Nasionaldetik.com , Bekasi, – Ketua PAC (Pengurus Anak Cabang) Pencak Silat Nahdlatul Ulama’ Pagar Nusa Bekasi Utara Ronggo Warsito menyambut gembira Konfercab PC Pengurus Cabang Pagar Nusa Kota Bekasi III yang akan digelar Sabtu 22 Februari di Pondok Pesantren Al As’adiyah Rawalumbu Kota Bekasi. Jumat 21 Februari 2025
Ronggo Warsito yang juga merupakan jajaran Dewan Khos/Pendekar Pagar Nusa Kota Bekasi menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua Pengurus Cabang Pagar Nusa yang selama ini telah berkhidmat mengemban amanah menakhodai kepemimpinan pagar nusa kota bekasi, tak ada gading yang tak retak, kalaupun ada kekurangan maka tugas kepemimpinan selanjutnya yang harus memperbaiki dan menyempurnakanya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ronggo Warsito berharap pada periode kepemimpinan yang selanjutnya Pagar Nusa kota bekasi dapat berkembang menjadi lebih baik lagi kedepannya dan dapat menjadi teladan serta percontohan dengan lebih banyak melahirkan para siswa maupun atlet yang berjiwa santri pendekar dan pendekar santri yang senantiasa totalitas berkhidmat kepada kyai dan NU tentunya, ujar Ronggo Warsito.
Ronggo Warsito menyampaikan dirinya insya Allah akan maju sebagai calon Ketua PC Pagar Nusa Kota Bekasi pada konfercab sabtu mendatang, karena diminta dan diamanahi para sesepuh, para pimpinan PAC Se Kota Bekasi untuk melakukan terobosan terobosan yang dapat membuat kemajuan dan perbaikan pada Pagar Nusa Kota Bekasi.
Ronggo Warsito mengemukakan sudah saatnya Pagar Nusa Kota Bekasi dipimpin oleh kader yang asli Pagar Nusa organik bukan asal comotan, jika diamanahi oleh peserta konfercab untuk memimpin Pagar Nusa Kota Bekasi dirinya ingin menertibkan administrasi, menjalankan organisasi sesuai landasan PD PRT Pagar Nusa, mengoptimalkan latihan dan Mengaktifkan kegiatan keagamaan seperti istighotsah, gemblengan di setiap PAC dan Ranting Se Kota Bekasi, agar Pagar Nusa kota bekasi menjadi garda terdepan NU dan kyai, serta benar benar menjadi pagarnya NU dan Bangsa yang berjiwa Santri yang memberikan manfaat dan ketentraman, mininal bagi lingkungan sekitarnya, tutup Ronggo Warsito
Penulis : Tim PCNU
Pimred : Edi uban