Unit PPA Satreskrim Polres Tanah Karo Temukan Keluarga Anak Kembar Yang Sempat Terlantar

Nur Kennan Br. Tarigan

- Redaksi

Jumat, 1 September 2023 - 13:29 WIB

40430 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karo -Sumut Nasionaldetik.com

Unit PPA Satreskrim Polres Tanah Karo, mempertemukan dua orang anak yang sempat terlantar dengan orangtuanya. Kedua anak tersebut dipertemukan dengan orangtuanya, di ruang UPPA Satreskrim Polres Tanah Karo, Jumat(1/9/2023).

Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman, S.H, S.I.K, M.M, CPHR, melalui Kasat Reskrim AKP Aryya Nusa Hindrawan, S.I.K, CPHR didampingi Kanit PPA Ipda Sri Wahyuni Ginting, mengatakan temuan anak terlantar ini bermula pada Kamis(31/8) lalu sekira pukul 14.00 WIB, didapati seorang nenek dengan Panggilan Karo berusia 70 tahun sedang memangku sepasang anak kembar berusia sepuluh bulan dalam keadaan menangis kelaparan.

Melihat ini, masyarakat sekitar mengamankan nenek br Karo bersama sepasang bayi kembar tersebut ke Dinsos Kab. Karo.

“Atas peristiwa tersebut Dinsos berkordinasi dengan DP3AP2KB Kab. Karo, selanjutnya DP3AP2KB menghubungi kita UPPA Sat Reskrim Polres Tanah Karo,” Kata Kanit UPPA.

Sehingga disepakati antara UPPA, Dinsos dan DP3AP2KB, untuk menempatkan Nenek Br Karo tersebut di Rumah Aman Dinas Sosial Kab. Karo.

Selanjutnya UPPA melakukan upaya pencarian keberadaan orang tua sepasang anak kembar tersebut dan pada Jumat tanggal 01 September 2022 diketahui keberadaan ibu kandung anak kembar tersebut.

Diketahuilah bahwa bapak dan ibu atau orang tua sepasang anak kembar tersebut bertengkar, sehingga keduanya pergi dari rumah meninggalkan sepasang anak kembar tersebut bersama neneknya (ibu kandung dari bapak sepasang anak kembar).

Setelah ditinggalkan, nenek br Karo tersebut pergi ke Pusat Pasar Kabanjahe untuk mencari pekerjaan yang biasa dilakukannya, yakni membersihkan cabai ditukang bumbu.

“Nenek dari anak-anak ini ke pasar Kabanjahe dengan niat untuk mencari kerja membersihkan cabai,” jelas kanit.

Setelah menemukan ibu kandung sepasang anak kembar tersebut Rosita Hanim BR Sembiring, diketahui bahwa ibu kandungnya sering dipukuli dan tidak diberi uang belanja dan susu untuk sepasang anak kembar tersebut.

Setelah dipertemukan, Rosita Hanim Br Sembiring, berjanji akan membawa sepasang anak kembar tersebut untuk dirawat dan tidak ditelantarkan.

Atas peristiwa ini, UPPA, Dinsos dan DP3AP2KB akan secara rutin memantau keadaan sepasang bayi kembar tersebut yang telah tinggal bersama ibu kandungnya dan Neneknya.

“Sudah kita serahkan kepada ibunya, namun demikian, kita bersama Dinos dan DP3AP2KB akan rutin memantau memastikan kejadian pelantaran tidak terulang kembali”, tutup Kanit.

( Nur Kennan Tarigan)


Baca Juga :  Polres Tanah Karo Cepat Atasi Pohon Tumbang di Jalan Lau Kawar

Berita Terkait

Rutan Kabanjahe Gelar Rapat Dinas, Penguatan Tugas dan Fungsi Pegawai
Kolaborasi Dengan Pemuda Muhammadiyah, Rutan Kelas I Medan Buka Pesantren Kilat Warga Binaan Gelombang Ke-2
Warga Binaan Antusias Ikuti Lomba Adzan dan Ayat Pendek Bertema ‘Ngabuburide Fazzio’ di Lapas Kelas I Medan
Lapas Kelas I Medan Tutup Pesantren Kilat Ramadan 1446 H
Luapan Debit Air Situ Bahar Genangi Jalan dan Rumah Warga
Rutan Balige Kembangkan Peternakan Ayam Kampung untuk Dukung Ketahanan Pangan
Kasikorwas Polsus Direktorat Bimas Polda Sumut Lakukan Kunjungan Silaturahmi ke Lapas Kelas I Medan
Kanwil Kemenkum Sumut Laksanakan Rapat dengan Stakeholder terkait Penyusunan Peta Permasalahan Hukum Sumut Tahun 2025

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 06:04 WIB

Wakil Rakyat LubukLinggau Sampaikan Hasil Reses Perdapil Kepihak Eksekutif

Minggu, 16 Maret 2025 - 18:17 WIB

Woow..!! Diduga Perumda Pasar Kabupaten Oku, Banyak Lakukan Pungli di Setiap Pasar Yang Ada di Kabupaten OKU

Minggu, 16 Maret 2025 - 00:11 WIB

Wooow..!! Sarang Korupsi di Comot KPK ,OTT KPK di OKU Dìduga Melibatkan Mantan Pj Bupati dan Oknum Ajudan

Sabtu, 15 Maret 2025 - 13:51 WIB

Viral .!! Terjadi KPK OTT di OKU, Kapolres: Benar! Kami Diminta Sediakan Ruang Pemeriksaan

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:31 WIB

Viral..!! KPK OTT di OKU, Sejumlah Anggota Dewan dan Pejabat Dìamankan

Sabtu, 15 Maret 2025 - 06:19 WIB

Endang Gustina: ‘Saya Hanya Jualan Baju, Menghidupi Banyak Anak Dengan Cara yang Halal’

Rabu, 5 Maret 2025 - 05:12 WIB

Ketua Umum NR Icang Rahardian S.H M.H Iwo Indonesia Mengingatkan Seluruh Indonesia Demo Damai Untuk Mendukung Proses Sidang Teman Kita Prabumulih Siap Turun Jalan 

Selasa, 4 Maret 2025 - 16:01 WIB

Tiga Sahabat IWO Indonesia Didakwa Lakukan Pemerasan, Ketum IWO Indonesia Langsung Turun Tangan Ke PN Prabumulih Berikan Advokasi

Berita Terbaru