Polres Brebes Gelar Patroli Kamtibmas Pasca Pemilukada, Pastikan Situasi Aman dan Kondusif

- Redaksi

Sabtu, 7 Desember 2024 - 07:16 WIB

4035 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Brebes//nasionaldetik.com – Polres Brebes terus menunjukkan komitmennya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pasca pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) di Kabupaten Brebes. Salah satu langkah konkret yang dilakukan adalah patroli pengecekan dan pengawasan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Brebes pada Jumat (6/12/2024) malam.

Kegiatan pengecekan ini dipimpin langsung oleh Kanit Gakkum Satlantas Polres Brebes IPTU Syaiful Hidayat selaku Piket Siaga Kompi Polres Brebes beserta Piket PA Siaga Lainnya untuk memastikan kesiapsiagaan petugas jaga serta memantau situasi terkini. Kegiatan berlangsung mulai pukul 20.30 WIB hingga selesai, dengan laporan menyebutkan seluruh personel bertugas lengkap dan situasi aman terkendali.

Kapolres Brebes melalui Kasi Humas Polres Brebes, IPTU Indra Prasetyo, menyampaikan bahwa Polres Brebes berkomitmen penuh untuk mengawal dan mengamankan Pemilukada hingga seluruh tahapan selesai.

“Polres Brebes akan terus meningkatkan patroli, pengawasan, dan pengamanan di lokasi-lokasi strategis, termasuk Kantor KPU. Kami memastikan setiap tahapan Pemilukada berjalan dengan aman, damai, dan tertib. Hal ini sejalan dengan komitmen kami untuk menjaga stabilitas wilayah dan memberikan rasa aman bagi masyarakat,” ujar IPTU Indra.

Baca Juga :  Ciptakan Kondisi Aman,Polres Dan Satpol PP Brebes Gelar Patroli

Hingga berita ini ditulis, situasi di Kantor KPU Kabupaten Brebes tetap aman dan kondusif. Polres Brebes akan terus bersiaga dan menjaga keamanan hingga seluruh rangkaian Pemilukada selesai dengan lancar.

Dengan langkah ini, Polres Brebes kembali menegaskan komitmennya untuk menjadi garda terdepan dalam menjaga keamanan di Kabupaten Brebes. (Humas)

Berita Terkait

Polri Akan Gelar Apel Kasatwil 2024 Hari Ini, Fokus Wujudkan Keamanan Dalam Negeri
Youbest Menjadi Satu-satunya Komunitas Kreator yang Terdaftar di Kesbangpol Brebes
Jelang Nataru, Pj Bupati Brebes Salurkan Program Pangan Bersubsidi
Putusan PTDH untuk Oknum Polisi Pelaku Penembakan Pelajar di Semarang
Diduga Jadi Korban Penganiayaan Oleh DYS, Jipri Minta Perlindungan LPSK
Apel Gabungan Kesiapsiagaan Menghadapi Bencana Musim Penghujan di Kendal
DYS Dilaporkan ke Bareskrim Mabes Polri Atas Dugaan Penganiayaan 
Waspada Cuaca Ekstrem, Polres Brebes Gelar Apel Siaga Tanggap Bencana

Berita Terkait

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:53 WIB

Pengamanan Unjuk Rasa Warga Desa Rih Tengah di Kantor PT Wampu Electric Power Berjalan Kondusif

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:49 WIB

Personil Polres Tanah Karo Gelar Patroli Cooling System Pasca Pilkada 2024

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:44 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Tigabinanga Bantu Panen Jagung dan Sampaikan Pesan Kamtibmas

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:31 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Empat Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:27 WIB

Personel Satsamapta Polres Tanah Karo Tingkatkan Pengaturan Lalin di Kota Kabanjahe, Wujudkan Kamseltibcarlantas

Rabu, 11 Desember 2024 - 12:29 WIB

Rutan Kabanjahe Raih Penghargaan Unit Pelayanan Berbasis Hak Asasi Manusia (P2HAM)

Rabu, 11 Desember 2024 - 06:56 WIB

Pengamanan Unjuk Rasa Warga Desa Rih Tengah di Kantor PT Wampu Electric Power Berjalan Kondusif

Selasa, 10 Desember 2024 - 15:16 WIB

Polsek Kutabuluh Polres Tanah Karo Memberikan Pengamanan Unras Paguyuban Masyarakat Desa Rih Tengah Ke PT WEB

Berita Terbaru