*Babinsa Koramil 13/AN Terjun Langsung Evakuasi Warga Terdampak Banjir*

Nur Kennan Br. Tarigan

- Redaksi

Minggu, 20 April 2025 - 14:58 WIB

4079 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

*Aek Nabara*Nasionaldetik.com

Bintara Pembina Desa (Babinsa) dari Koramil 13/AN Kodim 0209/Labuhanbatu menunjukkan aksi nyata kepedulian terhadap masyarakat dengan turun langsung ke lokasi banjir yang melanda wilayah Dusun Setia Warga Tengah Kecamatan Bilah hulu, Kabupaten Labuhanbatu. pada Minggu (20/4/25).

Babinsa bersama aparat terkait melakukan evakuasi terhadap warga yang terdampak banjir akibat curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Banjir yang terjadi sejak dini hari menyebabkan beberapa rumah warga tergenang air setinggi 50 hingga 100 cm. Merespons cepat kondisi tersebut, Babinsa Koramil 13/AN Pelda Dwi Bambang sigap hadir di tengah masyarakat untuk membantu proses evakuasi, khususnya warga lanjut usia, anak-anak, dan ibu hamil ke tempat yang lebih aman.

Baca Juga :  Aliansi Delapan Partai Gelar, Deklarasi Serentak Dukung H. Budi Hermawan,(RBH) Untuk Menjadi Bupati Purwakarta periode 2024 -- 2029.

Kehadiran kami di sini adalah bentuk tanggung jawab dan kepedulian kepada masyarakat. Kami akan terus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan keselamatan warga, ujar Babinsa.

Danramil 13/AN, Kapten Inf AD.Manik, juga memberikan keterangan terkait kegiatan evakuasi tersebut.
“Kami telah menginstruksikan seluruh Babinsa di wilayah rawan banjir untuk bersiaga dan segera bertindak apabila terjadi kondisi darurat. Keselamatan masyarakat adalah prioritas utama. Kami juga terus menjalin komunikasi dengan pemerintah setempat dan BPBD untuk memastikan bantuan berjalan lancar,” ungkapnya.

Baca Juga :  Satgas Pencegahan Tipikor Pantau Proyek Peningkatan Dan Pemeliharaan Jaringan Irigasi Tersier

Selain melakukan evakuasi, Babinsa juga membantu pendistribusian logistik darurat dan mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi banjir susulan.

Aksi cepat tanggap dari Babinsa ini mendapatkan apresiasi dari warga setempat yang merasa terbantu di tengah kondisi darurat. Langkah ini juga menjadi bukti nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menghadapi situasi bencana.

Koramil 13/AN bersama instansi terkait akan terus memantau perkembangan situasi dan siap memberikan bantuan kapan pun dibutuhkan. Sumber: Pendim0209

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

*Babinsa Koramil 09/NL Bantu Warga Lewati Banjir Akibat Curah Hujan Tinggi di Pangkatan Labuhanbatu*
*Babinsa Koramil 13/AN Turun Langsung Bantu Atur Lalulintas Akibat Banjir*
Bhabinkamtibmas Polsek Padanghilir Himbau Masyarakat Lewat Sambang DDS
Bhabinkamtibmas Polsek Padanghilir Himbau Masyarakat Lewat Sambang DDS
Unmer Madiun Wisuda 179 Lulusan S1 dan D3, Danrem 081/DSJ Imbau untuk Terus Berkreasi dan Berinovasi
Kapolres Simalungun Pimpin Sertijab Kasat Lantas dan Kapolsek Sidamanik
Program Meningkatkan Gizi Anak balita,dan Ibu Hamil Alami Polemik,Wadah Plastik Harus Di Kembalikan ke Kader Posyandu
Program Makan Bergizi Gratis untuk Ibu Menyusui dan Hamil Menjadi Sorotan Publik

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 14:58 WIB

*Babinsa Koramil 13/AN Terjun Langsung Evakuasi Warga Terdampak Banjir*

Minggu, 20 April 2025 - 14:28 WIB

*Babinsa Koramil 13/AN Turun Langsung Bantu Atur Lalulintas Akibat Banjir*

Sabtu, 19 April 2025 - 14:07 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Padanghilir Himbau Masyarakat Lewat Sambang DDS

Sabtu, 19 April 2025 - 14:04 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Padanghilir Himbau Masyarakat Lewat Sambang DDS

Sabtu, 19 April 2025 - 13:40 WIB

Unmer Madiun Wisuda 179 Lulusan S1 dan D3, Danrem 081/DSJ Imbau untuk Terus Berkreasi dan Berinovasi

Sabtu, 19 April 2025 - 13:21 WIB

Kapolres Simalungun Pimpin Sertijab Kasat Lantas dan Kapolsek Sidamanik

Sabtu, 19 April 2025 - 00:12 WIB

Program Meningkatkan Gizi Anak balita,dan Ibu Hamil Alami Polemik,Wadah Plastik Harus Di Kembalikan ke Kader Posyandu

Kamis, 17 April 2025 - 23:06 WIB

Program Makan Bergizi Gratis untuk Ibu Menyusui dan Hamil Menjadi Sorotan Publik

Berita Terbaru