Polsek Limau Imbau Warga Waspada Paska Penampakan Buaya di Pantai Pekon Penyandingan Kelumbayan

Edi Supriadi

- Redaksi

Senin, 26 Agustus 2024 - 03:14 WIB

40103 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Tanggamus NasionalDetik.Com -Masyarakat Dusun Pantai Harapan, Pekon Penyandingan, Kecamatan Kelumbayan, Kabupaten Tanggamus, dikejutkan oleh penampakan sejumlah buaya yang terlihat di pinggir pantai.

Kapolsek Limau, Iptu Dedi Yanto mengatakan informasi ini kemudian ditindaklanjuti oleh pihaknya dengan melakukan penyelidikan lebih lanjut

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kejadian ini pertama kali dilaporkan oleh warga pada hari Minggu, 25 Agustus 2024, sekitar pukul 08.00 WIB,” kata Iptu Dedi Yanto mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Rivanda, S.I.K.

Kapolsek menjelaskan bahwa berdasarkan laporan yang diterima, penampakan buaya tersebut sudah berlangsung sejak Sabtu malam, 24 Agustus 2024, pukul 20.00 WIB. Warga melaporkan adanya lima ekor buaya yang kerap muncul di sekitar Pantai Harapan, baik pada siang maupun malam hari.

Baca Juga :  PNIB Apresiasi Densus 88 Atas Bubarnya Jamaah Islamiyah, Totalitas Cegah & Lawan Terorisme Khilafah Intoleransi Radikalisme

Buaya-buaya ini dilaporkan sudah berada di sekitar pantai selama tiga hari terakhir, menimbulkan keresahan di kalangan masyarakat setempat.

“Berdasarkan keterangan Kepala Pekon (Kakon) Penyandingan, buaya-buaya tersebut telah terlihat sejak beberapa hari yang lalu dan sering muncul baik pada malam maupun siang hari. Jumlahnya diperkirakan ada sekitar lima ekor,” jelasnya.

Menanggapi situasi ini, Polsek Limau telah berkoordinasi dengan Unsur Pimpinan Kecamatan (Uspika) setempat untuk membahas langkah-langkah penanganan guna memastikan keamanan masyarakat serta mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Baca Juga :  Wujud Komitmen Swasembada Pangan Nasional dan Sinergi Daerah, Kasdim 0509 Dampingi Wabup Bekasi Hadiri Panen Raya Padi Serentak di 14 Provinsi

Polsek Limau juga menghimbau masyarakat agar tetap waspada dan berhati-hati saat melakukan aktivitas di sekitar pantai, terutama bagi para nelayan dan warga yang sering bermain di pinggir pantai.

Keberadaan buaya di Pantai Harapan ini telah menimbulkan ketidaknyamanan bagi warga sekitar, yang khawatir akan keselamatan mereka.

“Kami menghimbau masyarakat untuk tetap waspada dan segera melaporkan jika melihat kemunculan buaya di sekitar pantai,” imbaunya.

Kota Agung, 26 Agustus 2024
Kasi Humas Polres Tanggamus
AKP M. Yusuf, S.H.
CP. 0813-7780-7622

Penulis : Helmi

Pimred : Edi uban

Berita Terkait

Berita Beredar Sirly Hayadi Diduga Korupsi, inilah penjelasan pengurus DPW IWOI Prov.Lampung
Berita Beredar Sirly Hayadi Diduga Korupsi, inilah penjelasan pengurus DPW IWOI Prov.Lampung
Waduh jadi Lokasi Warung Remang-Remang Nih Terminal GadingRejo
Arus Balik di Pelabuhan Bakauheni Ramai Lancar
Korps Marinir: Brigif 4 Mar/BS Bersama Pemprov Lampung Dirikan Posko Penggalangan Pengumpulan Bantuan Kemanusian Korban Bencana Myanmar
Upacara Penyambutan Satgas Pamtas RI – PNG Mobile Gobang II Yonif 9 Marinir
Finny Fong Klarifikasi Insiden di PT San Xiong Steel, Tawarkan Akomodasi Hotel bagi TKA
Dugaan Pelanggaran Keimigrasian di PT. San Xiong Steel Indonesia: Ada Permainan di Balik Layar?

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 04:34 WIB

Komisi IV DPRD Pesawaran Soroti Dinas Kesehatan Kabupaten Pesawaran

Rabu, 16 April 2025 - 10:31 WIB

*Silaturahmi Bersama Insan Pers, Supriyanto–Suriansyah Tegaskan Komitmen Perubahan dan Jawab Isu Negatif*

Rabu, 16 April 2025 - 06:24 WIB

Aliansi Masyarakat Pesawaran Soroti Terkait Kendaraan Dinas Roda Empat Yang di Duga Digunakan Tak Sesuai Aturan

Selasa, 15 April 2025 - 22:49 WIB

Anggaran Lampu Jalan Rp 5 Milyar Dipertanyakan Hingga Jadi Sorotan Publik

Senin, 14 April 2025 - 13:16 WIB

Aliansi Masyarakat Pesawaran Desak Bawaslu Usut Pelanggaran Terstruktur Dalam PSU 2025

Jumat, 11 April 2025 - 10:55 WIB

PSU Pesawaran Disorot,AMP dan IWO Indonesia Tegaskan Komitmen Kawal Demokrasi

Kamis, 10 April 2025 - 14:25 WIB

AMP Kobarkan Orasi Politik Deklarasikan Dukungan Menangkan Supriyanto–Suriansyah di PSU Pesawaran

Selasa, 8 April 2025 - 14:14 WIB

Puyimbang Adat Tiuh Langan Khatu Beserta Masyarakat Bertekad Pejuangkan Tanah Ulayat Adat Yang Telah Lama di Kuasai PTPN 1 Regional 7

Berita Terbaru