Hadapi Agenda Nasional, Polres Brebes Tingkatkan Kemampuan Pelatihan Dalmas

ABDUL GHOFUR

- Redaksi

Rabu, 16 April 2025 - 02:34 WIB

4022 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Brebes //nasionaldetik.com – Sebanyak 280 personel Polri gabungan baik dari Bagian, Satuan Polres maupun Polsek jajaran di Polres Brebes mengikuti pelatihan dan peningkatan kemampuan pengendalian massa (Dalmas) yang digelar di halaman Islamic Centre Brebes, Selasa (15/4/2025).

Hal tersebut menindaklanjuti instruksi yang disampaikan Kapolres Brebes AKBP Achmad Oka Mahendra saat memimpin apel pengecekan pasukan dan perlengkapan yang disiagakan sebagai pleton Power on Hand (POH) Polres Brebes, belum lama ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam latihan tersebut, bertindak sebagai instruktur Kabag Ops Kompol Suraedi yang didampingi Kasat Samapta AKP Arifin Teguh dan KBO Samapta Ipda Yusup.

Beberapa materi yang diberikan antara lain tahapanan – tahapan dalam pengamanan unjuk rasa mulai dari peran negosiator, kemudian formasi Dalmas awal dan kompi Dalmas tangan terkait, lintas ganti dengan Dalmas lanjut serta penanganan aksi anarkis massa.

Baca Juga :  Simulasi Sispamkota, Persiapan Polres Kendal Hadapi Massa Anarkis di Pilkada

Kabag Ops Kompol Suraedi mengungkapkan kegiatan pelatihan tersebut selain sebagai bentuk kesiapan dan persiapan Polres Brebes menghadapi tantangan serta menghadapi beberapa agenda kedepan juga merupakan upaya menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, serta merespons dinamika sosial masyarakat secara lebih bijaksana.

“Pembentukan Pleton Dalmas ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam menjaga hak demokratis warga negara, untuk menyampaikan pendapat di muka umum, tanpa mengesampingkan aspek keamanan dan ketertiban masyarakat,” kata Suraedi.

Dengan melibatkan ratusan personelnya, pihaknya berharap kepada anggota yang mengikuti pelatihan ini dapat lebih trampil dan mampu untuk memahami tugas secara cepat dan tepat serta profesional dalam menghadapi unjuk rasa dengan tetap mengedepankan pendekatan secara humanis.

Latihan ini bertujuan untuk memastikan seluruh personel mampu bertindak cepat, tepat serta profesional sesuai dengan SOP dengan tetap mengedapankan sikap humanis dan komunikatif,” lanjutnya.

Baca Juga :  Viral..!! Kapolres dan TNI  Segera Tindak Tegas  Tangkap Dìduga Bos PT. WLD Menerima Barang Selundupan Ilegal dan Memblokir No TLP Wartawan

Ditambahkan Kompol Suraedi, dalam menghadapi dinamika dan agenda Nasional kedepan serta situasi Kamtibmas, latihan tersebut akan digelar secara rutin dan berkala dengan tujuan setiap personel lebih trampil dan mampu jika sewaktu waktu dibutuhkan dalam pengamanan sesungguhnya.

“Pelatihan ini akan rutin dilaksanakan seminggu dua kali, yakni setiap hari Selasa dan Kamis,” pungkasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya dalam rangka menghadapi rangkaian agenda nasional tahun 2025 Polres Brebes Polda Jawa Tengah mensiagakan pasukan gabungan yang tergabung sebagai pleton Power On Hand (POH) Kapolres Brebes dengan dilaksanakanya apel pengecekan pasukan dan sarana prasarana pendukung yang digelar dihalaman Mapolres Brebes, Senin (14/04) yang dipimpin oleh Kapolres Brebes AKBP Achmad Oka Mahendra. (Hms)

Berita Terkait

Tim Patroli Kodam I/BB Bubarkan Tawuran Geng Motor di Medan, Dua Remaja Bersenjata Tajam Diamankan
Kodim 0713/Brebes Survei Calon Lokasi TMMD di Kecamatan Sirampog
*Soal Perkara Dosen Bunuh Suami, Menurut Saksi Terdakwa Sering Cek-Cok*
Diduga Edarkan Sabu, 2 Pria di Sei Priok Ditangkap Satresnarkoba Polres Tebing Tinggi
Warga Karangsari Brebes, Audiensi Ke Balai Desa Terkait Uang Pajak Yang Di Tilep Oknum Perangkat Desa.
Curi Sepeda Motor Oknum LSM Di Brebes Diamankan Polisi
Kawal Agenda Nasional, Polres Brebes Siagakan Personel Power On Hand

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 08:18 WIB

Karutan Kelas 1 Medan Andi Surya Dukung Sinergitas Pemasyarakatan dan TNI dalam Kunjungan ke Kodam I/BB

Rabu, 16 April 2025 - 05:32 WIB

Pemulihan Mental Pascakeracunan, Polres Klaten Hadirkan Tim Trauma Healing

Rabu, 16 April 2025 - 00:41 WIB

Penutupan Porsenap Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-61 Di Rutan Kelas 1 Medan

Selasa, 15 April 2025 - 21:58 WIB

Bang Rizal, Relawan Kemanusiaan Asal Lampung, Akan Sambangi Kota Medan

Selasa, 15 April 2025 - 19:35 WIB

Jalin Sinergitas, Kakanwil Ditjenpas Sumut Yudi Suseno, Jajaran dan Sejumlah Ka.UPT Medan Sekitar Anjangsana ke Kodam I/BB

Selasa, 15 April 2025 - 12:31 WIB

Menyatu dengan Masyarakat, Kapten Yong Lie Jadi Jembatan Edukasi di Tengah Mendaratnya Pesawat Latihan Tempur

Selasa, 15 April 2025 - 04:20 WIB

Miliki Ratusan Siswa,Sekolah Dasar Masa Kecil SBY DINREGROUPING

Senin, 14 April 2025 - 17:01 WIB

Perkuat silaturahmi, Bhabinkamtibmas Desa Cengal sambangi Warga

Berita Terbaru

Oplus_131072

HUKUM & KRIMINAL

Rabu, 16 Apr 2025 - 08:49 WIB