Mardingding Tanah Karo, Nasionaldetik.com
Masyarakat Kecamatan Mardingding, Kabupaten Karo terpaksa angkat bicara terkait beredarnya isu berita yang bernarasikan opini miring atas pemberitaan dibeberapa media online di Kabupaten Karo, terkait perjudian yang marak.
Kamis 24/10/2024 Sembiring dan Tarigan yang didampingi Milala melalui awak Media ini, lakukan upaya pembenaran demi tercipta situasi aman serta kondusif untuk kampungnya, Milala serta masyarakat Kecamatan Laubaleng dan Mardingding membantah keras atas info yang beredar dari salah satu media online yang tanpa melakukan pengecekan serta investigasi dan telusuri dahulu kebenarannya.
Lanjutnya, selain memberikan pernyataan bantahan tidak ada aktifitas perjudian lagi di Kecamatan Laubaleng Mardingding, sejatinya Sembiring dan Tarigan pun akui kepada wartawan ini, kendatipun demikian dirinya menuturkan dengan sikap humanis kepada wartawan dan telah sangat berterima kasih kepada para insan Pers yang lakukan bidang jasa secara profesional selalu terapkan dan utamakan KEJ (Kode Etik Jurnalist), dengan adanya wartawan Profesional sebagai pemberi informasi yang terpercaya dan dapat dipertanggung jawabkan, kepada masyarakat tetaplah utamakan keprofesionalan dalam mengemban suatu bidang sebagai penyampai informasi dan berita mencerdaskan bangsa dan negara.
Menurut Milala beberapa portal berita dari media online yang isinya “Marak Judi di Kecamatan Laubaleng dan Mardingding” Itu tidak benar adanya.
“Apabila dikemudian hari ada judi yang dimaksud, bandar judi pasti akan di tindak tegas,”ungkap Sembiring
Maka dari itu, ia pun menyesalkan kepada para awak media online telah memuat suatu artikel tanpa narasi yang jelas, ia mengkhawatirkan bilamana ada pihak pihak tertentu yang tidak bertanggung jawab ingin ciptakan kerusuhan serta ketidak nyamanan,
” Saya berharap agar warga Kecamatan dan Laubaleng Mardingding demi terwujudnya keharmonisan dan kebaikan serta kenyamanan bersama, jangan mudah terpengaruh apalagi percaya terhadap informasi yang belum jelas.” ujarnya.
(Jonson Tarigan)