Lima Pegawai Rutan Kabanjahe Naik Pangkat Setingkat Lebih Tinggi

Putry Ribu

- Redaksi

Kamis, 5 Desember 2024 - 04:01 WIB

4045 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Karo,  Nasionaldetik.com

Sebuah momen istimewa menghiasi Rutan Kelas IIB Kabanjahe. Lima orang pegawai di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kabanjahe menerima penghargaan berupa kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Prosesi kenaikan pangkat ini dilaksanakan dengan khidmat pada Kamis (5/12/2024) pukul 08.00 WIB.

Lima orang pegawai yang naik pangkat yaitu, Egito Natanael Sinaga (Staf Pengelolaan), Agustinus Hermanto Tampubolon (Staf Pelayanan Tahanan), Oskar Ruy Albertini Rumapea (Petugas Pengamanan), Josten Julianus Purba (Petugas Pengamanan), dan Efraim Joy Agattha PA (Petugas Pengamanan) kelimanya mendapat kenaikan pangkat reguler dari pangkat sebelumnya Pengatur Muda (II/a) naik satu tingkat menjadi Pengatur Muda Tk. I (II/b).

Kepala Rutan Kabanjahe, Chandra Syahputra Tarigan, S.H.M.H dalam amanatnya menyampaikan bahwa kenaikan pangkat bukan sekadar bentuk penghargaan, tetapi juga merupakan amanah besar yang harus diemban dengan tanggung jawab dan integritas. 

“Kenaikan pangkat ini adalah hasil kerja keras dan dedikasi Saudara dalam melaksanakan tugas. Namun, ini juga menjadi tantangan untuk meningkatkan kinerja dan memberikan kontribusi terbaik bagi institusi serta masyarakat,” ujar Kepala Rutan.

Baca Juga :  Antisipasi Kelangkaan Gas dan Pencegahan Penularan Rabies, Bupati Karo Tinjau Ke Lapangan dan OPD Terkait

Salah satu pegawai yang menerima kenaikan pangkat, Oskar mengungkapkan rasa syukur dan harapannya. “Kenaikan pangkat ini menjadi motivasi bagi saya untuk terus bekerja dengan lebih baik, melayani masyarakat, dan menjaga nama baik Rutan Kabanjahe,” ucapnya penuh semangat.

Penyerahan SK kenaikan pangkat dilakukan oleh Kepala Rutan, kepada lima orang pegawai yang menerima kenaikan pangkat. Kenaikan pangkat ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi seluruh pegawai Rutan Kabanjahe untuk terus berprestasi dan memberikan pelayanan yang terbaik, dalam menciptakan lingkungan kerja yang profesional dan harmonis.

 

( VN_Bangun )

Berita Terkait

Pengamanan Unjuk Rasa Warga Desa Rih Tengah di Kantor PT Wampu Electric Power Berjalan Kondusif
Pengamanan Unjuk Rasa Warga Desa Rih Tengah di Kantor PT Wampu Electric Power Berjalan Kondusif
Personil Polres Tanah Karo Gelar Patroli Cooling System Pasca Pilkada 2024
Bhabinkamtibmas Polsek Tigabinanga Bantu Panen Jagung dan Sampaikan Pesan Kamtibmas
Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Empat Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional
Personel Satsamapta Polres Tanah Karo Tingkatkan Pengaturan Lalin di Kota Kabanjahe, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Rutan Kabanjahe Raih Penghargaan Unit Pelayanan Berbasis Hak Asasi Manusia (P2HAM)
Pengamanan Unjuk Rasa Warga Desa Rih Tengah di Kantor PT Wampu Electric Power Berjalan Kondusif

Berita Terkait

Rabu, 11 Desember 2024 - 16:30 WIB

Presiden Prabowo Buka Apel Kasatwil Polri 2024, Kapolres Simalungun Turut Hadir di Akpol Semarang

Rabu, 11 Desember 2024 - 13:10 WIB

Koramil 02 Dan Polsek Benda Gelar Kegiatan Donor Darah

Rabu, 11 Desember 2024 - 12:59 WIB

Satgas Mobile Yonif 323 Buaya Putih Kostrad Lumpuhkan 2 OPM di Distrik Sinak

Rabu, 11 Desember 2024 - 03:24 WIB

Uji Coba Makan Sehat Bergizi, Pangdam I/BB Tanya Siswa SD : Enak Gak Makanannya ?

Selasa, 10 Desember 2024 - 16:22 WIB

Dandim 1307/Poso Letkol Arm Edi Yulian Budiargo Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Dapur Sehat di Desa Toliba

Selasa, 10 Desember 2024 - 05:07 WIB

Bakti Sosial Bentuk Kepedulian Satgas Yonif 131/BRS Untuk Masyarakat Papua

Selasa, 10 Desember 2024 - 00:45 WIB

Warga Aisa Sambut Gembira Fogging Bersama Habema

Senin, 9 Desember 2024 - 12:03 WIB

POLDA KEPRI TERIMA ANUGERAH KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK TAHUN 2024

Berita Terbaru