Nasionaldetik.com , Majalengka,- Bhabinkamtibmas Polsek Jatiwangi, Polres Majalengka, Polda Jabar, Bripka Dede Yaya Suharya, S.H., melaksanakan kegiatan sambang ke pemukiman warga di wilayah hukum Polsek Jatiwangi pada Sabtu (14/09/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi yang lebih erat dengan seluruh elemen masyarakat, sekaligus menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
Dalam kegiatan sambang ini, Bripka Dede Yaya Suharya berinteraksi langsung dengan warga, mendengarkan keluhan dan masukan mereka, serta menyerap informasi terkait situasi kamtibmas di wilayah Jatiwangi. “Sambang ini merupakan salah satu cara kami untuk selalu dekat dengan masyarakat, memahami permasalahan yang ada, dan memberikan solusi untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” ujarnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia juga mengingatkan warga untuk tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan, seperti pencurian atau tindak kriminal lainnya, serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan. “Kami mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap situasi kamtibmas di sekitar mereka dan segera melaporkan jika ada hal-hal mencurigakan,” tambah Bripka Dede Yaya.
Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Jatiwangi, AKP Rudy Djunardi M, S.H., M.H., menyatakan bahwa kegiatan sambang ini merupakan wujud nyata pelayanan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat. “Kami ingin terus meningkatkan hubungan yang baik antara Polri dan masyarakat agar tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis,” katanya.
Kegiatan sambang ini mendapat apresiasi dari masyarakat yang merasa lebih dekat dan terlayani dengan baik oleh kepolisian. Kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat diharapkan dapat menciptakan rasa aman dan memperkuat kerjasama dalam menjaga ketertiban di lingkungan sekitar.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar
Penulis : Humas polres Majalengka
Pimred : Edi uban