Korpri Brebes Makin Peduli

- Redaksi

Kamis, 21 November 2024 - 02:57 WIB

40130 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Brebes//nasionaldetik.com – Momentum peringatan HUT Korpri ke-53 dan Dharma Wanita Persatuan ke-25 tingkat Kabupaten Brebes diisi dengan berbagai kegiatan bakti sosial. Langkah mulia ini mencerminkan semangat solidaritas dan kepedulian yang sudah menjadi inti dari nilai-nilai Korpri. Wujud dari itu, Korpri memberikan bantuan 1500 paket sayuran dan telur kepada pegawai non ASN di Kabupaten Brebes.

“Kepedulian Korpri tidak hanya kepada anggota ASN tetapi juga yang Non ASN dan Masyarakat luas,” terang Pj Bupati Brebes Ir Djoko Gunawan MT disela Bakti Sosial dan Gerakan Tanam (Gertam) Cabai di halaman Kantor Dinas Pertanian Dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Brebes, Rabu (20/11/2024).

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Djoko yang juga Ketua Korpri Kabupaten Brebes itu berkeinginan menjadikan bakti sosial sebagai gerakan dari hati anggota Korpri untuk diterapkan dalam kehidupan masyarakat yang lebih luas.

Korpri memberikan tali asih juga kepada para pensiunan dan ahli waris dari ASN yang meninggal dunia. Juga pemberian bantuan untuk LKSA Darun Nadloh Pasarbatang dan LKSA AL Hasaniyah di Kedawon, Larangan Brebes.

Baca Juga :  Jelang Masa Tenang Pemilu 2024, Satpol PP Kel. Kemayoran Melaksakan Penertiban APK

Pemberian tali asih, santunan dan paket sayuran didampingi Pj Ketua TP PKK Kabupaten Brebes Ny Sri Amini Djoko Gunawan dan Pj Ketua Dharma Wanita Persatuan Ny Anna Sutaryono. Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan Gerakan tanam cabai.

Djoko mengajak agar setiap rumah tangga di Kabupaten Brebes melakukan Gerakan Tanam Cabai sehingga tercipta pusat ketahanan pangan, baik melalui budidaya cabai, sayur, maupun tanaman produktif lainnya.

Passalnya, pangan merupakan kebutuhan dasar yang harus terpenuhi secara berkelanjutan. Dan Kabupaten Brebes sebagai salah satu sentra pertanian di Jawa Tengah, memiliki tanggung jawab besar untuk memastikan ketersediaan pangan bagi masyarakatnya. Salah satu upaya strategis yang dilaksanakan hari ini adalah gerakan tanam cabai, yang menjadi bagian dari langkah nyata dalam mendukung ketahanan pangan sekaligus pengendalian inflasi.

Baca Juga :  Lewati Sungai,Warga Yang Sakit Ditandu Dengan Kain

Cabai juga komoditas strategis yang kerap mempengaruhi stabilitas harga di pasar. Oleh karena itu, penanaman cabai yang dilakukan anggota Korpri dan para kepala OPD, menjadi teladan nyata dalam upaya memperkuat ketahanan pangan berbasis rumah tangga. Dengan memanfaatkan polybag, tidak hanya memperkuat produksi cabai tetapi juga mendukung gaya hidup yang lebih mandiri dan berkelanjutan.

“Saya ingin mengingatkan kembali pentingnya sinergi dan kerja sama untuk memastikan stabilitas pangan, mengendalikan inflasi, dan menjaga kesejahteraan masyarakat. Semoga langkah kecil yang kita mulai hari ini menjadi awal dari perubahan besar yang positif bagi Kabupaten Brebes,” pungkas Djoko.

Turut hadir Pj Sekda Brebes Sutaryono, para kepala OPD, Ketua Baznas Kabupaten Brebes, Ketua Panitia HUT Korpri Brebes, para pengurus Korpri dan undangan lainnya.

Berita Terkait

Team LIBAS Sorot BPN Siak Diduga Halangi Wartawan Saat Meliput
Youbest Menjadi Satu-satunya Komunitas Kreator yang Terdaftar di Kesbangpol Brebes
Jelang Nataru, Pj Bupati Brebes Salurkan Program Pangan Bersubsidi
Waspada Cuaca Ekstrem, Polres Brebes Gelar Apel Siaga Tanggap Bencana
DKM Masjid IQRO PRM Kluwut Gelar Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis
Pj Bupati Brebes Dianugerahi Satria Leader Peduli Stunting di Ajang SBA 2024
Pasca Rekapitulasi, Polres Brebes Gelar Patroli Cipta Kondisi.
Polres Brebes Gelar Patroli Kamtibmas Pasca Pemilukada, Pastikan Situasi Aman dan Kondusif

Berita Terkait

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:53 WIB

Pengamanan Unjuk Rasa Warga Desa Rih Tengah di Kantor PT Wampu Electric Power Berjalan Kondusif

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:49 WIB

Personil Polres Tanah Karo Gelar Patroli Cooling System Pasca Pilkada 2024

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:31 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Empat Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:27 WIB

Personel Satsamapta Polres Tanah Karo Tingkatkan Pengaturan Lalin di Kota Kabanjahe, Wujudkan Kamseltibcarlantas

Rabu, 11 Desember 2024 - 12:29 WIB

Rutan Kabanjahe Raih Penghargaan Unit Pelayanan Berbasis Hak Asasi Manusia (P2HAM)

Rabu, 11 Desember 2024 - 06:56 WIB

Pengamanan Unjuk Rasa Warga Desa Rih Tengah di Kantor PT Wampu Electric Power Berjalan Kondusif

Selasa, 10 Desember 2024 - 15:16 WIB

Polsek Kutabuluh Polres Tanah Karo Memberikan Pengamanan Unras Paguyuban Masyarakat Desa Rih Tengah Ke PT WEB

Selasa, 10 Desember 2024 - 14:00 WIB

Sat PamObvit Polres Tanah Karo Patroli Mobile ke Objek Vital untuk Lingkungan Aman

Berita Terbaru