Karutan Kelas 1 Medan Ikuti Silaturahmi Lebaran, Wakil Ketua Komisi XIll DPR RI, Sugiat Santoso Bersama Pemasyarakatan Sumatera Utara

Redaksi Medan

- Redaksi

Selasa, 8 April 2025 - 12:50 WIB

4017 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN

Dalam suasana penuh kebersamaan dan semangat Idul Fitri 1446 H, Wakil Ketua Komisi XIlI DPR RI, Sugiat Santoso, melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) Sumatera Utara. Kunjungan ini disambut hangat oleh Kepala Kantor Wilayah, Yudi Suseno, dengan Kepala Rutan Kelas 1 Medan, Andi Surya beserta para Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan dari Kota Medan dan sekitarnya.

Kegiatan yang berlangsung dengan suasana kekeluargaan ini menjadi momen penting dalam mempererat tali silaturahmi antara lembaga legislatif dan jajaran pemasyarakatan di wilayah Sumatera Utara, sekaligus menjadi forum komunikasi untuk mendukung pembenahan dan peningkatan layanan pemasyarakatan.

Dalam sambutannya, Sugiat Santoso menyampaikan apresiasi atas kerja keras seluruh jajaran Ditjen PAS Sumut.

“Momentum lebaran ini bukan hanya sekadar ajang silaturahmi, tapi juga penguatan komitmen kita bersama dalam meningkatkan kualitas pelayanan pemasyarakatan. Saya percaya, dengan kerja sama yang baik antara legislatif dan jajaran pemasyarakatan, kita bisa mewujudkan sistem pemasyarakatan yang lebih humanis dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat,”ujarnya.

Sugiat juga menegaskan bahwa Komisi XIIl DPR RI akan terus mendorong kebijakan dan penganggaran yang berpihak pada perbaikan sarana prasarana serta pengembangan sumber daya manusia di lingkungan pemasyarakatan.

Sementara itu, Kakanwil Ditjen PAS Sumut, Yudi Suseno, menyambut baik kunjungan tersebut dan menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan.

Baca Juga :  Bantu Kesulitan Warga, Satgas Yonif 721/Mks Bangun Honai Dan Rumah Bapak Gembala

“Kami sangat mengapresiasi kehadiran Bapak Sugiat Santoso di tengah kesibukan beliau. Ini menjadi penyemangat bagi kami untuk terus bekerja dengan integritas dan semangat pengabdian. Kami berkomitmen untuk terus berbenah dan meningkatkan pelayanan, baik kepada warga binaan maupun masyarakat secara umum, kata Yudi.

Sementara itu Karutan 1 Medan, Andi Surya mengatakan siap memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.” Dengan dukungan dari wakil ketua komisi XIII DPR RI bapak Sugiat menjadi penambah semangat bagi kami khususnya Rutan Kelas 1 Medan untuk terus meningkatkan Pelayanan yang terbaik bagi warga binaan dan masyarakat.”. Ujar Andi.(AVID/ril)

Berita Terkait

Polres Majalengka dan Polsek jajaran amankan, kenaikan Isa Al-masih
Polsek Dawuan,Lakukan pengamanan Ibadah Paskah Kamis Putih di Gereja Kristen Jemaat Bethesda
Jalin sinergi, Kapolres Majalengka sambut kunjungana silaturahmi Ketua BAZNAS
Bhabhinkamtibmas Polsek Leuwimunding,Giat Patroli dan Sosialisasi TPPO warga di himbau waspada perdagangan orang
Semarakkan Hari Bhakti Pemasyarakatan, Rutan Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah
Semangat HBP Ke-61, Rutan Kelas I Medan Ikuti Donor Darah Pemasyarakatan Sumut
Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan ke – 61, Lapas Perempuan Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah Dan Pemeriksaan Kesehatan
Lapas Perempuan Medan Bekerjasama Dengan Puskesmas Helvetia Mencegah Penyakit Dini Warga Binaan Pemasyarakatan

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 06:42 WIB

Antisipasi Guantibmas, Personil Polsek Cikijing Titipkan Pesan Kamtibmas Kepada Pengurus Pasar

Jumat, 18 April 2025 - 06:38 WIB

Polres Majalengka Perketat Pengamanan Ibadah Jumat Agung dan Perayaan Paskah 2025

Jumat, 18 April 2025 - 06:35 WIB

Polsek Cikijing Amankan Jalannya Peresmian Gedung KC Cikijing Bank Majalengka

Jumat, 18 April 2025 - 06:30 WIB

Perkuat Sinergitas, Tiga Pilar di Cikijing Tingkatkan Koordinasi Kamtibmas

Rabu, 16 April 2025 - 05:14 WIB

Pangkogabwilhan I, Sambangi Kodam III/Siliwangi

Selasa, 15 April 2025 - 14:23 WIB

Telah hilang seorang anak perempuan bernama Sifa Nuraeni, siswi kelas 10 jurusan TKR di SMK Muhammadiyah 2 Sumedang.

Selasa, 15 April 2025 - 14:17 WIB

Keluarga Besar GAWARIS Akan Tempuh Jalur Hukum atas Penahanan KTP Asli Panji Irawan oleh Pengusaha Kredit di Karawang

Senin, 14 April 2025 - 14:46 WIB

Woow..!!Aktivis 98 Tunggu Keseriusan Polres Bogor Tangkap Bos Besar Gas Oplosan Di Jonggol

Berita Terbaru