Nasionaldetik.com , Sragen,- Dalam rangka memperingati Hut Korem 074/Wrt yang ke-59, Kodim 0725/Sragen menggelar doa bersama di masjid Nurul Huda Makodim Sragen. Ada beberapa rangkaian kegiatan yang dilaksanakan selain doa bersama diantaranya ziarah ke makam pahlawan dan tasyakuran. Senin, 28/04/2025.
Dalam doa bersama, Kodim turut mengundang anak yatim dari panti asuhan Muhammadiyah Sragen mengadakan doa bersama untuk keselamatan bangsa dan negara, khususnya untuk menjaga persatuan dan kesatuan di tengah berbagai tantangan yang dihadapi saat ini. Doa ini juga ditujukan untuk para pejuang bangsa dan keselamatan serta keberhasilan prajurit TNI.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dandim 0725/Sragen Letkol Inf Ricky Julianto Wuwung, S.Sos. M.IP mengatakan bahwa kegiatan doa bersama bertujuan untuk mendoakan keluarga besar Korem 074/Warastratama dan kodim Sragen agar selalu sehat dan bisa menjalankan tugas negara serta mendoakan keselamatan bangsa dan negara agar selalu aman tidak ada gangguan apapun.
“Kami mengajak anak anak yatim untuk ikut bersama mendoakan keselamatan Prajurit Korem 074/Wrt dan Kodim Sragen agar selalu berhasil menjalankan tugas pengamanan agar senantiasa aman dan sejahtera”
Sementara Fariz salah satu anak yatim dari SMA N3 Sragen mengaku terharu dengan undangan untuk ikut doa bersama, ternyata banyak anak anak yatim maupun piatu selain dirinya.
“Saya salah satu dari sekian anak yatim merasa terharu, banyak bantuan yang datang kepada kami, ini bukti bahwa masih banyak yang peduli kepada kami terutama dari Kodim Sragen, kami sangat berterimakasih atas kepeduliannya kepada kami” ucapnya sambil berkaca kaca.
Penulis : Agus Kemplu