Dairi, Nasionaldetik.com
Dalam upaya menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat, Babinsa Koramil 04/Tigalingga, Serka Salpunus Ginting bersama Sertu Rahotman Damanik, melaksanakan pengamanan dan monitoring kegiatan ibadah Minggu di Gereja HKBP Batu Gun-Gun, Desa Batu Gun-Gun, Kecamatan Gunung Sitember, Kabupaten Dairi. Kegiatan keagamaan ini berlangsung dengan khidmat pada Minggu pagi, (6/4) dan dihadiri oleh sekitar 140 kepala keluarga dari jemaat gereja tersebut.
Ibadah Minggu yang dipimpin oleh Pendeta Gr. Jhon Satria Purba ini mengusung tema “Dosamu Telah Diampuni” atau dalam bahasa Batak, “Nunga Sesa Angka Dosami”. Tema ini mengajak jemaat untuk merefleksikan makna pengampunan dalam kehidupan sehari-hari, serta memperkuat iman dan pengharapan di tengah tantangan hidup.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Babinsa Koramil 04/Tigalingga hadir tidak hanya untuk memastikan jalannya ibadah berlangsung aman, tetapi juga membangun komunikasi yang erat dengan tokoh agama dan masyarakat sekitar. Serka Salpunus Ginting menyampaikan bahwa kehadiran TNI di tengah masyarakat merupakan bentuk komitmen untuk menjaga stabilitas wilayah dan mendukung kegiatan keagamaan sebagai bagian dari kehidupan bermasyarakat yang harmonis.
Danramil 04/Tigalingga, Kapten Arm L. Situmorang, saat dikonfirmasi menyatakan bahwa pengamanan kegiatan ibadah merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam menjalin sinergi dengan seluruh elemen masyarakat. “Kami berkomitmen untuk hadir dan memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam setiap kegiatan, termasuk dalam peribadatan. Hal ini juga sebagai bentuk penguatan toleransi dan kerukunan umat beragama di wilayah kami,” ujarnya.
Seluruh rangkaian ibadah berjalan dengan tertib, lancar, dan penuh kekhusyukan. Para jemaat mengapresiasi kehadiran Babinsa yang turut menjaga kenyamanan selama ibadah berlangsung. Kehadiran aparat TNI di tengah masyarakat tidak hanya meningkatkan rasa aman, namun juga mempererat hubungan antara warga dan institusi pertahanan negara. Sumber: Prajurit Pena
(Nur Kennan Tarigan)