Denpom I/5 Medan Laksanakan Penanaman Lahan Ketahanan Pangan

Redaksi Medan

- Redaksi

Kamis, 6 Maret 2025 - 00:54 WIB

4054 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN

Personel Detasemen Polisi Militer (Denpom) I/5 Medan, sukses melaksanakan kegiatan pengolahan lahan dan penanaman bibit jagung dalam rangka mendukung program ketahanan pangan.

Kegiatan ini berlangsung di lahan seluas 1.000 m² yang terletak di Jl. Sei Semayang, Tunggurono, Binjai Timur, Selasa, 5 Maret 2025.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan ini dipimpin langsung Dandenpom I/5 Medan dan melibatkan 20 personel Denpom serta tujuh orang dari masyarakat sipil.

Baca Juga :  Kalapas Perempuan Medan Dukung Ketahanan Pangan Pemasyarakatan dengan Penanaman Jagung Perdana

Sebelum memulai penanaman, seluruh peserta melaksanakan apel pagi di lokasi untuk menerima arahan dan pembagian tugas.

Pengolahan lahan dilakukan menggunakan alat jetor guna memastikan tanah dalam kondisi optimal untuk ditanami.

Setelah pengolahan selesai, kegiatan dilanjutkan dengan penanaman bibit jagung secara bergotong-royong.

Para personel menggunakan peralatan seperti cangkul, parang, dan alat tanam jagung untuk mempercepat proses.

Baca Juga :  Gelar FGD, SBSI 1992 Dorong Regulasi Upah 2024 Berpihak Bagi Pekerja-Buruh

Dengan kerja sama yang baik antara personel Denpom dan masyarakat, penanaman berhasil diselesaikan sekitar pukul 11.00 WIB.

Kegiatan ini merupakan wujud nyata peran Denpom I/5 Medan dalam mendukung ketahanan pangan serta menjalin sinergi dengan masyarakat sekitar.

Diharapkan hasil panen dari lahan ini nantinya dapat bermanfaat bagi lingkungan sekitar dan memperkuat ketahanan pangan di wilayah Denpom I/5 Medan.(AVID)

Berita Terkait

Kota Medan Dipatroli Ketat! Sat Brimob dan Polrestabes Bersinergi Ciptakan Kamtibmas Jelang Paskah
Viral..!! Soal Perkara Dosen Bunuh Suami, Menurut Saksi Terdakwa Sering Cek-Cok
Ketua DPD SPSI AGN Sumut Soroti Satpam yang ‘Disandera’ Biaya Perobatan: Disnaker Lemah Lindungi Pekerja
Polsek Pancur Batu Melakukan Pengecekan Terkait Berita Viral Judi Jenis tembak Ikan – Ikan dan Peredaran Narkoba di Beberapa Titik Kecamatan Sibolangit
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Pakpak Bharat Dan Jajaran Lakukan Kegiatan Rutin Yang Di Tingkatkan
Pastikan Kesehatan Anggota, Polres Sergai Terjunkan Tim Dokkes Cek Personil Pos Pengamanan
Masih Suasana Idul Fitri 1446 H Hari ke + 4, Personil Polres Pakpak Bharat Bantu Masyarakat Donorkan Darah
Ingatkan Cuaca Extrem Satpolairud Polres Sibolga Himbau Pengunjung Objek Wisata Pantai Pendaratan, Agar Waspada