Tanah Karo, Nasionaldetik.com
Kasipropam Polres Tanah Karo, Iptu Eryes Situmorang, turut serta dalam acara Penetapan Hari Jadi Propam Polri, Pataka Divpropam Polri dan Tanda Kemahiran Propam Polri yang diselenggarakan secara virtual melalui sarana Zoom, Kamis(17/10/2024).
Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Vidcon lantai IV, Polda Sumatera Utara, dengan dihadiri Kabid Propam Kombes Pol Bambang Tertianto beserta PJU Bid Propam dan jajaran Kasi Propam dari Polres Jajaran Polda Sumut.
Acara ini merupakan momen penting bagi Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polri untuk mempertegas komitmennya dalam meningkatkan profesionalisme, disiplin, dan integritas di kalangan anggota kepolisian. Dalam kesempatan tersebut, simbol simbol kebesaran seperti Pataka Divpropam dan Tanda Kemahiran Propam disampaikan sebagai bentuk penghormatan terhadap nilai nilai luhur institusi.
Kasi Propam Polres Tanah Karo, Iptu Eryes Situmorang, menjelaskan bahwa visi Propam adalah menciptakan Polri yang bersih, berintegritas, dan bebas dari penyimpangan serta pelanggaran disiplin. “Kami memiliki misi untuk memastikan anggota Polri menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, sesuai dengan aturan hukum dan etika profesi, sehingga kepercayaan masyarakat terhadap Polri tetap terjaga,” ujar Iptu Eryes Situmorang.
Melalui kegiatan ini, Propam Polri terus memperkuat fungsi pengawasan internal dan penegakan disiplin, guna mendukung Polri dalam melaksanakan tugas pelayanan kepada masyarakat dengan baik. Kasi Propam menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen menjaga moralitas dan integritas setiap anggota kepolisian di wilayah hukum Polres Tanah Karo, untuk mendukung terciptanya Polri yang profesional, modern, dan terpercaya.
( VN_Bangun )
#humaspolrestanahkaro