KBB,Nasionaldetik.com,-Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat,Jeje Ritchie Ismail dan Asep Ismail melakukan kunjungan ke DPC PDI Perjuangan di Desa Mekarsari,Kecamatan Ngamprah Kabupaten Bandung Barat Rabu, (12/3/2025).
Kunjungan Bupati dan wakil Bupati kemarkas PDI Perjuangan di Kabupaten Bandung Barat (KBB),dalam rangka safari politik kelima, setelah sebelumnya melakukan kunjungng ke PKS, PKB, Demokrat dan Partai NasDem.
Dalam pertemuan itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Bandung Barat, Hj Ida Widaningsih memperkenalkan jajaran pengurus partai serta anggota DPRD Provinsi dan DPRD KBB dari Fraksi PDI Perjuangan.
“Kami mengucapkan selamat datang dan terimakasih atas silaturahmi ini. Semoga dengan mempererat hubungan seperti ini, kita bisa bersama-sama memajukan Kabupaten Bandung Barat ke depan,” kata Ida di Ngamprah.
Ia menambahkan, PDI Perjungan KBB berkomitmen untuk fokus terhadap isu-isu stragis seperti, pendidikan, sosial, dan kesehatan sesuai dengan arahan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP).
“Kami sepakat untuk bersama-sama membangun daerah ini dengan semangat gotong royong,” ujar Ida.
Sementara itu, Bupati Bandung Barat, Jeje Ritchie Ismail mengatakan, silaturahmi itu bukan hanya kunjungan biasa. Melainkan, agenda safari politik yang sudah direncanakan sebelumnya.
Menurut Jeje, pertemuan tersebut menjadi ajang diskusi dan untuk saling tukar pikiran untuk membangun Kabupaten Bandung Barat yang lebih baik.
“Jika ada masukan terkait visi dan misi, kita bisa selesaikan bersama sesuai dengan Astacita Presiden kita, Bapak Prabowo Subianto,” kata Jeje.
Ia menilai, pemerintah daerah perlu berkolarobasi dengan semua unsur terkait termasuk masyarakat untuk mencapai pembangungan yang berkelanjutan.
“Membangun KBB ini tidak bisa dilakukan sendiri. Saya harap kita bisa berkolaborasi, karena sebelumnya belum ada Bupati yang menyelesaikan masa jabatannya. Saya mohon doa agar bisa menuntaskan amanah ini dengan baik,” ujarnya.
Jeje juga menyinggung dinamika politik sebelumnya, termasuk pencalonan dari PDI Perjuangan yang diwakili oleh Henky Kurniawan, yang merupakan sahabatnya.
Namun, ia menekankan pentingnya persatuan untuk menatap masa depan Bandung Barat yang lebih maju.
” kita harus bersatu padu, kita harus memiliki satu visi untuk membangun Bandung Barat yang lebih baik, lebih maju ” pungkasnya.
*Red