Sat Lantas Polres Tanah Karo Gelar Razia Ops Keselamatan Toba 2025, 35 Pelanggar Ditilang

Nur Kennan Br. Tarigan

- Redaksi

Jumat, 14 Februari 2025 - 09:48 WIB

4034 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Kabanjahe, Tanah Karo Sumut Nasionaldetik.com

– Dalam rangka meningkatkan kesadaran tertib berlalu lintas serta menekan angka kecelakaan, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Tanah Karo terus menggelar razia dalam Operasi Keselamatan Toba 2025. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jumat(14/02/2025), mulai pukul 10.00 WIB di Jalan Veteran, tepat di depan Mapolres Tanah Karo, Kabanjahe.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Razia yang dipimpin oleh Kanit Patroli Sat Lantas Polres Tanah Karo, IPTU Sastra Sembiring, turut diawasi oleh Seksi Propam (Sipropam) Polres Tanah Karo guna memastikan pelaksanaannya berjalan sesuai prosedur.

Baca Juga :  Dinsos Dan BPBD Karo Penyerahan Tali Asih Kebakaran di Desa Samura

Selain melakukan penindakan terhadap pelanggar lalu lintas, petugas juga melaksanakan sosialisasi kepada pengendara mengenai pentingnya keselamatan berkendara. Dalam razia ini, sebanyak 35 pelanggar diberikan sanksi tilang akibat berbagai pelanggaran, seperti tidak menggunakan helm, tidak membawa surat surat kendaraan, serta melanggar aturan lalu lintas lainnya.

Kasat Lantas Polres Tanah Karo, AKP Rabiah Adawiyah Hasibuan, S.H., menyampaikan bahwa tindakan tilang ini diharapkan dapat memberikan efek jera kepada para pengendara agar lebih patuh terhadap aturan berlalu lintas.

“Operasi Keselamatan Toba 2025 ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas, sehingga dapat menekan angka kecelakaan di wilayah hukum Polres Tanah Karo,” ujar AKP Rabiah Adawiyah Hasibuan.

Baca Juga :  Pria Asal Medan Ditangkap Satresnarkoba Polres Tanah Karo di Pinggir Jalan, Bawa 15,35 Gram Sabu

Lebih lanjut, pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu melengkapi surat surat kendaraan, menggunakan perlengkapan keselamatan seperti helm dan sabuk pengaman, serta mematuhi rambu rambu lalu lintas demi keselamatan bersama.

Dengan adanya razia dan sosialisasi yang terus dilakukan, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya tertib berlalu lintas, guna menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas di Kabupaten Karo.

#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro
#humaspolrestanahkaro

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

Patroli Dialogis Satpamobvit Polres Tanah Karo Ciptakan Situasi Aman di Sejumlah Objek Vital
Sat Samapta Perkuat Pengamanan Ibadah Jumat Agung di Gereja Prioritas Kabanjahe
Rutan Kabanjahe Gelar Donor Darah, Peringati Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61
Bhabinkamtibmas Polsek Berastagi Bersama Warga Desa Sempajaya Gelar Gotong Royong Kebersihan
Kapolres Tanah Karo Pimpin Upacara Bendera, Tekankan Peningkatan Kemampuan Personel dan Kesiapan Hadapi Dinamika Global
Kapolres Tanah Karo Bersama Forkopimda, Panen Jagung di Lahan Ketahanan Pangan Polres Tanah Karo
SSC Selenggarakan Try Out Test Kemampuan Akademik Akbar Se Kabupaten Karo
Sat Binmas Polres Tanah Karo Tingkatkan Pelayanan Publik Lewat Program Sapa Warga di Desa Ketaren

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 14:07 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Padanghilir Himbau Masyarakat Lewat Sambang DDS

Sabtu, 19 April 2025 - 14:04 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Padanghilir Himbau Masyarakat Lewat Sambang DDS

Sabtu, 19 April 2025 - 13:21 WIB

Kapolres Simalungun Pimpin Sertijab Kasat Lantas dan Kapolsek Sidamanik

Sabtu, 19 April 2025 - 00:12 WIB

Program Meningkatkan Gizi Anak balita,dan Ibu Hamil Alami Polemik,Wadah Plastik Harus Di Kembalikan ke Kader Posyandu

Kamis, 17 April 2025 - 23:06 WIB

Program Makan Bergizi Gratis untuk Ibu Menyusui dan Hamil Menjadi Sorotan Publik

Kamis, 17 April 2025 - 10:46 WIB

Antisipasi Tindak Kriminal, Polsek Tebingtinggi Laksanakan Patroli Rutin

Kamis, 17 April 2025 - 10:33 WIB

Polres Tebingtinggi Patroli Dini Hari, Sasar Geng Motor dan Balap Liar

Kamis, 17 April 2025 - 10:15 WIB

“Kodim 0206/Dairi Gelar Upacara 17 April: Momentum Penguatan Nasionalisme dan Profesionalisme Prajurit”

Berita Terbaru