Wujudkan Air Bersih untuk Warga, TMMD Ke-123 Tulungagung Bangun Rumah Pompa

Edi Supriadi

- Redaksi

Sabtu, 15 Maret 2025 - 04:27 WIB

4015 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulungagung, Nasionaldetik.com – Dalam rangka mendukung program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-123 Tahun Anggaran 2025, Kodim 0807/Tulungagung melakukan pembangunan rumah pompa untuk sumur bor di tiga lokasi berbeda, yaitu Desa Bulus Kecamatan Bandung, Desa Mojosari Kecamatan Kauman, dan Desa Babadan Kecamatan Karangrejo. Meskipun lokasi utama TMMD berada di Desa Nglurup, pelaksanaan pembangunan sumur bor dilakukan di luar desa tersebut. Kegiatan ini merupakan bagian dari sasaran fisik TMMD yang bertujuan untuk meningkatkan akses air bersih bagi masyarakat setempat, Senin (10/03/2025).

Pembangunan rumah pompa ini melibatkan personel TNI dan warga desa setempat yang bahu-membahu dalam pengerjaan proyek ini. Rumah pompa sumur bor ini dirancang agar mampu menyediakan pasokan air secara berkelanjutan guna memenuhi kebutuhan warga, baik untuk keperluan rumah tangga maupun pertanian.

Baca Juga :  Forkopimda Tulungagung Beri Penghargaan untuk Pj. Bupati di Penghujung Masa Jabatan

Babinsa Desa Babadan, Serda Heru Purnomo, menyampaikan apresiasinya terhadap antusiasme warga dalam mendukung kegiatan TMMD ini. “Pembangunan rumah pompa untuk sumur bor ini sangat dinantikan oleh masyarakat. Kami berharap adanya fasilitas ini dapat meningkatkan kualitas hidup warga dengan tersedianya air bersih yang memadai. Sinergi antara TNI dan masyarakat sangat terlihat dalam kegiatan ini, dan ini membuktikan bahwa semangat gotong royong masih kuat di desa kami,” ujarnya.

Selain pembangunan rumah pompa, program TMMD Ke-123 juga mencakup pembangunan rabat jalan beton sepanjang 1.005 meter, renovasi Masjid Al-Ikhlas, pembangunan lima unit jamban keluarga, serta berbagai sasaran tambahan lainnya seperti penghijauan dengan 2.000 batang pohon dan pembangunan MCK umum. Kegiatan non-fisik juga dilakukan, meliputi sosialisasi tentang rekrutmen TNI/Polri, biosecurity, pencegahan stunting, parenting ibu dan anak, serta bahaya narkoba. (Red)

Berita Terkait

TNI dan BPBD Trenggalek Bergerak Cepat! Saluran Irigasi Jebol, Rumah Warga dan Sawah Terancam
Sinergi Polri dan Media, Polres Nganjuk Hadiri Arahan Kapolri Secara Virtual
Polres Nganjuk Bongkar Jaringan Pengedar Okerbaya, Ribuan Butir Pil Koplo Disita
Polres Nganjuk Gelar Silaturahmi Kamtibmas dan Baksos untuk Lansia di Bulan Ramadhan
Kapolda Jawa Timur Gelar Buka Puasa Bersama Media Jelang Purna Tugas
Isi Bulan Suci Ramadhan, Polres Nganjuk Gelar Silaturahmi Kamtibmas dan Santunan Yatim Piatu
Kapolres Tulungagung Sahur Bersama dan Safari Subuh di Gondang
Serapan Gabah di Nganjuk Optimis Lampaui Target

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 01:58 WIB

Mukhlis Harap Diskon Tarif Tol untuk Arus Mudik dan Balik Berlaku Sama

Jumat, 14 Maret 2025 - 05:35 WIB

Wooow..!! Prof . Oplos Erick : Dari Pertamax, BUMN, Pers hingga Timnas

Jumat, 14 Maret 2025 - 04:24 WIB

Danpasmar 1 Hadiri Acara Syukuran Peringatan HUT Ke-64 Intai Amfibi Marinir

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:11 WIB

Berbagi Takjil dan Buka Puasa Bersama, Kapolri Perkuat Sinergi dengan Media dan Masyarakat

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:45 WIB

Polres Metro Jakpus bersama Media Buka Puasa Bersama dan Bagikan Takjil

Kamis, 13 Maret 2025 - 12:56 WIB

Edi Iwansyah, Guncangan di Tubuh Dualisme Kepengurusan PWI Berlarut-larut Tanpa AD ART

Kamis, 13 Maret 2025 - 04:18 WIB

Antisipasi rawan kriminal RW 03 RT 03 Kebon kosong Kemayoran Adakan Ronda

Rabu, 12 Maret 2025 - 15:07 WIB

Team Legal Mie Gacoan Klarifikasi Dugaan Tidak Memiliki Izin PBG dan Komitmen terhadap Lingkungan Sekitar

Berita Terbaru