Kasdam I/BB Berangkatkan Jamaah Calon Haji KBIHU Kodam I/BB, Harapkan Haji Mabrur dan Jaga Nama Baik TNI

Nur Kennan Br. Tarigan

- Redaksi

Minggu, 18 Mei 2025 - 14:36 WIB

40131 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan, Nasionaldetik.com

– Suasana haru dan khidmat menyelimuti Masjid Taqwa Makodam I/Bukit Barisan pada Sabtu pagi (17/5/2025), saat Kasdam I/BB Brigjen TNI Arif Hartoto, S.E., secara resmi melepas keberangkatan 69 jamaah calon haji dari Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) Kodam I/BB menuju Tanah Suci. Dalam kesempatan tersebut, Brigjen Arif hadir mewakili Pangdam I/BB Mayjen TNI Rio Firdianto.

Dalam sambutan tertulis Pangdam yang dibacakan Kasdam, disampaikan bahwa keberangkatan haji bukan sekadar perjalanan ritual, tetapi juga momentum pengabdian spiritual yang membutuhkan keikhlasan, kedisiplinan, serta keteladanan sebagai duta umat dan bangsa. Pangdam juga mengingatkan bahwa setiap langkah ibadah haji adalah ladang pahala yang sarat dengan nilai pengorbanan dan kesabaran.

“Ibadah haji adalah anugerah yang tidak diberikan kepada semua orang. Gunakan kesempatan ini untuk benar-benar mendekatkan diri kepada Allah SWT, menjaga kekompakan sesama jamaah, dan menjunjung tinggi nama baik Kodam I/BB serta TNI secara keseluruhan,” pesan Pangdam dalam amanatnya.

Kasdam juga menekankan pentingnya menjaga kondisi fisik, mematuhi seluruh aturan pemerintah Indonesia maupun otoritas Arab Saudi, serta tetap menjalin komunikasi dengan petugas pendamping. Para jamaah dihimbau untuk saling membantu, menjaga etika selama berada di Tanah Suci, dan tidak melupakan doa-doa terbaik, termasuk bagi para prajurit yang sedang bertugas menjaga keutuhan NKRI.

Baca Juga :  Pastikan SKD Berjalan Lancar, Kakanwil Kemenkumham Sumut bersama Kanreg VI BKN Medan Pantau Jalannya CAT

Para jamaah yang terdiri dari 30 laki-laki dan 39 perempuan ini tergabung dalam Kloter 18 dan telah memasuki masa karantina di Asrama Haji Medan. Mereka direncanakan akan bertolak ke Tanah Suci pada Minggu pagi, 18 Mei 2025 pukul 07.00 WIB melalui Embarkasi Medan/Kualanamu. Kegiatan pelepasan ini turut dihadiri para pejabat utama Kodam I/BB, Sahli Pangdam, Kabalakdam, serta para Dansat jajaran.
Sumber : Pendam I/BB

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

Ferry Sibarani Lantik Pengurus PPDI se-Sumut Periode 2025–2029: Tegaskan Peran Pers Sebagai Pilar Demokrasi
Hukum Tak Bertaring? Oscar Sebayang Tak Diborgol, Tertawa Saat Disidang
DPD II PKN Kota Medan Berbagi Kepada Kaum Dhuafa
Gubsu Bobby Nasution Dukung Penutupan THM yang Langgar Aturan di Sumut
Korupsi Dana Covid-19 Sumut: Gelombang Desakan untuk Seret Nama-Nama Besar
Tak Menyerah Saat Ditabrak Orang Mabuk, Muhammad Ja’far Tetap Kuliah dan Jadi Penemu Herbal Dunia
Warga Sedih, Pertanyakan Masih Kurangnya Perhatian Pemko Medan di Kelurahan Tangkahan
PT Medan Bebaskan Selamet: Bukan Tindak Pidana, Tengku Ade dan Zainur Rusdi Harusnya Ikut Bebas

Berita Terkait

Selasa, 29 Juli 2025 - 00:22 WIB

Kapolres Tanah Karo Tegas: Jangan Buka Lahan dengan Membakar, Saatnya Beralih ke Teknologi

Selasa, 29 Juli 2025 - 00:10 WIB

Polsek Juhar Hadiri Pelatihan BUMDes: Dorong Desa Juhar Ginting Jadi Mandiri dan Maju

Senin, 28 Juli 2025 - 23:47 WIB

Seorang Wiraswasta di Berastagi, Ditangkap di Kamar Kos Diduga Simpan Sabu

Minggu, 27 Juli 2025 - 20:40 WIB

Polres Tanah Karo Intensifkan Patroli Dini Hari, Cegah 3C dan Balap Liar di Kota Kabanjahe

Minggu, 27 Juli 2025 - 20:36 WIB

Satlantas Polres Tanah Karo: Helm Bukan Aksesoris, Tapi Pelindung Nyawa

Minggu, 27 Juli 2025 - 20:32 WIB

Bukan Musim, Tapi Kelalaian — Kapolres Tanah Karo Soroti Penyebab Karhutla

Minggu, 27 Juli 2025 - 20:28 WIB

Diduga Miliki Narkotika, Pria Asal Desa Raya Diamankan Polisi di Kamar Kos

Sabtu, 26 Juli 2025 - 23:14 WIB

Satlantas Polres Tanah Karo Tegaskan: Anak di Bawah Umur Bukan Untuk Di Jalan

Berita Terbaru