Brebes Miliki Kawasan Stasiun Lapangan BRIN Maribaya

- Redaksi

Sabtu, 26 April 2025 - 11:39 WIB

4087 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Brebes//nasionaldetik.com – Wakil Bupati Brebes Wurja SE menghadiri peresmian Kawasan Stasiun Lapangan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) di Desa Kalinusu, Kecamatan Bumiayu, Sabtu (26/4/2025).

Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Kepala BRIN, Laksana Tri Handoko, yang disaksikan Wakil Bupati Brebes Wurja SE, Anggota Komisi X DPR RI H Agung Widyantoro SH MSi, serta para tamu undangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutannya, Wurja menyampaikan apresiasi atas kehadiran pusat penelitian BRIN di Kabupaten Brebes. Ia berharap keberadaan stasiun lapangan ini mampu menarik minat peneliti dari dalam maupun luar negeri untuk menggali lebih dalam sejarah purba di kawasan Situs Buton.

Baca Juga :  Pemilu Aman dan Damai, Seluruh Elemen di Magelang Gelar Deklarasi

“Kami menyambut baik kehadiran BRIN di Brebes. Ini menjadi momentum penting untuk mengungkap sejarah purba yang selama ini tersembunyi di wilayah kami,” ujar Wurja.

Sementara itu Kepala BRIN, Laksana Tri Handoko mengatakan bahwa keberadaan Kawasan Stasiun Lapangan BRIN di Maribaya Bumiayu merupakan kawasan penelitian terbesar di Indonesia.

Di lokasi ini para peneliti dan mahasiswa akan melakukan penelitian untuk menguak sejarah purba di.kawasan ini.

Hal senada disampaikan Anggota DPR RI dari Komisi X H Agung Widyantoro yang menyatakan dukungan penuhnya terhadap upaya BRIN dalam melakukan penelitian di Brebes. Ia optimistis, penelitian ini akan membuka tabir sejarah peradaban dunia.

Baca Juga :  Kapolres Resmikan Lapangan Apel Tri Brata Polres Brebes

“Penelitian di kawasan ini diharapkan dapat memperkaya khasanah ilmu pengetahuan tentang peradaban purba, tidak hanya di tingkat nasional, tetapi juga internasional,” katanya.

Kawasan Maribaya, Bumiayu, kini resmi menjadi pusat penelitian BRIN yang difokuskan untuk menggali jejak sejarah peradaban purba di Brebes.

Hadir dalam acara itu Kepala Bapperida Brebes Drs Apriyanto Sudarmoko, Kepala DPKH Brebes drh Ismu Subroto, Kepala Dinbudpar Brebes Drs Eko Supriyanto MSi, para Deputi BRIN, Profesor Peneliti dan tamu undangan.

 

Berita Terkait

Jaga Tradisi, Jaga Negeri: TNI Kawal Pawai Budaya Bendorejo Jelang HUT RI ke-80
Kesenian Wayang Kulit: Simbol Menjaga Warisan dan Jati Diri Bangsa
Komplotan Pencurian Tower Baterai Dibekuk Jajaran Satreskrim Polres Brebes
DWP Lapas muara Bulian Melaksanakan Bakti sosial, Menyerahkan Bantuan Kepada Anak LKSA 
Bupati: Brebes Bakal Miliki Kolam Renang Standar Nasional
Suasana Penuh Syukur Warnai Tasyakuran Khitan dan Aqiqah Putra Kepala Desa Tanjungsari
Bentrokan Masa FPI dan PWI di Pemalang, PNIB : Tangkap Rizieq Shihab Biang Provokasi Adu Domba Warga
Pemkab Bersama Polres Tulungagung Terapkan Aturan Ketat Sound Horeg: Pembatasan Desibel dan Jam Operasional Demi Kenyamanan Warga

Berita Terkait

Senin, 28 Juli 2025 - 13:13 WIB

Polres Jombang Gelar Operasi Patuh Semeru 2025, Pelanggaran dan Laka Lantas Menurun Signifikan

Senin, 28 Juli 2025 - 11:55 WIB

Jaga Tradisi, Jaga Negeri: TNI Kawal Pawai Budaya Bendorejo Jelang HUT RI ke-80

Senin, 28 Juli 2025 - 11:47 WIB

Kesenian Wayang Kulit: Simbol Menjaga Warisan dan Jati Diri Bangsa

Senin, 28 Juli 2025 - 10:13 WIB

Daerah Kecil di Jawa Timur Ini Justru Masuk Jajaran Kota Terkaya se-Indonesia, Kok Bisa?

Minggu, 27 Juli 2025 - 22:40 WIB

Terjadi…!!! Sekdes di Jombang Dilaporkan ke Polisi, Diduga Gelapkan Rp 61 Juta Dana Pengurusan Sertifikat

Minggu, 27 Juli 2025 - 22:01 WIB

Desa Sentul Mengadakan Pelatihan Kepemimpinan Bagi Karang Taruna Bhakti

Minggu, 27 Juli 2025 - 21:14 WIB

Truk Tangki Bermodus Transportir Industri Diduga Angkut BBM Subsidi di Wilayah Probolinggo.

Minggu, 27 Juli 2025 - 18:52 WIB

Mendapati Laporan Masyarakat Polsek Waru Menurunkan Unit Reskrim Adanya Mayat Tergeletak

Berita Terbaru

KALIMANTAN

Seluruh warga Penajam Harus Merasakan Gas Rumah

Senin, 28 Jul 2025 - 13:41 WIB