LUBUKLINGGAU//nasionaldetik.com -Ketua DPRD Kota Lubuk Linggau, Yulian Effendi, menggelar kegiatan reses pada Kamis (27/3) di rumah dinas DPRD Kota Lubuk Linggau. Kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat serta memantau kinerja Pemerintah Daerah.
Dalam reses kali ini, Yulian Effendi didampingi oleh sejumlah anggota DPRD lainnya melakukan kunjungan ke beberapa lokasi di Kota Lubuk Linggau. Mereka mendengarkan langsung berbagai aspirasi dan masukan dari masyarakat terkait berbagai permasalahan yang dihadapi, mulai dari infrastruktur, pelayanan publik, hingga kesejahteraan sosial, baik permasalahan ekonomi serta kendala kesehatan seperti susah nya manajemen rumah sakit terhadap pasien rawat inap.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“ Jadi melalui Kegiatan reses ini menjadi momentum penting bagi kami di DPRD untuk mengetahui secara langsung kondisi masyarakat serta memastikan program-program pemerintah berjalan dengan baik dan tepat sasaran,” ujar Yulian Effendi.
Masyarakat yang hadir dalam kegiatan reses ini menyampaikan berbagai harapan dan usulan, seperti perbaikan jalan, peningkatan layanan kesehatan, serta bantuan sosial menjelang hari raya. Mereka berharap agar aspirasi yang disampaikan dapat segera ditindaklanjuti oleh pihak berwenang. Tutur Yulian.
Reses ini juga diharapkan dapat mempererat hubungan antara DPRD dan masyarakat, sehingga tercipta sinergi yang baik dalam pembangunan daerah. Dengan adanya dialog langsung antara legislatif dan masyarakat, berbagai permasalahan dapat lebih cepat diidentifikasi dan dicarikan solusinya.
Kegiatan reses yang dilakukan menjelang hari raya ini menjadi momen penting untuk memastikan kesejahteraan masyarakat tetap terjaga, terutama dalam menghadapi berbagai tantangan sosial dan ekonomi. DPRD Kota Lubuk Linggau berkomitmen untuk terus mengawal aspirasi masyarakat demi kemajuan daerah yang lebih baik. Mudahan mudahan kedepan nya tidak ada permasalahan yang di hadapi, apalagi sekarang bangsa kita mengalami efesiensi anggaran.
Khairu N