Bawaslu Kabupaten Karo Gelar Rapat Bersama Media/Jurnalis Dalam Pemilihan Tahun 2024

- Redaksi

Jumat, 27 September 2024 - 16:01 WIB

40290 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Tanah Karo, Sumut Nasionaldetik.com

Pada masa Kampanye Pilkada Serentak Tahun 2024 ini , Bawaslu Kabupaten Karo melaksanakan kegiatan Rapat Sinergi bersama Media / Jurnalis dalam penguatan pemberitaan pada Pemilihan Umum Serentak Tahun 2024. Jumat, 27/09/ 2024 bertempat di Aula Kantor Bawaslu Kabupaten Karo, Jalan Jamin Ginting, Kabanjahe.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutanya, Ketua Bawaslu Kabupaten Karo, Gemar Tarigan yang diwakili, Sudiman S.Pdi Kordiv K2H / Divisi Hukum ( Humas Bawaslu) menyampaikan, bahwa Bawaslu Kabupaten Karo mempunyai hak untuk melakukan pengawasan dalam rangka memastikan Pemilu berjalan dengan jujur.
Oleh karena itu sinergi antara Bawaslu Kabupaten Karo dan media sangat penting dalam menjaga integritas dan kredibilitas Pemilu.
Melalui kegiatan ini kami berharap hubungan Bawaslu Kabupaten Karo dan media berjalan dengan baik. Kami juga ingin berbagi informasi mengenai isu, tanggapan serta mendengar masukan, sehingga terciptanya lingkungan yang kondusif”, ujar Sudiman.

Selanjutnya, Anggota Bawaslu Provinsi Sumatera Utara, Saud Boang Manalu ( Humas dan Divisi Hukum ) sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut menyampaikan bahwa sinergitas media dan Bawaslu sangatlah penting dalam rangka menyukseskan Pilkada Serentak 2024, khususnya terhadap tahapan kampanye yang sedang berjalan.

Baca Juga :  PLT. Kasat Binmas Polres Tanah Karo Hadiri Kegiatan Dialog Lintas Agama Kab. Karo

“Teman-teman media kami harapkan dapat membantu pemberitaan proses Pilkada serentak sekarang ini dan dapat memberikan berita yang baik, kami harapkan dalam Pilkada 2024 sinergi ini berjalan dengan baik karena gong pelaksanaan sudah berjalan jadi saya berharap teman-teman di media masih tetap bersama-sama dengan kami di Bawaslu khususnya di Kabupaten Karo ini untuk bisa menyampaikan isu-isu krusial dalam Pilkada”, kata pria yang juga mantan wartawan ini. Lanjutnya, Bawaslu membutuhkan dukungan dan partisipasi media dan masyarakat dalam menjalankan fungsi pengawasan Pemilu/Pemilihan. Misalnya di lapangan kita menemukan adanya pemasangan alat peraga calon yang menyalahi ketentuan, untuk menurunkan APK tersebut kewenangan Bawaslu terbatas, karena kita sifatnya hanya memberikan rekomendasi sesuai yang tertuang dalam Undang-undang Nomor 10 Tahun 2016, yang mengatur pemilihan serentak itu semua ada di KPU dan penurunan APK ada di Satpol PP.

Baca Juga :  Diminta kepada Dinas Kesehatan Tanah Karo memberikan Sanksi Kepada ASN Yang Tidak Pernah Masuk Kerja Di Puskesmas Laubaleng

Untuk itu kami berharap Pers bisa menjadi jembatan penghubung yang strategis dalam menggemakan pesan – pesan pengawasan partisipatif dalam lingkup yang lebih agar masyarakat tahu dan paham sebatas mana kewenangan Bawaslu”, jelas Saud.

Sementara itu, sebagai narasumber, Robert Tarigan, SH juga menegaskan, peran media sangat penting dalam menjaga stabilitas sosial dan politik di tengah masyarakat selama tahapan Pilkada.

Media diharapkan tidak hanya menyajikan berita, yang tidak akurat dan berimbang, tetapi juga mampu menahan diri agar tidak terjebak dalam polarisasi politik yang dapat memicu konflik. Itulah pentingnya sinergi antara media dan Bawaslu Sumut, Bawaslu Kabupaten Karo dalam menangani informasi, terutama yang berkaitan dengan dugaan pelanggaran Pilkada, ujar Robert mengakhiri.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Anggota Bawaslu Kabupaten Karo, Sudiman, S. Pdi, Robert Tarigan, SH dan Sekretariat Bawaslu Kabupaten Karo dan Staf serta 40 orang perwakilan masing-masing Media Kabupaten Karo.

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

Bhabinkamtibmas Polsek Tigapanah Lakukan Cooling System Jelang Pelantikan Pilkada 2024
Polsek Tigabinanga Perkuat Kamtibmas dan Ketahanan Pangan di Desa Pergendangen
Kapolsek Berastagi Bersama Bhabinkamtibmas Desa Sempajaya Hadiri MusrenbangDes RKPDES 2025
Polsek Juhar Galakkan Program Ketahanan Pangan dengan Pemanfaatan Lahan Pekarangan
Bhabinkamtibmas Bripka Salmon Sembiring Ajak Siswa SD Pertumbungen Rajin Belajar
Kapolres Tanah Karo Laksanakan Jumat Curhat dan Jumat Berkah di Mesjid Nurul Ikhlas
Ramah Tamah  Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Pemkab Karo
Kapolsek Berastagi Bersama Bhabinkamtibmas Desa Sempajaya Hadiri MusrenbangDes RKPDES 2025

Berita Terkait

Sabtu, 11 Januari 2025 - 07:04 WIB

Pencegahan Bullying dan Sadar Hukum di SDN 1 Getas.

Sabtu, 11 Januari 2025 - 06:45 WIB

Polres Nganjuk Bekuk Tiga Tersangka Peredaran Narkotika Jenis Sabu dan Pil Dobel L.

Sabtu, 11 Januari 2025 - 05:51 WIB

Kapolres Tulungagung: Sinergi Seluruh Elemen Masyarakat Kunci Menciptakan Kamtibmas Kondusif di Tahun

Jumat, 10 Januari 2025 - 13:31 WIB

KPU Kota Kediri Resmi Tetapkan Vinanda Prameswati dan KH Qowimmudin Thoha Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kediri periode 2025-2030.

Jumat, 10 Januari 2025 - 04:57 WIB

Rotasi di Korem 081/DSJ, Kasrem Ingatkan Tantangan Tugas yang Tidaklah Mudah.

Kamis, 9 Januari 2025 - 14:03 WIB

Karya Bhakti Koramil Cipayung Bersama PPSU Bersihkan Saluran Air

Kamis, 9 Januari 2025 - 12:30 WIB

Polsek Bagor Gerebek Lokasi Perjudian Sabung Ayam di Sugihwaras.

Kamis, 9 Januari 2025 - 12:24 WIB

Ungkap Kasus Okerbaya, Polres Nganjuk Amankan 9.971 Pil Dobel L.

Berita Terbaru

Jawa timur

Pencegahan Bullying dan Sadar Hukum di SDN 1 Getas.

Sabtu, 11 Jan 2025 - 07:04 WIB