Kapolsek Paguyangan Dampingi Kelompok Tani Berkah Joyo dalam Program Ketahanan Pangan

- Redaksi

Selasa, 29 April 2025 - 04:23 WIB

40207 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Brebes//nasionaldetik.com – Dalam rangka mendukung program pemerintah ASTACITA di bidang ketahanan pangan, khususnya pada sektor pertanian tanaman jagung, Kapolsek Paguyangan AKP Tasudin, S.H., M.H., bersama anggota, melakukan pendampingan dan monitoring terhadap Kelompok Tani Berkah Joyo di Desa Kedungoleng, Kecamatan Paguyangan, Kabupaten Brebes, pada Senin (28/4/2025).

Kegiatan yang dimulai pada pukul 10.00 WIB ini turut melibatkan pemerintah desa setempat. Pendampingan ini bertujuan untuk mengoptimalkan pemanfaatan lahan milik petani dan Perhutani yang ada di wilayah tersebut, sebagai bagian dari upaya mendukung ketahanan pangan nasional.

Selain melakukan pendampingan dan monitoring terkait rencana panen raya jagung, jajaran Polsek Paguyangan juga menyerahkan bantuan berupa pupuk urea kepada Kelompok Tani Berkah Joyo. Bantuan ini diharapkan dapat membantu meningkatkan produktivitas tanaman jagung dan mendukung keberhasilan program ketahanan pangan.

Dalam keterangannya, Kapolres Brebes AKBP Achmad Oka Mahendra melalui Kapolsek Paguyangan AKP Tasudin, S.H., M.H. menjelaskan bahwa kehadiran Gugus Tugas Polri ini merupakan wujud nyata dukungan terhadap program nasional yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto, khususnya di bidang ketahanan pangan.

Baca Juga :  Puncak HBP Ke-61, Rutan Labuhan Deli Gelar Tasyakuran “Pemasyarakatan Pasti Bermanfaat Untuk Masyarakat”

“Ketahanan pangan bukan hanya tanggung jawab petani, tetapi juga tugas kita semua. Dengan Gugus Tugas ini, kami ingin menunjukkan bahwa Polri siap menjadi mitra bagi masyarakat, khususnya di sektor pertanian,” tegas AKP Tasudin.

Kegiatan berjalan dengan lancar dan disambut antusias oleh para petani, yang mengapresiasi perhatian dan dukungan dari pihak kepolisian serta pemerintah desa. (HMS/FN)

Berita Terkait

Rayakan Ultah ke-38, Ferdy Sanjaya Sembiring Gelar Doa dan Jamuan Bersama Ratusan Anak Yatim
Momen Sejarah, PKD dan Dirosah Ula, PC GP Ansor Pacitan Launching Buku Dalil Amaliyah Aswaja
Razia Gabungan di Rutan I Medan : Ciptakan Situasi Aman dan Tertib di Blok Hunian
Asah Kemampuan Personel, Polres Brebes Gelar Latihan Menembak
PT BIG Bersama Bazista DKM At Taqwa Santuni Anak Yatim
KODIM 0909/Kutai Timur Resmi Di Mulai”TMMD Sasar Pembangunan Insfatruktur Dan Pemberdayaan”.
Hak Dan Perlindungan Masa Depan Anak,SMPN 04 Tanjung Adakan Peringati Hari Anak Nasional
TMMD Sengkuyung III Kodim Brebes, Wujudkan Percepatan Pembangunan Dengan Semangat Gotong Royong

Berita Terkait

Minggu, 27 Juli 2025 - 20:40 WIB

Polres Tanah Karo Intensifkan Patroli Dini Hari, Cegah 3C dan Balap Liar di Kota Kabanjahe

Minggu, 27 Juli 2025 - 20:36 WIB

Satlantas Polres Tanah Karo: Helm Bukan Aksesoris, Tapi Pelindung Nyawa

Minggu, 27 Juli 2025 - 20:32 WIB

Bukan Musim, Tapi Kelalaian — Kapolres Tanah Karo Soroti Penyebab Karhutla

Sabtu, 26 Juli 2025 - 23:14 WIB

Satlantas Polres Tanah Karo Tegaskan: Anak di Bawah Umur Bukan Untuk Di Jalan

Sabtu, 26 Juli 2025 - 23:10 WIB

Kapolres Tanah Karo Imbau Warga: Segera Lapor Jika Melihat Kebakaran Hutan, Hubungi Call Center 110

Sabtu, 26 Juli 2025 - 23:06 WIB

Sat Samapta Polres Tanah Karo Laksanakan KRYD, Wujud Nyata Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Sabtu, 26 Juli 2025 - 23:01 WIB

Sosialisasi Ops Patuh Toba 2025, Satlantas Polres Tanah Karo Sasar Sopir Ekspedisi di Tigapanah

Jumat, 25 Juli 2025 - 21:10 WIB

Kapolres Tanah Karo Tegas Soal Karhutla: “Asap Bukan Warisan, Stop Bakar Lahan!”

Berita Terbaru