Monev Kakanwil Ditjen Sumut di Lapas Labuhan Ruku: Fokus pada Implementasi Fungsi Pemasyarakatan

- Redaksi

Rabu, 5 Februari 2025 - 02:53 WIB

4074 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Labuhan Ruku

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sumatera Utara, Yudi Suseno, melakukan kunjungan kerja ke Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku untuk melakukan monitoring dan evaluasi, Selasa (04/02/2025). Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Kepala Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku, Soetopo Berutu, beserta jajaran petugas pemasyarakatan.

Dalam kesempatan ini, Yudi Suseno secara langsung memantau pelaksanaan tugas dan fungsi pemasyarakatan yang sesuai dengan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2022 tentang Pemasyarakatan. Beliau menekankan pentingnya penerapan prinsip-prinsip pemasyarakatan yang mengedepankan pembinaan dan reintegrasi sosial bagi warga binaan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh layanan dan pembinaan di Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku telah berjalan sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam UU Pemasyarakatan terbaru. Ini adalah bagian dari upaya meningkatkan kualitas layanan dan pembinaan yang lebih humanis,” ujar Yudi Suseno dalam sambutannya.

Baca Juga :  Rusak Marwah Wartawan, DPD IMO Sumut Minta Komplotan Oji Cs Ditangkap

Selain itu, Yudi Suseno juga menyampaikan arahan terkait pelaksanaan 13 program akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto. Ia menekankan agar seluruh jajaran Lapas Labuhan Ruku dapat berkomitmen penuh dalam mendukung program-program tersebut guna mewujudkan sistem pemasyarakatan yang semakin baik dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Selama kunjungan, Yudi Suseno juga meninjau dapur sehat Lapas Labuhan Ruku untuk memastikan pelaksanaan pengelolaan bahan makanan (Bama) sesuai standar yang baik. Ia menekankan pentingnya menjaga kebersihan, kualitas makanan, dan kecukupan gizi bagi warga binaan. “Dapur sehat menjadi bagian penting dalam pembinaan, karena kebutuhan dasar yang terpenuhi akan mendukung proses rehabilitasi yang lebih maksimal,” ujarnya.

Baca Juga :  *Polres Tanjung Balai Sebarkan Tagline MUDIK AMAN KELUARGA NYAMAN*

Sementara itu, Kepala Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku, Soetopo Berutu, menyampaikan apresiasinya atas kunjungan dan arahan yang diberikan oleh Yudi Suseno. “Ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan dan menjalankan tugas dengan penuh integritas,” ujar Soetopo.

Kegiatan monitoring dan evaluasi ini diakhiri dengan peninjauan langsung ke berbagai fasilitas di Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku, termasuk blok hunian dan area pembinaan warga binaan.(AVID/ril)

Berita Terkait

Ferry Sibarani Lantik Pengurus PPDI se-Sumut Periode 2025–2029: Tegaskan Peran Pers Sebagai Pilar Demokrasi
Hukum Tak Bertaring? Oscar Sebayang Tak Diborgol, Tertawa Saat Disidang
DPD II PKN Kota Medan Berbagi Kepada Kaum Dhuafa
Gubsu Bobby Nasution Dukung Penutupan THM yang Langgar Aturan di Sumut
Korupsi Dana Covid-19 Sumut: Gelombang Desakan untuk Seret Nama-Nama Besar
Tak Menyerah Saat Ditabrak Orang Mabuk, Muhammad Ja’far Tetap Kuliah dan Jadi Penemu Herbal Dunia
Warga Sedih, Pertanyakan Masih Kurangnya Perhatian Pemko Medan di Kelurahan Tangkahan
PT Medan Bebaskan Selamet: Bukan Tindak Pidana, Tengku Ade dan Zainur Rusdi Harusnya Ikut Bebas

Berita Terkait

Senin, 28 Juli 2025 - 16:21 WIB

Spanduk Protes Muncul di Depan Kecamatan Tulakan,Ada apa?

Senin, 28 Juli 2025 - 13:09 WIB

Bentuk Apresiasi, Kapolres Jombang Berikan Penghargaan kepada 10 Anggota Berprestasi

Senin, 28 Juli 2025 - 11:55 WIB

Jaga Tradisi, Jaga Negeri: TNI Kawal Pawai Budaya Bendorejo Jelang HUT RI ke-80

Senin, 28 Juli 2025 - 11:47 WIB

Kesenian Wayang Kulit: Simbol Menjaga Warisan dan Jati Diri Bangsa

Senin, 28 Juli 2025 - 10:13 WIB

Daerah Kecil di Jawa Timur Ini Justru Masuk Jajaran Kota Terkaya se-Indonesia, Kok Bisa?

Minggu, 27 Juli 2025 - 22:40 WIB

Terjadi…!!! Sekdes di Jombang Dilaporkan ke Polisi, Diduga Gelapkan Rp 61 Juta Dana Pengurusan Sertifikat

Minggu, 27 Juli 2025 - 22:01 WIB

Desa Sentul Mengadakan Pelatihan Kepemimpinan Bagi Karang Taruna Bhakti

Minggu, 27 Juli 2025 - 21:14 WIB

Truk Tangki Bermodus Transportir Industri Diduga Angkut BBM Subsidi di Wilayah Probolinggo.

Berita Terbaru

Jawa timur

Spanduk Protes Muncul di Depan Kecamatan Tulakan,Ada apa?

Senin, 28 Jul 2025 - 16:21 WIB

KALIMANTAN

Seluruh warga Penajam Harus Merasakan Gas Rumah

Senin, 28 Jul 2025 - 13:41 WIB