalimbaru Deli Serdang.

Berita Terkait

Kamis, 30 Oktober 2025 - 22:04 WIB

Patroli Kolaborasi Koramil 02/TP Bersama FKPPI di Wilayah Tigapanah

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:59 WIB

Peredaran Obat Aceh di Brebes Merasehkan, Warga Tunjukan Sejumlah Tempat yang Masih Beroperasi

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:49 WIB

Vonis 10 Bulan Penjara Untuk Babinsa Sertu Riza Pahlivi, Tewasnya Remaja Saat Dibubarkan Tawuran Dianggap Kelalaian Tugas

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:31 WIB

*Pastikan Kesiapan Tempur dan Profesionalisme Prajurit, Kasad Tinjau Latbakjatrat Arhanud Terintegrasi*

Kamis, 30 Oktober 2025 - 21:02 WIB

Sat Reskrim Polres Tanah Karo Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Kabanjahe, Ditembak Saat Melawan Petugas

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:49 WIB

Polres Tanah Karo Intensifkan Patroli Malam, Antisipasi Balap Liar dan Tawuran

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:43 WIB

Gedung DPRD Labura Sunyi, 35 Anggota Dewan Diduga Menghindar Saat Aksi “HOSTUM” Buruh dan Mahasiswa

Kamis, 30 Oktober 2025 - 20:38 WIB

Perkuat Pembinaan Teritorial, Babinsa 07/Salak Ajak Warga Berdialog di Lapo Kopi

Berita Terbaru