Kapolres Simalungun Gelar Bakti Sosial dan Silaturahmi dengan Tokoh Agama di Pondok Pesantren Syekh Salman Daim

Nur Kennan Br. Tarigan

- Redaksi

Sabtu, 8 Maret 2025 - 10:35 WIB

40152 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Masilam, Simalungun Sumut Nasionaldetik.com

Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., menggelar kegiatan bakti sosial dalam rangka pelaksanaan Bakti Religi Polri Safari Ramadhan di Pondok Persulukan Yayasan Dr. Syekh Salman Daim Thariqat Naqsyabandiyah Al-Kholidiyah Jalaliyah, Nagori Bandar Tinggi, Kecamatan Bandar Masilam, Kabupaten Simalungun pada Sabtu (8/3/2025).

Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 13.45 WIB hingga 15.10 WIB ini merupakan bagian dari program rutin Polres Simalungun selama Bulan Suci Ramadhan 1446 H. Tujuan utama kegiatan ini adalah memperkuat silaturahmi antara jajaran kepolisian dengan tokoh agama dan masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Simalungun.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hadir dalam kegiatan tersebut, selain Kapolres Simalungun, juga Guru Besar Thariqat Naqsyabandiyah Al-Kholidiyah Jalaliyah Buya Dr. Syekh Muhammad Nur Ali-Alkholidi, S.Ag., M.Hum. selaku mursyid ke-36, Pimpinan/Pengurus Ponpes Yayasan Syekh Salman Daim Rahmad Hidayat S.Ag M.Pd., Wakapolres Simalungun KOMPOL Edi Sukamto, SH, MH, beserta seluruh jajaran pejabat utama Polres Simalungun, Camat Bandar Masilam Ida Rohani Damanik S.Pd., serta Dewan Mursyidin/Mursidat, Khalipah dan seluruh Jemaah.

Rombongan Kapolres Simalungun tiba di lokasi sekitar pukul 13.45 WIB dan disambut langsung oleh Pimpinan Mursyid ke-36 Pondok Pesantren Buya Dr. Syekh Mhd Nur Ali Allkholidi S.Ag, M.Hum dan Forkopimca Kecamatan Bandar Masilam. Rangkaian acara dimulai pukul 13.50 WIB dengan pembacaan Ayat Suci Al-Quran oleh SM. Abdul Karim, S.Pd.I.

Baca Juga :  Tony Chaniago SH, Advokat Muda Asal Desa Tarai Bangun Sukses Menangkan Perkara Lahan Anak Yatim di Desa Kubang Jaya

Dalam sambutannya, Camat Bandar Masilam, Ida Royani Damanik, S.Pd, M.Ap., mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh Polres Simalungun, yang diharapkan dapat memperkuat hubungan antara pihak kepolisian dan masyarakat di wilayahnya.

Sementara itu, Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin Polri, khususnya Polres Simalungun selama bulan suci Ramadhan 1446 H. “Kegiatan ini berbentuk bakti sosial serta meningkatkan silaturahmi dengan masyarakat, tokoh-tokoh agama maupun pondok pesantren untuk dapat menjaga situasi yang kondusif di wilayah hukum Polres Simalungun,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keluarga dari bahaya narkoba. “Tidak ada ampun untuk pelaku Tindak Pidana Narkoba yang akan merusak generasi bangsa kita,” tegas AKBP Choky.

Menanggapi sambutan tersebut, Buya Dr. Syekh Mhd Nur Ali Allkholidi S.Ag, M.Hum., selaku Pimpinan Mursyid ke-36 Pondok Pesantren, mengucapkan terima kasih atas kegiatan yang telah dilakukan oleh Polres Simalungun. “Semoga kegiatan ini dapat menjadi momen yang mempererat silaturahmi antara Polres Simalungun dengan Yayasan Pondok Pesantren,” ungkapnya.

Buya juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menciptakan suasana yang aman dan kondusif agar tindak kriminal di wilayah Kabupaten Simalungun, khususnya Kecamatan Bandar Masilam, dapat dicegah secara bersama-sama. “Harapan saya agar kita tetap solid untuk menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Kabupaten Simalungun,” tambahnya.

