Tinjau Pelabuhan Bakauheni Sambut Nataru 2024, Karoops Polda Lampung: Kami Siap Amankan Nataru

- Redaksi

Rabu, 11 Desember 2024 - 15:08 WIB

4026 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nasional detik.com, LAMPUNG SELATAN – Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, Karo Ops Polda Lampung Kombes Pol Ardisyah Daulay bersama Direktur Polairud Polda Lampung Kombes Pol Boby Paludin Tambunan melakukan peninjauan kesiapan Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, Rabu (11/12/2024).

Dalam kunjungan ini, mereka diterima langsung oleh General Manager PT ASDP, Syamsudin, yang menjelaskan kesiapan pelabuhan dalam menyambut arus masuk dan keluar masyarakat dari wilayah Sumatera, khususnya Lampung.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain meninjau Dermaga yang ada di Pelabuhan Bakauheni, rombongan juga mengunjungi Dermaga Wika Beton yang direncanakan akan dioperasikan selama masa angkutan Nataru 2024-2025.

Pengelola Pelabuhan Bakauheni telah menyiapkan sejumlah rencana kontinjensi, salah satunya adalah mengoperasionalkan Dermaga Wika Beton. Hal ini untuk mengantisipasi lonjakan penumpang dan padatnya operasional Pelabuhan Merak.

Menurutnya, berdasarkan hasil evaluasi saat Idulfitri lalu, Pelabuhan Merak kerap meminta tambahan kapal untuk merapat ke Bakauheni menggunakan metode Tiba Bongkar Berangkat (TBB).

Baca Juga :  Polda Lampung Amankan Pemindahan 21 Narapidana Narkotika dari Lapas Way Hui ke Lapas Nusakambangan

Dengan demikian, jika permintaan serupa terjadi selama Nataru, kapal-kapal dapat diarahkan ke Dermaga Wika Beton untuk memperlancar arus penumpang.

Karo Ops Polda Lampung, Kombes Pol Ardisyah Daulay, turut menekankan pentingnya kerja sama seluruh pihak dalam menghadapi potensi lonjakan penumpang.

“Koordinasi antara seluruh pemangku kepentingan, termasuk PT ASDP, TNI, dan pemerintah daerah, menjadi kunci untuk memastikan kesiapan fasilitas pelabuhan dan kelancaran arus lalu lintas laut selama Nataru,” tegas Ardisyah.

Selain itu Karo Ops Polda Lampung juga menjelaskan bahwa Polda Lampung siap mengamankan Nataru 2024 dan telah membuat perencanaan pengamanan Nataru 2024. Dengan sinergitas semua pihak diyakini perayaan Nataru 2024 dapat berjalan dengan aman, tertib, lancar dan damai.

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Umi Fadillah Astutik, menambahkan bahwa Polda Lampung berkomitmen memberikan pelayanan terbaik demi keamanan dan kenyamanan masyarakat selama masa Nataru.

Baca Juga :  PERCEPAT DAN TINGKATKAN PELAYANAN SATLANTAS POLRES PESAWARAN GELAR FKP

“Sinergi antara Polda Lampung dan pihak terkait sangat penting untuk memastikan kelancaran arus mudik dan balik Nataru. Operasional Dermaga Wika Beton merupakan salah satu langkah antisipatif kami untuk mengurai kepadatan,” ujar Umi.

Ia juga mengimbau masyarakat yang akan menggunakan layanan Pelabuhan Bakauheni untuk mematuhi aturan dan mengikuti arahan petugas di lapangan.

“Kami mengajak masyarakat untuk tertib dan bersabar dalam menggunakan fasilitas pelabuhan agar perjalanan selama Nataru dapat berlangsung aman dan nyaman,” tambahnya.

Dengan langkah antisipasi seperti pengoperasian Dermaga Wika Beton, diharapkan arus lalu lintas laut dapat berjalan lancar tanpa hambatan berarti.

 

Pewarta : P.Tambunan / red.

Sumber Berita : KABIDHUMAS POLDA LAMPUNG

Kombes Pol Umi Fadilah Astutik S.Sos.S.I.k.M.Si.

Berita Terkait

Ketua AJO-L Tanggamus bereaksi Terkait Pembagian Zonasi Oleh Apdesi Tanggamus
Polda Lampung Tahan 2 Tersangka Korupsi Penyimpangan Dana BUMAKAM di Tulang Bawang
27 November 2024 Sudah Berlalu,Aries Sandi Supriyanto Menang Pilkada Pesawaran Satu Putaran,FK-WKP Berharap Bisa Diterima Semua Pihak
Warga Bandar Agung suoh Menjerit ,keluhkan Luapan Air Sungai Yang Tak Kunjung Ada Perhatian
Polda Lampung Tegaskan Tidak Ada Penolakan Laporan Masyarakat, Komitmen Transparansi dan Akuntabilitas
Brimob Polda Lampung Siaga Hadapi Cuaca Buruk, Personel dan Peralatan Disiapkan
Tindakan Tegas Kepolisian Di perlukan Untuk memenuhi rasa keadilan masyarakat
Ditreskrimum Polda Lampung Raih Penghargaan Top of News atas Pengungkapan Kasus Penipuan Petani Senilai Rp10 Miliar

Berita Terkait

Rabu, 11 Desember 2024 - 16:30 WIB

Presiden Prabowo Buka Apel Kasatwil Polri 2024, Kapolres Simalungun Turut Hadir di Akpol Semarang

Rabu, 11 Desember 2024 - 13:10 WIB

Koramil 02 Dan Polsek Benda Gelar Kegiatan Donor Darah

Rabu, 11 Desember 2024 - 12:59 WIB

Satgas Mobile Yonif 323 Buaya Putih Kostrad Lumpuhkan 2 OPM di Distrik Sinak

Rabu, 11 Desember 2024 - 03:24 WIB

Uji Coba Makan Sehat Bergizi, Pangdam I/BB Tanya Siswa SD : Enak Gak Makanannya ?

Selasa, 10 Desember 2024 - 16:22 WIB

Dandim 1307/Poso Letkol Arm Edi Yulian Budiargo Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Dapur Sehat di Desa Toliba

Selasa, 10 Desember 2024 - 05:07 WIB

Bakti Sosial Bentuk Kepedulian Satgas Yonif 131/BRS Untuk Masyarakat Papua

Selasa, 10 Desember 2024 - 00:45 WIB

Warga Aisa Sambut Gembira Fogging Bersama Habema

Senin, 9 Desember 2024 - 12:03 WIB

POLDA KEPRI TERIMA ANUGERAH KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK TAHUN 2024

Berita Terbaru