Cekcok Soal Hewan Ternak, Bhabinkamtibmas Polsek Tebingtinggi Mediasi Warga

Nur Kennan Br. Tarigan

- Redaksi

Selasa, 22 April 2025 - 16:17 WIB

4042 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tebingtinggi, Nasionaldetik.com

Bhabinkamtibmas Polsek Tebingtinggi Resor Tebingtinggi, Bripka Muhammad Dani melaksanakan kegiatan problem solving untuk menyelesaikan permasalahan warga di Desa Penggalian Kecamatan Tebing Syahbandar Kabupaten Serdangbedagai (Sergai) – Sumut, Selasa (22/4/2025).

Kegiatan yang berlangsung di Kantor Desa Penggalian ini melibatkan dua warga yang berselisih, yakni Susiani (Pihak I) dan Sonim Riaulina Purba (Pihak II). Bermula ketika hewan ternak milik Susiani masuk ke ladang milik Sonim Riaulina Purba dan merusak tanaman jagung yang ada diladang tersebut.

Dalam upaya penyelesaian, Bhabinkamtibmas memfasilitasi proses mediasi secara kekeluargaan. Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Sekretaris Desa Penggalian, Kepala Dusun II, Babinsa, serta keluarga dari kedua belah pihak.

Hasil mediasi menunjukkan bahwa kedua belah pihak sepakat menyelesaikan permasalahan secara damai dan kekeluargaan. Pihak pertama bersedia mengganti kerugian atas kerusakan tanaman jagung milik pihak kedua dan pihak kedua bersedia memaafkan pihak pertama.

Baca Juga :  Cari Bibit Atlet Basket dan Membentuk Karakter Tangguh, Korem Wijayakusuma Gelar Kejuaraan Basket Belia

Kesepakatan ini dilakukan tanpa ada unsur paksaan dari pihak manapun. Kegiatan ditutup dengan penandatanganan surat perjanjian dari kedua pihak dan salam salaman.

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

Babinsa Turut Membangun Infrastruktur, Gotong Royong Cor Jalan Kampung
RSUD Ir Soekarno Miliki Ruangan Standar KRIS
Fokus Pembinaan Teritorial: Babinsa Koramil 07/Salak Melaksanakan Komsos dengan Pedagang Ikan Air Tawar
Turunkan Stunting Brebes Luncurkan Genting 
LPAI Karo Ucapkan Selamat Pelantikan LPAI Batubara,Dihadiri Kak Se
Wakil Bupati Asahan Terima Audiensi BPJS Kesehatan
Pemkab Toba Serahkan Bansos Untuk Korban Kebakaran
Personil Polres Sibolga Laksanakan Pengamanan Pawai Obor Umat Kristiani Di Kota Sibolga