Tunjukkan Hasil Signifikan, Prajurit Korem 163/WSA Penuh Semangat Rehab Panti Asuhan Yappenatim

Nur Kennan Br. Tarigan

- Redaksi

Kamis, 10 April 2025 - 07:11 WIB

40188 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gianyar, Nasionaldetik.com

Samplangan, Semangat kebersamaan dan pengabdian kepada masyarakat terus ditunjukkan oleh jajaran Korem 163/Wira Satya melalui kegiatan Karya Bakti rehabilitasi Panti Asuhan Yappenatim yang beralamat di Jl. Raya Samplangan No. 10, Kelurahan Samplangan, Kecamatan/Kabupaten Gianyar, Kamis (10/4/2025).

Kegiatan yang merupakan bagian dari lomba karya bakti rehab panti asuhan tingkat Korem ini dilaksanakan secara maksimal, melibatkan personel dari berbagai satuan di jajaran Korem 163/WSA, seperti Kodim 1616/Gianyar, Kodim 1626/Bangli, Kodim 1610/Klungkung, Kodim 1623/Karangasem, Kodim 1619/Tabanan, Yonif 741/GN, dan Yonzipur 18/YKR.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hadir pula dalam kegiatan ini Kasiter Kasrem 163/WSA Kolonel Czi Eko Supri Setiawan, S.Sos., M.Han., Dandenma Korem 163/WSA Mayor Cke Putu Gede Bagiartha, Pasi Komsos Sterrem 163/WSA Mayor Inf Ida Komang Widnyana, Pasiter Kodim 1616/Gianyar Kapten Inf Cok Agustina Semadi, Ketua Yayasan Yappenatim Haji Ansori, serta Ketua Panti Asuhan Yappenatim Rudi Suhartono, S.E.

Baca Juga :  Pangdam I/BB Pimpin Upacara Penutupan Pendidikan Pertama Bintara TNI AD TA 2024 di Rindam I/BB

Kegiatan rehabilitasi lanjutan yang dilaksanakn hari ini meliputi berbagai pengerjaan fisik yang menyentuh langsung fasilitas penting di panti, seperti pemasangan atap gudang, pengecatan dinding, pembongkaran dan pemasangan keramik dapur, penataan taman, pemasangan keramik mushola dan gasebo, hingga pembangunan fasilitas olahraga dan tempat jemuran.

Progres rehabilitasi yang ditunjukkan pun sangat signifikan, dengan rincian pencapaian Renovasi ruang tidur putri: 85%, Rehabilitasi ruang bermain: 50%, Rehabilitasi ruang belajar/mushola: 60%, Penataan taman: 70%, Pembuatan fasilitas olahraga: 65%, Fasilitas kebersihan: 10%, Kebutuhan dasar alat tulis dan dapur: 0%, Rehabilitasi dapur: 85%, Pembuatan sarana tambahan (tempat jemuran): 60%

Baca Juga :  “Sarapan Pagi” Ala Babinsa: Kopda Normal Banurea Manfaatkan Momen Santai Untuk Komsos Efektif

Karya bakti ini menjadi bukti nyata semangat prajurit Korem 163/Wira Satya dalam mendukung kesejahteraan masyarakat, terutama anak-anak di panti asuhan, dengan kerja tulus dan penuh dedikasi. (Kodim 1616/Gianyar)

#TNIPRIMA #Profesional #Responsif #Integratif #Modern #Adaptif #PrajaRaksakaPeduliRakyat #PangdamUdayana #PangdamZamroni #MayjenZamroni #TNIADMengabdidanMembangunbersamaRakyat

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

Program Makan Bergizi Gratis untuk Ibu Menyusui dan Hamil Menjadi Sorotan Publik
Antisipasi Tindak Kriminal, Polsek Tebingtinggi Laksanakan Patroli Rutin
Polres Tebingtinggi Patroli Dini Hari, Sasar Geng Motor dan Balap Liar
“Kodim 0206/Dairi Gelar Upacara 17 April: Momentum Penguatan Nasionalisme dan Profesionalisme Prajurit”
“Kodim 0206/Dairi Tingkatkan Disiplin dan Keamanan Materiil, Gelar Pemeriksaan Rutin Kendaraan Dinas Babinsa”
Babinsa 02/Sidikalang Aktif Kawal Ketahanan Pangan: Monitoring Ketersediaan Pupuk di Sidikalang
TNI Berbaur, Babinsa Kopda Normal Banurea Sapa Tukang Becak di Pakpak Bharat
Sinergi Strategis Mahasiswa dan TNI, Wujud Komitmen Kebangsaan Dalam Menyongsong Masa Depan Bangsa

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 02:20 WIB

Polres Majalengka dan Polsek jajaran amankan, kenaikan Isa Al-masih

Jumat, 18 April 2025 - 00:01 WIB

Polsek Dawuan,Lakukan pengamanan Ibadah Paskah Kamis Putih di Gereja Kristen Jemaat Bethesda

Kamis, 17 April 2025 - 23:41 WIB

Bhabhinkamtibmas Polsek Leuwimunding,Giat Patroli dan Sosialisasi TPPO warga di himbau waspada perdagangan orang

Kamis, 17 April 2025 - 18:49 WIB

Semarakkan Hari Bhakti Pemasyarakatan, Rutan Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah

Kamis, 17 April 2025 - 17:59 WIB

Semangat HBP Ke-61, Rutan Kelas I Medan Ikuti Donor Darah Pemasyarakatan Sumut

Kamis, 17 April 2025 - 17:12 WIB

Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan ke – 61, Lapas Perempuan Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah Dan Pemeriksaan Kesehatan

Kamis, 17 April 2025 - 13:56 WIB

Lapas Perempuan Medan Bekerjasama Dengan Puskesmas Helvetia Mencegah Penyakit Dini Warga Binaan Pemasyarakatan

Kamis, 17 April 2025 - 04:18 WIB

Diduga Salahgunakan Izin Tinggal, WNA Asal Tiongkok Diamankan Imigrasi Polonia: Kakanwil Sumut Tegaskan Komitmen Tegakkan Hukum Keimigrasian

Berita Terbaru