Sat Lantas Polres Simalungun Buru Pelaku Tabrak Lari di Simalungun: Pengendara Vario Tewas

- Redaksi

Senin, 16 Desember 2024 - 16:12 WIB

40103 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Simalungun, Sumut Nasionaldetik.com

16 Desember 2024 – Kecelakaan lalu lintas fatal terjadi di Jalan Lintas Sumatera Pematangsiantar-Tebing Tinggi KM 22-23, tepatnya di Nagori Pematang Dolok Kahean, Kecamatan Tapian Dolok, Kabupaten Simalungun. Kejadian yang terjadi pada Senin pagi sekitar pukul 06.35 WIB ini mengakibatkan seorang pengendara sepeda motor meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP).

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kasi Humas Polres Simalungun AKP Verry Purba menjelaskan bahwa korban yang meninggal dunia diidentifikasi sebagai Budi Sutrisno (29), warga Aman Sari, Kecamatan Dolok Batu Nanggar. Korban yang mengendarai sepeda motor Honda Vario BK 2403 TBE bertabrakan dengan sebuah bus pariwisata yang hingga kini belum teridentifikasi identitas dan nomor kendaraannya.

“Berdasarkan keterangan penduduk di lokasi kejadian, bus pariwisata tersebut melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Medan menuju Pematangsiantar. Saat di lokasi kejadian, bus tersebut mengambil jalur kanan dan menabrak sepeda motor korban yang datang dari arah berlawanan,” jelas AKP Verry Purba.

Baca Juga :  Lapas Binjai Gelar Razia Gabungan Dalam Rangka HBP ke 60

Kasat Lantas Polres Simalungun IPTU Jonni F.H. Sinaga, S.H., menambahkan bahwa korban telah melengkapi standar keselamatan berkendara dengan menggunakan helm SNI dan membawa SIM serta STNK. Akibat kecelakaan tersebut, korban mengalami luka fatal berupa luka koyak pada telinga dan hidung, luka koyak pada kaki kiri dan patah, serta mulut mengeluarkan darah yang mengakibatkan korban meninggal dunia di tempat kejadian.

Kerugian material diperkirakan mencapai Rp 25 juta, dengan kerusakan pada sepeda motor korban meliputi lingkar roda depan ringsek, kap sayap roda depan rusak, dan ban depan pecah. Kondisi saat kejadian dilaporkan cerah dengan arus lalu lintas sepi. Lokasi kejadian merupakan jalan dua arah dengan lebar 6,90 meter, beraspal, dan dilengkapi marka jalan.

Baca Juga :  Kanwil Kemenkumham Sumut ikuti Kegiatan Diseminasi dan Penguatan HAM tema Sensitisasi Hak –Hak Orang dengan Sindroma Down di Indonesia

Pihak kepolisian menghadapi beberapa hambatan dalam penyelidikan, termasuk tidak adanya CCTV di sekitar TKP dan nihilnya saksi mata yang melihat langsung kejadian. Namun demikian, Polres Simalungun telah melakukan serangkaian tindak lanjut, termasuk olah TKP, mengundang saksi-saksi untuk diwawancarai, koordinasi dengan pihak Jasa Raharja, dan gelar perkara.

“Kami sedang melakukan pengejaran terhadap bus pariwisata yang melarikan diri ke arah Pematangsiantar. Kami juga menghimbau kepada masyarakat yang memiliki informasi terkait kejadian ini untuk dapat melaporkan kepada pihak kepolisian,” tutup AKP Verry Purba.

Kasus ini telah tercatat dalam Laporan Polisi Nomor LP/A/456/XII/2024/SPKT/POLRES SIMALUNGUN/POLDA SUMATERA UTARA dan masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh pihak berwenang.

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

Polres Simalungun Bersinergi Bersama Tiga Instansi Amankan Arus Penumpang di Stasiun Bandar Tinggi
Personel Polres Simalungun Siap Siaga Amankan Arus Balik Libur Tahun Baru di Pos Yan-II Pantai Bebas Parapat: Menjaga Keamanan dan Ketertiban di Tengah Keramaian
Babinsa Respon dan Cek Lokasi Jejak Kaki Binatang Buas Diduga Harimau di Panji Dabutar, Kecamatan Sitinjo
Mendengar Keluhan Warga, Babinsa Koramil 12/LP Kasih Tips Jitu Atasi Maling
Babinsa Selalu Hadir untuk Rakyat, Serda Julianto Manik Bantu Jemur dan Rontok Pascapanen Jagung Warga Boangmanalu
Kado Tahun Baru Satgas Yonzipur 5/ABW, Wujud Perhatian dan Kebersamaan
Kanwil Kemenkum Sumut Sambut Tahun 2025 Dengan Semangat Baru
Menko Yusril: Pemerintah Hormati Putusan MK yang Batalkan Presidential Threshold

Berita Terkait

Selasa, 7 Januari 2025 - 03:51 WIB

Kapolsek Banjaran Pimpin Pengecekan Lokasi Ketahanan Pangan Tanam Jagung di Desa Cimeong

Selasa, 7 Januari 2025 - 03:44 WIB

Bhabinkamtibmas Bripka Andryana Mutakin Laksanakan Sambang Masyarakat dan Berikan Pesan Kamtibmas

Selasa, 7 Januari 2025 - 03:38 WIB

Bhabinkamtibmas dan Babinsa Laksanakan Patroli Sinergitas untuk Meningkatkan Keamanan Masyarakat

Selasa, 7 Januari 2025 - 03:26 WIB

Brigadir Nuryanto Laksanakan Giat Gatur Pagi di Pertigaan Tonjong Majalengka, Bentuk Pelayanan Terbaik kepada Masyarakat

Senin, 6 Januari 2025 - 11:22 WIB

Aksi Heroik Aipda Anumerta Anditia: Menyelamatkan Nyawa Sevina di Pantai Pangandaran.

Minggu, 5 Januari 2025 - 05:43 WIB

Kapolres Majalengka Imbau Masyarakat Tidak Terprovokasi Isu Media Sosial

Sabtu, 4 Januari 2025 - 13:37 WIB

Pemakaman Aipda Anumerta Anditia Munartomo, Yang Berkorban Menolong Warga Tenggelam di Pantai Pangandaran

Sabtu, 4 Januari 2025 - 03:37 WIB

Serda Didin Wahyudin Babinsa Koramil 1205/Rajapolah Tasikmalaya Lakukan Pendampingan Swasembada Pangan

Berita Terbaru