TULUNGAGUNG, Jatim, Nasional detik.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Desa (Pemdes) Wajak Lor, Kecamatan Boyolangu, Kabupaten Tulungagung, menggelar acara Karnaval yang meriah pada Minggu siang, 25/8/2024. Acara yang berlangsung dengan tema “Nusantara Baru Indonesia Maju” ini menjadi salah satu ajang unjuk kreativitas dan kebersamaan warga desa.
Dipimpin oleh Aris Febriyanto, Kepala Desa Wajak Lor, acara karnaval ini disambut antusias oleh seluruh lapisan masyarakat. Masyarakat Wajak Lor, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, turut berpartisipasi dalam pawai yang menampilkan berbagai kostum unik dan tradisional yang mencerminkan kekayaan budaya Nusantara.
Aris Febriyanto menyampaikan, “Karnaval ini bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga sebagai bentuk apresiasi kita terhadap para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan. Melalui tema ‘Nusantara Baru Indonesia Maju’, kami ingin mengingatkan bahwa persatuan dan kesatuan adalah kunci untuk mencapai kemajuan bangsa.”
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kemudian rangkaian acara karnaval ini dimulai dengan pawai keliling desa yang dimeriahkan oleh penampilan marching band, tari-tarian tradisional, serta atraksi seni lainnya. Warga desa yang mengikuti karnaval tampak penuh semangat dan gembira, menunjukkan semangat gotong royong yang kuat.
Tak hanya itu, ia juga menambahkan bahwa karnaval ini juga menjadi ajang silaturahmi antarwarga. Acara tersebut memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk saling berinteraksi dan mempererat tali persaudaraan. Banyak warga yang turut serta dalam mempersiapkan dan menyukseskan acara ini, mulai dari menghias kendaraan hingga menyiapkan kostum yang menarik.
Acara yang berlangsung dari siang hingga sore hari ini diakhiri dengan doa bersama untuk memohon kesejahteraan dan kemajuan bagi Desa Wajak Lor dan seluruh masyarakat Indonesia. Karnaval ini diharapkan menjadi momentum untuk terus memupuk rasa cinta tanah air dan semangat kebangsaan.” Imbuh Aris
Dengan berakhirnya karnaval ini, Desa Wajaklor berhasil menunjukkan bahwa semangat kemerdekaan masih sangat hidup di tengah-tengah masyarakatnya. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga dan merawat persatuan dalam keberagaman.” Pungkasnya
Penulis : Evan