Oknum TNI Mabuk Kejar PSK Hingga Masuk Rumah Tokoh Warga di Ciracas

Nur Kennan Br. Tarigan

- Redaksi

Kamis, 10 April 2025 - 16:31 WIB

40140 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ciracas,Jakarta Timur Nasionaldetik.com

Seorang oknum TNI berinisial YKN yang diduga berasal dari Kesatuan 201 Gandaria, Jakarta Timur, membuat gaduh kawasan RW 01 Ciracas, Jakarta Timur, usai mengejar seorang perempuan malam dalam kondisi diduga sedang mabuk.

Peristiwa terjadi saat perempuan tersebut berlari ketakutan dan masuk ke rumah seorang tokoh masyarakat setempat untuk meminta perlindungan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

YKN yang mengejarnya secara paksa mencoba menerobos masuk, namun dihalangi oleh warga. Meski telah dijelaskan bahwa rumah tersebut merupakan milik pribadi, YKN tetap bersikeras, bahkan sempat membanting helm dan membuat keributan yang mengganggu warga sekitar.

Baca Juga :  Kapolri Resmi Lantik Komjen Agus Andrianto Jadi Wakapolri

Seorang warga yang enggan disebut namanya menyebutkan bahwa YKN bukan sekali ini saja membuat onar. “Dia sering bikin masalah. Belum lama ini dia juga sempat memukul seorang pengunjung hingga berdarah dan pingsan,” ujarnya.

Senada dengan itu, Bang Kumis, seorang tukang ojek yang biasa mangkal di sekitar lokasi, juga pernah mengalami intimidasi dari YKN.

“Saya lagi main catur depan warung sate, tiba-tiba ada orang lari dikejar. YKN datang dan langsung tusuk papan catur pakai belati, terus ditendangin semua,” ungkapnya kesal.

Aksi arogan YKN juga disorot oleh Martius Korwa, Koordinator GEMPUR (Gabungan Pemuda Perantauan Indonesia Timur) wilayah Jakarta Timur. Ia menyesalkan tindakan YKN yang justru mencoreng nama baik warga Papua di perantauan. “Saya kecewa.

Baca Juga :  PEMBEKALAN RELAWAN KORDINATOR RT MADIUN MENYALA

Aksi-aksi seperti ini bisa memberikan stigma buruk terhadap kami orang Papua yang merantau dan berusaha hidup damai di Jakarta,” ucapnya.

Korwa mengaku telah melakukan investigasi dan mengumpulkan data lapangan untuk dilaporkan secara resmi ke institusi TNI. Ia berharap pimpinan di Kesatuan 201 segera mengambil langkah tegas.

“Seorang prajurit seharusnya menjadi panutan, bukan malah bikin resah. Sikap koboi ini tidak bisa dibiarkan,” tutup Korwa.
Sumber : Humas MIO Indonesia
Reporter : Edo Lembang

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

Program Makan Bergizi Gratis untuk Ibu Menyusui dan Hamil Menjadi Sorotan Publik
Antisipasi Tindak Kriminal, Polsek Tebingtinggi Laksanakan Patroli Rutin
Polres Tebingtinggi Patroli Dini Hari, Sasar Geng Motor dan Balap Liar
“Kodim 0206/Dairi Gelar Upacara 17 April: Momentum Penguatan Nasionalisme dan Profesionalisme Prajurit”
“Kodim 0206/Dairi Tingkatkan Disiplin dan Keamanan Materiil, Gelar Pemeriksaan Rutin Kendaraan Dinas Babinsa”
Babinsa 02/Sidikalang Aktif Kawal Ketahanan Pangan: Monitoring Ketersediaan Pupuk di Sidikalang
TNI Berbaur, Babinsa Kopda Normal Banurea Sapa Tukang Becak di Pakpak Bharat
Sinergi Strategis Mahasiswa dan TNI, Wujud Komitmen Kebangsaan Dalam Menyongsong Masa Depan Bangsa

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 09:31 WIB

Serah Terima Jabatan Kapolres Nganjuk Digelar dengan Tradisi Kehormatan

Kamis, 17 April 2025 - 23:06 WIB

Program Makan Bergizi Gratis untuk Ibu Menyusui dan Hamil Menjadi Sorotan Publik

Kamis, 17 April 2025 - 06:49 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Polsek Lengkong Pantau Tanaman Jagung di Pekarangan Warga

Selasa, 15 April 2025 - 14:35 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Polsek Baron Pantau Lahan Pekarangan Warga

Selasa, 15 April 2025 - 12:09 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Polsek Baron Pantau Lahan Pekarangan Warga

Selasa, 15 April 2025 - 04:20 WIB

Miliki Ratusan Siswa,Sekolah Dasar Masa Kecil SBY DINREGROUPING

Senin, 14 April 2025 - 14:28 WIB

Panen Terong di Polsek Wilangan, Warga Sekitar Kebagian

Senin, 14 April 2025 - 11:56 WIB

Ledakan Balon Udara Berisi Petasan Rusak Rumah Warga, 14 Pelajar di Tulungagung Diamankan Polisi

Berita Terbaru

Jawa barat

Menghadiri Gelar Budaya Rakyat 2025 DPRD Kabupaten Sukabumi

Jumat, 18 Apr 2025 - 10:04 WIB