Baca Juga :  Sat Lantas Polres Simalungun Gencarkan Imbauan Keselamatan Berlalu Lintas

Rangkaian acara ditutup dengan doa oleh Drs. SM Ruslan Syu’aib pada pukul 14.55 WIB, yang dilanjutkan dengan penyerahan bantuan sosial berupa sembako dari Kapolres Simalungun beserta Pejabat Utama Polres Simalungun kepada pimpinan pondok pesantren. Acara diakhiri dengan sesi foto bersama.

Saat dikonfirmasi, Kasi Humas Polres Simalungun AKP Verry Purba menjelaskan bahwa pelaksanaan Silaturahmi Ramadhan Polres Simalungun merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan selama Bulan Suci Ramadhan 1446 H Tahun 2025. “Silaturahmi Ramadhan yang dilaksanakan Polres Simalungun bertujuan meningkatkan hubungan silaturahmi terhadap masyarakat dan tokoh-tokoh agama maupun organisasi Muslim, guna menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Simalungun selama bulan Suci Ramadhan 1446 H,” pungkasnya.

Kegiatan yang berlangsung selama kurang lebih satu setengah jam tersebut berjalan lancar, tertib, dan kondusif. Ini merupakan bukti nyata dari komitmen Polres Simalungun dalam menjalin komunikasi dan kerjasama yang baik dengan berbagai elemen masyarakat, khususnya tokoh agama, untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Simalungun selama bulan suci Ramadhan.

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

Perangkat Desa dan Honorer Belum Terima Gaji Sepenuhnya, Keuangan Kabupaten Batanghari Bermasalah
Kapolsek Muara Bulian ,Tinjau Warga Yerdampak Banjir.
Gerai Z-Ifthar, Pacu Produktivitas UMKM Saat Ramadhan
Parah!!!4 Bulan Kerja, Gaji Perangkat Desa Tak Kunjung Cair
Kakanwil Ditjenpas Jambi Bagikan Bansos Hasil Ketahanan Pangan WBP di Lapas Kelas IIB Muara Bulian
Anggota DPRD Batanghari di jemput Paksa Ditreskrimum Polda Jamb
Berkah bulan suci Ramadhan,Kapolsek bajubang berbagi takjil 
*Semangat Keagamaan, Babinsa Koramil 09/NL Laksanakan Tadarus di Desa Binaan Selama Bulan Ramadhan*

Berita Terkait

Minggu, 9 Maret 2025 - 14:00 WIB

Perkuat Rasa Kebersamaan, Pewarta Polrestabes Medan Gelar Buka Puasa Bersama di Kediaman Indra Hasibuan

Minggu, 9 Maret 2025 - 11:03 WIB

Dandenpom I/5 Hadiri Pembukaan Ramadhan Fair XIX, Wali Kota Medan Tekankan Manfaat bagi Umat

Minggu, 9 Maret 2025 - 08:29 WIB

Unit Reskrim Polsek Medan Baru Ringkus Pelaku Tindak Pidana Pencurian

Minggu, 9 Maret 2025 - 00:41 WIB

Hari ke-9 Ramadhan, Harga Sejumlah Kebutuhan Pokok Belum Stabil

Sabtu, 8 Maret 2025 - 16:37 WIB

Danramil 05/BD Berikan Jam Komandan Kepada Anggota

Sabtu, 8 Maret 2025 - 16:29 WIB

*Babinsa Koramil 03/SB Mengecek Harga Sembako di Kelurahan Sei Berombang, Kecamatan Panai Hilir*

Sabtu, 8 Maret 2025 - 16:20 WIB

Kapolres Sibolga Dan Ketua Bhayangkari Cabang Sibolga, Laksanakan Bakti Sosial Di Pantai Asuhan

Sabtu, 8 Maret 2025 - 16:08 WIB

Sat Narkoba Polres Simalungun Ungkap Kasus Peredaran Narkoba: 40,36 Gram Sabu Diamankan Di Perdagangan

Berita Terbaru