Polres Tanah Karo Bersama Dinas Perikanan Karo, Dukung Ketahanan Pangan Lewat Penebaran Benih Ikan Nila

Nur Kennan Br. Tarigan

- Redaksi

Kamis, 19 Desember 2024 - 14:52 WIB

40165 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Barusjahe, Tanah Karo Sumut Nasionaldetik.com

Dalam rangka mendukung program Ketahanan Pangan Nasional, Polres Tanah Karo bersama Dinas Perikanan Karo, melaksanakan kegiatan penebaran benih ikan nila sebanyak 12.500 ekor di Desa Rumamis, Kecamatan Barusjahe, Kabupaten Karo. Kegiatan yang berlangsung pada Kamis(19/12/2024) pukul 11.00 WIB ini dipimpin langsung oleh Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto, S.H., S.I.K., M.M., M.Tr.Opsla.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penebaran benih ikan nila dilakukan di kolam ikan milik Karyawan Sembiring, salah satu warga Desa Rumamis, sebagai upaya mendorong ketahanan pangan di tingkat lokal.

Kegiatan ini turut dihadiri Waka Polres Tanah Karo, Kompol Zulham, S.H., S.Kom., M.H., Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Karo Sarjana Purba, S.T.P., M.M., beserta stafnya, serta para pejabat utama Polres Tanah Karo.

Baca Juga :  Sat Samapta Polres Tanah Karo Laksanakan Patroli Dialogis dan Cooling System untuk Kesiapan Pilkada 2024

Kapolres Tanah Karo, menyampaikan bahwa program ini merupakan wujud kepedulian Polres Tanah Karo terhadap ketersediaan pangan, khususnya di sektor perikanan. “Kami berharap penebaran benih ini dapat menjadi langkah awal dalam meningkatkan produktivitas hasil perikanan di wilayah Tanah Karo, serta membantu masyarakat untuk menjaga ketahanan pangan,” ujar Kapolres.

Kegiatan ini mendapatkan apresiasi yang tinggi dari masyarakat setempat. Karyawan Sembiring, pemilik kolam ikan, menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian Polres Tanah Karo. “Kami merasa sangat terbantu dengan adanya program ini. Semoga bisa memberikan hasil yang baik bagi perekonomian keluarga kami dan masyarakat sekitar,” ungkapnya.

Baca Juga :  Polsek Tigabinanga Laksanakan Cooling System Menjelang Pilkada 2024

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Sarjana Purba, juga mengapresiasi langkah Polres Tanah Karo dalam mendukung program pemerintah daerah. Ia menegaskan bahwa sinergi antara instansi kepolisian dan pemerintah daerah sangat penting untuk mendorong terciptanya ketahanan pangan yang berkelanjutan.

Kegiatan penebaran benih ikan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam menciptakan ketersediaan pangan yang memadai sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Karo.

#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro
#humaspolrestanahkaro

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

Patroli Dialogis Satpamobvit Polres Tanah Karo Ciptakan Situasi Aman di Sejumlah Objek Vital
Sat Samapta Perkuat Pengamanan Ibadah Jumat Agung di Gereja Prioritas Kabanjahe
Rutan Kabanjahe Gelar Donor Darah, Peringati Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61
Bhabinkamtibmas Polsek Berastagi Bersama Warga Desa Sempajaya Gelar Gotong Royong Kebersihan
Kapolres Tanah Karo Pimpin Upacara Bendera, Tekankan Peningkatan Kemampuan Personel dan Kesiapan Hadapi Dinamika Global
Kapolres Tanah Karo Bersama Forkopimda, Panen Jagung di Lahan Ketahanan Pangan Polres Tanah Karo
SSC Selenggarakan Try Out Test Kemampuan Akademik Akbar Se Kabupaten Karo
Sat Binmas Polres Tanah Karo Tingkatkan Pelayanan Publik Lewat Program Sapa Warga di Desa Ketaren

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 04:34 WIB

Komisi IV DPRD Pesawaran Soroti Dinas Kesehatan Kabupaten Pesawaran

Rabu, 16 April 2025 - 10:31 WIB

*Silaturahmi Bersama Insan Pers, Supriyanto–Suriansyah Tegaskan Komitmen Perubahan dan Jawab Isu Negatif*

Rabu, 16 April 2025 - 06:24 WIB

Aliansi Masyarakat Pesawaran Soroti Terkait Kendaraan Dinas Roda Empat Yang di Duga Digunakan Tak Sesuai Aturan

Selasa, 15 April 2025 - 22:49 WIB

Anggaran Lampu Jalan Rp 5 Milyar Dipertanyakan Hingga Jadi Sorotan Publik

Senin, 14 April 2025 - 13:16 WIB

Aliansi Masyarakat Pesawaran Desak Bawaslu Usut Pelanggaran Terstruktur Dalam PSU 2025

Jumat, 11 April 2025 - 10:55 WIB

PSU Pesawaran Disorot,AMP dan IWO Indonesia Tegaskan Komitmen Kawal Demokrasi

Kamis, 10 April 2025 - 14:25 WIB

AMP Kobarkan Orasi Politik Deklarasikan Dukungan Menangkan Supriyanto–Suriansyah di PSU Pesawaran

Selasa, 8 April 2025 - 14:14 WIB

Puyimbang Adat Tiuh Langan Khatu Beserta Masyarakat Bertekad Pejuangkan Tanah Ulayat Adat Yang Telah Lama di Kuasai PTPN 1 Regional 7

Berita Terbaru