Pengamanan Ketat TNI-Polri Kawal Penyerahan Kotak Suara Dari PPK Gunung September ke KPU Kabupaten Dairi

Nur Kennan Br. Tarigan

- Redaksi

Minggu, 1 Desember 2024 - 07:53 WIB

40230 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Dairi, Sumut Nasionaldetik.com

Personel Koramil 04/Tigalingga Kodim 0206/Dairi bersama jajaran Polri melaksanakan pengamanan dan monitoring ketat dalam proses penyerahan kotak suara hasil rekapitulasi penghitungan suara dari PPK Kecamatan Gunung September ke KPU Kabupaten Dairi. Proses pengawalan yang dipimpin oleh Serka Muksin Lingga ini dilakukan setelah selesai Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara tingkat Kecamatan Gunung Sitember untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara serta Bupati dan Wakil Bupati Dairi Tahun 2024. Sabtu, 30 November 2024

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebanyak 44 kotak suara beserta hasil rekapitulasi penghitungan suara diberangkatkan menuju Gudang KPU Kabupaten Dairi pada pukul 22.00 WIB menggunakan mobil pick-up dengan nomor polisi BB 8901 YB yang dikemudikan oleh Jestron Saragih.

Baca Juga :  Hingga Di Hari Kedua, Penerimaan Pendaftaran Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Pakpak Bharat, Belum Ada Yang Mendaftar

Seluruh proses pengangkutan kotak suara berlangsung di bawah pengawalan ketat personel TNI dan Polri. Personel pengamanan terdiri dari Serka Muksin Lingga, Sertu R. Damanik, dan Sertu J. Simbolin dari Koramil 04/Tigalingga, serta Ipda F. Manik, Briptu Tampe Sembiring, dan Bripda T. Simanjuntak dari Polsek Tigalingga.

Danramil 04/Tigalingga, Kapten Arm L. Situmorang, menyatakan bahwa pengamanan ini bertujuan memastikan seluruh proses berlangsung aman dan kondusif. “Proses penyerahan kotak suara ke KPU adalah tahapan krusial yang harus kita kawal dengan ketat. Kami menjamin tidak ada gangguan selama perjalanan, dan seluruh kotak suara tiba di tujuan dengan aman,” ujar Kapten Situmorang.

Baca Juga :  Wujudkan Mimpi : Kesuksesan Program Kesetaraan di Lapas Perempuan Kelas IIA Bandung

Lebih lanjut, Kapten Situmorang menegaskan bahwa TNI dan Polri berkomitmen penuh dalam menjaga keamanan seluruh tahapan pemilu. Sinergi antara aparat keamanan merupakan kunci utama dalam mencegah potensi gangguan yang dapat menghambat proses demokrasi. “Kami akan terus memastikan bahwa seluruh tahapan berjalan sesuai aturan. Transparansi dan profesionalisme dalam pengawalan kotak suara ini menjadi prioritas kami,” tambahnya.

Pengawalan ini juga mencerminkan upaya menjaga kepercayaan publik terhadap integritas proses pemilu. Dengan pengamanan yang ketat dan terkoordinasi, diharapkan seluruh kotak suara dapat tiba di Gudang KPU Kabupaten Dairi dengan aman, sehingga hasil pemilihan dapat diumumkan secara transparan dan akuntabel sesuai harapan masyarakat. (Prajurit Pena)

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

Kota Medan Dipatroli Ketat! Sat Brimob dan Polrestabes Bersinergi Ciptakan Kamtibmas Jelang Paskah
Viral..!! Soal Perkara Dosen Bunuh Suami, Menurut Saksi Terdakwa Sering Cek-Cok
Ketua DPD SPSI AGN Sumut Soroti Satpam yang ‘Disandera’ Biaya Perobatan: Disnaker Lemah Lindungi Pekerja
Polsek Pancur Batu Melakukan Pengecekan Terkait Berita Viral Judi Jenis tembak Ikan – Ikan dan Peredaran Narkoba di Beberapa Titik Kecamatan Sibolangit
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Pakpak Bharat Dan Jajaran Lakukan Kegiatan Rutin Yang Di Tingkatkan
Pastikan Kesehatan Anggota, Polres Sergai Terjunkan Tim Dokkes Cek Personil Pos Pengamanan
Masih Suasana Idul Fitri 1446 H Hari ke + 4, Personil Polres Pakpak Bharat Bantu Masyarakat Donorkan Darah
Ingatkan Cuaca Extrem Satpolairud Polres Sibolga Himbau Pengunjung Objek Wisata Pantai Pendaratan, Agar Waspada