Kapolres Tanah Karo Lepas Pengembalian BKO Brimob Polda Sumut dalam Ops Lilin Toba 2024

Putry Ribu

- Redaksi

Kamis, 2 Januari 2025 - 10:10 WIB

4033 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Karo, Nasionaldetik.com

Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto, S.H., S.I.K., M.M., M.Tr. Opsla, memimpin pelepasan personel BKO Brimob Polda Sumut yang telah bertugas dalam Operasi Lilin Toba 2024, Kamis (02/01/2025). Acara tersebut berlangsung di Lapangan Apel Mapolres Tanah Karo pada pukul 13.00 WIB.

Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas dukungan penuh dari personel BKO Brimob Polda Sumut selama pelaksanaan Operasi Lilin Toba, khususnya dalam pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru).

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Keberadaan personel BKO Brimob Polda Sumut sangat membantu kami dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat selama masa Nataru. Terima kasih atas dedikasi dan kerja keras yang telah diberikan,” ujar AKBP Eko Yulianto.

Baca Juga :  Polres Tanah Karo Laksanakan Penyembelihan Hewan Kurban dalam Rangka Idul Adha 1445 H

Sebagai bentuk penghargaan dan kekeluargaan, Kapolres juga memberikan bingkisan berupa buah jeruk khas Karo kepada personel BKO Brimob sebagai oleh oleh untuk keluarga mereka. “Semoga jeruk ini bisa menjadi penghubung silaturahmi antara kami dan keluarga di rumah,” ungkap Kapolres dengan hangat.

Kapolres juga menginformasikan bahwa pelaksanaan Operasi Lilin Toba diperpanjang hingga 5 Januari 2025. Pihaknya memastikan akan terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat hingga akhir operasi.

Baca Juga :  SMA NEGERI 1 JUHAR DENGAN AKREDITASI ”A” DIBAWAH KEPEMIMPINAN BINARIA BR BUKIT SPd. TIDAK SATUPUN SISWANYA LULUS SNBPTN TAHUN 2024.

“Kami tetap berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat. Meski personel BKO kembali, kami akan tetap maksimal dalam memberikan pelayanan selama perpanjangan masa operasi,” tambahnya.

Pelepasan ini ditutup dengan doa bersama dan penghormatan kepada personel Brimob sebelum mereka kembali ke satuan asal. Situasi berlangsung aman, tertib, dan penuh keakraban.

Polres Tanah Karo terus mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama masa perayaan akhir tahun.

 

( VN_Bangun )

#humaspolrestanahkaro

Berita Terkait

Polres Tanah Karo Gelar KRYD Tugu Juang Berastagi, Pengamanan  Jalur Wisata Pasca Ops Lilin Toba 2024
Polsek Kutabuluh Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Manfaatkan Pekarangan Kantor untuk Budidaya Cabai
Pos Pelayanan 2 Merek Polres Tanah Karo Amankan Kamtibcar Lantas
Kapolres Tanah Karo Lepas Pengembalian BKO Brimob Polda Sumut Dalam Ops Lilin Toba 2024
Upacara Kenaikan Pangkat Perwira dan Bintara Polres Tanah Karo Berlangsung Khidmat
Satlantas Polres Tanah Karo Intensifkan Blue Light Patrol Dalam Mendukung Ops Lilin Toba 2025
Malam Pergantian Tahun Di Kabupaten Karo Berlangsung Aman dan Lancar 
Operasi Lilin Toba 2024: Polres Tanah Karo Pastikan Liburan Aman dan Lancar

Berita Terkait

Sabtu, 4 Januari 2025 - 16:37 WIB

Polres Simalungun Bersinergi Bersama Tiga Instansi Amankan Arus Penumpang di Stasiun Bandar Tinggi

Sabtu, 4 Januari 2025 - 16:31 WIB

Personel Polres Simalungun Siap Siaga Amankan Arus Balik Libur Tahun Baru di Pos Yan-II Pantai Bebas Parapat: Menjaga Keamanan dan Ketertiban di Tengah Keramaian

Sabtu, 4 Januari 2025 - 16:21 WIB

Babinsa Respon dan Cek Lokasi Jejak Kaki Binatang Buas Diduga Harimau di Panji Dabutar, Kecamatan Sitinjo

Sabtu, 4 Januari 2025 - 15:36 WIB

Babinsa Selalu Hadir untuk Rakyat, Serda Julianto Manik Bantu Jemur dan Rontok Pascapanen Jagung Warga Boangmanalu

Sabtu, 4 Januari 2025 - 11:51 WIB

Kado Tahun Baru Satgas Yonzipur 5/ABW, Wujud Perhatian dan Kebersamaan

Sabtu, 4 Januari 2025 - 08:57 WIB

Kanwil Kemenkum Sumut Sambut Tahun 2025 Dengan Semangat Baru

Sabtu, 4 Januari 2025 - 08:54 WIB

Menko Yusril: Pemerintah Hormati Putusan MK yang Batalkan Presidential Threshold

Sabtu, 4 Januari 2025 - 08:49 WIB

Menkum Supratman Andi Agtas Tinjau Progres Pembangunan Gedung Kanwil Hukum Sumut

Berita Terbaru