DPP KNPI: Pemuda Mitra Strategis Pemerintah dalam Mewujudkan Swasembada Energi dan Pemanfaatan Energi Baru Terbarukan

- Redaksi

Senin, 18 November 2024 - 01:25 WIB

4030 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Jakarta//nasionaldetik.com – Dewan Pengurus Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPP KNPI) menekankan pentingnya peran pemuda sebagai mitra strategis pemerintah. Terutama dalam mencapai swasembada energi serta mendorong pemanfaatan energi baru dan terbarukan (EBT).

Dengan semangat kolaborasi, pemuda Indonesia diharapkan dapat berkontribusi secara signifikan, dalam menciptakan solusi inovatif untuk tantangan energi nasional yang berkelanjutan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua Umum DPP KNPI, Putri Khairunnisa mengatakan, pemuda adalah kekuatan pendorong dalam membangun masa depan energi Indonesia.

Sebagai generasi yang adaptif terhadap teknologi, pemuda memiliki potensi besar untuk mengembangkan dan menerapkan ide-ide segar di sektor energi. Baik dalam hal efisiensi energi maupun pemanfaatan sumber energi terbarukan.

“Indonesia memiliki potensi sumber daya energi yang melimpah, mulai dari panas bumi, tenaga surya, hingga angin dan bioenergi. Untuk memaksimalkan potensi ini, diperlukan dukungan dari generasi muda yang berinovasi dan berkolaborasi dengan pemerintah serta sektor swasta. Pemuda Indonesia harus menjadi pionir dalam memanfaatkan EBT demi mewujudkan kemandirian energi nasional,” ujar Nisa saat pidato Peringatan Hari Pahlawan di Bulungan-Jakarta Selatan, Jum’at (15/10/2024).

Baca Juga :  Panglima TNI: Latihan Aksi Khusus Koopssus TNI Merupakan Wujud Sinergitas Tri Matra TNI

DPP KNPI juga mendorong pemerintah untuk memberikan ruang bagi pemuda melalui kebijakan dan program yang mendukung partisipasi mereka. Terutama dalam sektor energi, seperti melalui pelatihan, pengembangan kapasitas, hingga insentif bagi startup dan inovator muda di bidang EBT.

Dimana dukungan ini diyakini akan memotivasi pemuda, untuk terus berperan aktif dalam mewujudkan swasembada energi yang ramah lingkungan.

“Pemuda dapat menjadi agen perubahan yang kuat dalam transisi energi nasional. Sebagai mitra strategis, mereka bisa membantu pemerintah dalam merumuskan langkah-langkah konkret untuk mencapai target swasembada energi. Dimana sejalan dengan komitmen Indonesia dalam mengurangi emisi karbon,” tambahnya.

Baca Juga :  PNIB : Kemerdekaan Kehidupan Beragama Adalah Bagian Dari Kemerdekaan Bangsa, 2024 Merdeka Dari Intoleransi Wahabi Khilafah Radikalisme Terorisme

Lebih jauh, DPP KNPI menegaskan, pemanfaatan EBT tidak hanya akan meningkatkan kemandirian energi. Namun juga akan membuka peluang baru bagi lapangan kerja, pertumbuhan ekonomi, dan peningkatan kualitas hidup masyarakat.

Kata Nisa dalam konteks ini, kolaborasi antara pemuda dan pemerintah sangat penting, untuk mengatasi berbagai tantangan dalam transisi energi dan memastikan keberlanjutan lingkungan.

Dengan dukungan semua pihak, DPP KNPI optimis bahwa Indonesia dapat mencapai swasembada energi melalui pemanfaatan EBT. Tentunya pemuda Indonesia akan siap menjadi mitra strategis dalam perjalanan tersebut.

“Sebagai generasi masa depan bangsa, mereka akan menjadi garda terdepan dalam mewujudkan visi Indonesia yang mandiri dan berkelanjutan di sektor energi,” pungkas Nissa. (red)

 

 

 

 

 

 

 

Berita Terkait

Aksi Babinsa Duren Sawit, Bubarkan Tawuran Warga
27 Tahun Mengabdi Karyawan Perjuangkan Hak Pensiunnya, Pengacara Somasi PT Harfit Internasional
Saatnya NR Icang Rahardian SH MH, Bocah Bekasi Calon Dirut TVRI
DPP KNPI: Pentingnya Peran Pemerintah dalam Menyatukan Pemuda untuk Membangun Generasi Tangguh dan Mewujudkan Perdamaian ASEAN
Terjunkan 1.516 Personel, Polri Siap Amankan Debat Ketiga Pilgub DKI Jakarta
Klarifikasi Kapuspen TNI Terkait Foto Pamen TNI Bersama Ivan Sugianto
Polri Targetkan SMA Taruna Kemala Bhayangkara Beroperasi 2026
Rangkaian HUT Ke 79 TNI, Koramil Duren Sawit Berikan Bantuan Sembako ke Yayasan Al-Khairan

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 23:15 WIB

Polda Lampung Ingatkan Masyarakat Waspadai Penipuan CPNS

Sabtu, 16 November 2024 - 13:01 WIB

Partai Golkar Kabupaten Pesawaran Semakin Solid dan Kompak Usung Paslon ASRI Hingga Raih Kemenangan

Sabtu, 16 November 2024 - 08:08 WIB

Polda Lampung Imbau Warga Waspada Kejahatan, Khususnya Nasabah Bank

Sabtu, 16 November 2024 - 07:56 WIB

Perwakilan Daerah Dapil 5 dari Partai Demokrat Turut Prihatin Atas Musibah Kebakaran di Desa Lempasing Teluk Pandang

Sabtu, 16 November 2024 - 05:01 WIB

Yopi Hendro, Optimis Memenangkan Praperadilan Di PN Gedongtataan, Terhadap SP3, Gakkumdu Polres Pesawaran Sesuai Dengan Harapan Masyarakat

Jumat, 15 November 2024 - 15:06 WIB

Gabungan Sahabat dan Relawan ASRI Adakan Kegiatan Jum’at Berkah

Jumat, 15 November 2024 - 14:55 WIB

Jaga Kebugaran, Personel Polda Lampung Gelar Jalan Sehat di Sekitar Mako

Jumat, 15 November 2024 - 14:47 WIB

Lapor Pak Presiden”Pekerjaan Tambal Sulam Ruas Sukamara Kuripan Tanggamus Diduga Asal-Asalan

Berita Terbaru

BREBES

Pelayanan Publik Pemkab Brebes Terbaik ke-20 Se-Indonesia

Selasa, 19 Nov 2024 - 07:07 WIB

BREBES

Cek Siswa Latja, Tim SPN Polda Jateng Kunjungi Polres Brebes

Selasa, 19 Nov 2024 - 07:00 WIB