Rutin, Koramil 04/Tigalingga Kerahkan Babinsa untuk Pengamanan Ibadah Minggu

Nur Kennan Br. Tarigan

- Redaksi

Minggu, 2 Maret 2025 - 09:29 WIB

40264 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dairi, Nasionaldetik.com

Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan ibadah Minggu, Koramil 04/Tigalingga, Kodim 0206/Dairi rutin mengerahkan Babinsa untuk melakukan pengamanan di berbagai gereja di wilayah teritorialnya. Salah satu kegiatan pengamanan dilakukan oleh Babinsa Serka Salpinus Ginting dan Serda Parlindungan Simamora di Gereja Methodist Indonesia (GMI) Desa Lau Bagot, Kecamatan Tigalingga, Kabupaten Dairi. Minggu (02/03) Ibadah yang berlangsung mulai pukul 10.00 WIB hingga selesai ini dipimpin oleh Pendeta Mula Tambunan, S.Th., dengan tema Kasihilah Musuhmu berdasarkan Lukas 6:27-38.

Pengamanan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa untuk memastikan kelancaran ibadah umat Kristiani di beberapa kecamatan, termasuk Tigalingga, Gunung Sitember, dan Siempat Nempu Hulu. Babinsa yang bertugas melakukan pengecekan situasi, memastikan kesiapan pengamanan, serta berkoordinasi dengan pihak gereja dan masyarakat guna menciptakan kondisi yang aman dan kondusif. Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan yang dapat mengganggu jalannya ibadah.

Serka Salpinus Ginting menyampaikan bahwa tugas pengamanan ini dilakukan dengan penuh tanggung jawab, meskipun menghadapi tantangan seperti cuaca ekstrem. “Kami hadir untuk memastikan jemaat dapat beribadah dengan nyaman dan tenang. Keamanan dan ketertiban merupakan prioritas kami dalam menjalankan tugas,” ujarnya. Upaya ini pun mendapat apresiasi dari masyarakat dan pihak gereja yang merasakan manfaat langsung dari keberadaan Babinsa di lokasi ibadah.

Pendeta Mula Tambunan, S.Th. mengungkapkan rasa terima kasih kepada Babinsa yang telah membantu menjaga ketertiban selama ibadah berlangsung. “Kehadiran Babinsa sangat membantu jemaat dalam beribadah dengan khusyuk tanpa khawatir akan gangguan keamanan. Kami mengapresiasi dedikasi mereka dalam menjaga ketertiban di lingkungan gereja,” ucapnya.

Baca Juga :  Ketua Umum IWO Indonesia Mengecam Keras Tindakan Pengusiran Terhadap Jurnalis

Danramil 04/Tigalingga, Kapten Arm L. Situmorang, menegaskan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen TNI dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayahnya. “Kami akan terus mengerahkan Babinsa untuk memastikan setiap kegiatan ibadah dapat berlangsung dengan aman dan nyaman. Ini adalah wujud nyata dari sinergi antara TNI, masyarakat, dan komunitas keagamaan dalam menciptakan lingkungan yang harmonis,” tegasnya. Koramil 04/Tigalingga berharap sinergi ini terus terjaga demi menciptakan suasana damai dan toleransi antar umat beragama di Kabupaten Dairi. (Prajurit Pena)

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

*Polda Jatim Berhasil Gagalkan Penyelundupan Senjata di Bojonegoro Diduga Untuk KKB Papua*
*Cegah Stunting, Posyandu Gelar Layanan Kesehatan Gizi Balita dan Ibu Hamil*
Momen Hangat Kapolri Berbagi dan Perkuat Silaturahmi Dengan Ulama Serta Masyarakat di Bulan Ramadhan
JASAD IBU & ANAK KORBAN BANJIR SUKABUMI DITEMUKAN DALAM POSISI BERPELUKAN
Kapan THR 2025 Cair? Simak penjelasnya Dibawah ini, Aturan dari Pemerintah!
Kodam I/BB dan PT STTC Sepakat Perkuat Kerja Sama Untuk Kesejahteraan Masyarakat
Babinsa Dampingi Dinas Kesehatan Lakukan Fogging Cegah DBD
Ketua Umum Ikatan Wartawan Online Indonesia ( IWO I ) Icang Rahardian, Turun Dampingi Anggotanya di PN Prabumulih

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 15:06 WIB

Warung Kopi, Ruang Dialog: Babinsa Mendengar, Masyarakat Berbicara

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:52 WIB

Pemkab Toba Serahkan Bansos Untuk Korban Kebakaran di Daerah Terisolir

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:36 WIB

Mengangkat Potensi Lokal: Babinsa Dukung UMKM Roti Rumahan di Dairi

Selasa, 11 Maret 2025 - 10:29 WIB

Bupati Gerak Cepat Tangani SMPN 4 Wanasari

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:10 WIB

Kesbangpol M phatan menghadiri acara penyambutan dan tasyakuran bupati dan wakil bupati, Batanghari

Senin, 10 Maret 2025 - 17:35 WIB

Syafari Ramadhan Bupati Tebo,Serahkan Bantuan Paket sembako kepada lansia.

Senin, 10 Maret 2025 - 06:10 WIB

1.397 Unit Rumah Disiapkan Untuk TNI dan MBR Dibangun

Minggu, 9 Maret 2025 - 08:02 WIB

Perangkat Desa dan Honorer Belum Terima Gaji Sepenuhnya, Keuangan Kabupaten Batanghari Bermasalah

Berita Terbaru