Ramah Tamah  Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Pemkab Karo

Putry Ribu

- Redaksi

Jumat, 10 Januari 2025 - 12:58 WIB

4048 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Karo, Nasionaldetik.com

Dalam rangka merayakan Natal 2024 dan menyambut Tahun Baru 2025, Pemerintah Kabupaten Karo menggelar acara Ramah Tamah yang berlangsung di Jambur Pemkab Karo, Jumat (10/01/2025).

Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Tahun 2024 telah memberikan banyak pelajaran berharga.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Tahun 2024 telah memberikan banyak pelajaran berharga. Ada tantangan yang menguji ketangguhan kita, tapi ada juga momen bahagia yang membuat kita tertawa. Mari kita bersyukur atas semua pengalaman yang telah membentuk kita, menjadikan diri kita lebih kuat, lebih gigih, dan lebih berani dalam menghadapi tantangan tersulit.” ucap bupati.

Baca Juga :  "Ibadah Kerohanian Warga Binaan Rutan Kabanjahe, Bangun Semangat Untuk Berubah"

Bupati Cory juga mengingatkan bahwa pada tahun 2025, penyerahan tongkat estafet pembangunan Kabupaten Karo akan terjadi, dan ia berharap kepemimpinan baru dapat membawa Karo menuju kemajuan yang lebih baik.

“Saya berharap kepemimpinan baru nanti mampu membawa Tanah Karo kita menjadi lebih maju. Dan khusus kepada kita yang hadir ini, mari kita dukung semua program kepemimpinan baru nanti untuk kebaikan dan kemajuan Kabupaten Karo yang kita cintai ini,” tambahnya.

Baca Juga :  Polsek Berastagi Sosialisasi Kesetaraan Gender di Berastagi Aktif Edukasi Masyarakat

Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting, Wakil Bupati Karo Terpilih masa bakti 2025-2030, Komando Tarigan, Forkopimda Kabupaten Karo, berbagai elemen masyarakat, tokoh agama, serta jajaran pemerintah daerah.

 

( VN_Bangun )

Berita Terkait

Polsek Tigabinanga Perkuat Kamtibmas dan Ketahanan Pangan di Desa Pergendangen
Kapolsek Berastagi Bersama Bhabinkamtibmas Desa Sempajaya Hadiri MusrenbangDes RKPDES 2025
Polsek Juhar Galakkan Program Ketahanan Pangan dengan Pemanfaatan Lahan Pekarangan
Bhabinkamtibmas Bripka Salmon Sembiring Ajak Siswa SD Pertumbungen Rajin Belajar
Kapolres Tanah Karo Laksanakan Jumat Curhat dan Jumat Berkah di Mesjid Nurul Ikhlas
Kapolsek Berastagi Bersama Bhabinkamtibmas Desa Sempajaya Hadiri MusrenbangDes RKPDES 2025
Kapolres Tanah Karo Laksanakan Jumat Curhat dan Jumat Berkah di Mesjid Nurul Ikhlas
Kanit Binkamsa Polres Tanah Karo Lakukan Pembinaan Kapasitas Satpam di Bank BCA KCP Kabanjahe

Berita Terkait

Jumat, 10 Januari 2025 - 15:22 WIB

Kapolsek Berastagi Bersama Bhabinkamtibmas Desa Sempajaya Hadiri MusrenbangDes RKPDES 2025

Jumat, 10 Januari 2025 - 15:01 WIB

Polsek Juhar Galakkan Program Ketahanan Pangan dengan Pemanfaatan Lahan Pekarangan

Jumat, 10 Januari 2025 - 14:18 WIB

Bhabinkamtibmas Bripka Salmon Sembiring Ajak Siswa SD Pertumbungen Rajin Belajar

Jumat, 10 Januari 2025 - 14:10 WIB

Kapolres Tanah Karo Laksanakan Jumat Curhat dan Jumat Berkah di Mesjid Nurul Ikhlas

Jumat, 10 Januari 2025 - 12:58 WIB

Ramah Tamah  Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Pemkab Karo

Jumat, 10 Januari 2025 - 10:55 WIB

Kapolsek Berastagi Bersama Bhabinkamtibmas Desa Sempajaya Hadiri MusrenbangDes RKPDES 2025

Jumat, 10 Januari 2025 - 10:38 WIB

Kapolres Tanah Karo Laksanakan Jumat Curhat dan Jumat Berkah di Mesjid Nurul Ikhlas

Kamis, 9 Januari 2025 - 13:26 WIB

Kanit Binkamsa Polres Tanah Karo Lakukan Pembinaan Kapasitas Satpam di Bank BCA KCP Kabanjahe

Berita Terbaru