Tim Resmob Polres Majalengka Berhasil Ungkap Kasus Pencurian Speedometer dan ECU Truk

- Redaksi

Senin, 29 Juli 2024 - 07:52 WIB

4057 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Nasionaldetik.com , Majalengka,- Tim Resmob Sat Reskrim Polres Majalengka,Polda Jabar yang dipimpin oleh Kanit Resmob IPDA Hendra Susilo, S.H., bersama Unit Reskrim Polsek Jatiwangi, telah berhasil menangkap pelaku pencurian spesialis speedometer dan ECU truk. Penangkapan ini terkait dengan tindak pidana pencurian yang terjadi pada Selasa, 23 Juli 2024, di Rest Area Tol Cipali Km 166, Desa Sutawangi, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka.

Korban, Solatin, warga Dusun IV Bangunrejo, Desa Rengas, Kecamatan Bekri, Lampung Tengah, mengalami kerugian sebesar Rp 60.000.000,- setelah speedometer dan ECU dari truk miliknya dicuri. Pelaku menggunakan obeng dan gunting untuk merusak pintu truk dan mengambil barang berharga tersebut.

IPDA Hendra Susilo menjelaskan, “Berdasarkan hasil lidik dan keterangan saksi, kami melacak kendaraan pelaku yang menggunakan plat T 1510 BM dan ditemukan di Purwakarta. Kendaraan tersebut disewa oleh pelaku berinisial M. Kami kemudian melakukan pengejaran hingga menemukan pelaku F di kosan di Mangga Besar, Jakarta Barat, pada Rabu, 24 Juli 2024, dan pelaku lainnya di Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Jumat, 26 Juli 2024.”terangnya disaat dikonfirmasi Pada Senin (29/7/2024).

Tim Resmob juga mengamankan barang bukti terkait kejadian ini. Dua pelaku yang telah ditangkap adalah FP, warga Jl. Muara Baru, Jakarta Utara, dan MS, warga Jl. Parung Panjang, Bogor. Tim masih mengejar dua pelaku lainnya, M dan E.

Baca Juga :  Warga Losari Lor Antusias Datangi Kantor Desa Daftar PTSL

Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kasat Reskrim Polres Majalengka AKP Tito Witular, S.E., mengapresiasi kerja keras tim Resmob dalam mengungkap kasus ini. “Kami akan terus melakukan pengembangan dan pengejaran untuk memastikan semua pelaku tertangkap dan mendapatkan hukuman yang setimpal,” tegas AKP Tito Witular.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar

Penulis : Humas polres Majalengka

Pimred : Edi uban

Editor : Yuan & Tambunan

Berita Terkait

Karya Bhakti Koramil 07/Cipayung Normalisasi Saluran Air di Wilayah Munjul.
Babinsa jajaran Korem 051/Wkt Laksanakan Penggemburan Tanah Dengan Alat Jonder
Babinsa Koramil 11 Pebayuran Ajak Warga Gelar Jumat Bersih di Desa Sumbersari
Kapolres Majalengka Cek Desa Percontohan Pekarangan Pangan Bergizi di Desa Argamukti
Kapolsek Cikijing Monitoring Progress Perbaikan Jalan Akibat Longsor di Jalan Nasional Cikijing-Kuningan
Karya Bhakti Bersihkan Fasum Bawah Flyover Oleh Koramil 02/Matraman.
Dukung Program Ketahanan Pangan, DPUTR Purwakarta Pastikan Peningkatan Jaringan Irigasi
Karya Bakti Bersihkan Fasum Taman Warga Oleh Koramil 01/Jatinegara.

Berita Terkait

Rabu, 11 Desember 2024 - 16:30 WIB

Presiden Prabowo Buka Apel Kasatwil Polri 2024, Kapolres Simalungun Turut Hadir di Akpol Semarang

Rabu, 11 Desember 2024 - 13:10 WIB

Koramil 02 Dan Polsek Benda Gelar Kegiatan Donor Darah

Rabu, 11 Desember 2024 - 12:59 WIB

Satgas Mobile Yonif 323 Buaya Putih Kostrad Lumpuhkan 2 OPM di Distrik Sinak

Rabu, 11 Desember 2024 - 03:24 WIB

Uji Coba Makan Sehat Bergizi, Pangdam I/BB Tanya Siswa SD : Enak Gak Makanannya ?

Selasa, 10 Desember 2024 - 16:22 WIB

Dandim 1307/Poso Letkol Arm Edi Yulian Budiargo Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Dapur Sehat di Desa Toliba

Selasa, 10 Desember 2024 - 05:07 WIB

Bakti Sosial Bentuk Kepedulian Satgas Yonif 131/BRS Untuk Masyarakat Papua

Selasa, 10 Desember 2024 - 00:45 WIB

Warga Aisa Sambut Gembira Fogging Bersama Habema

Senin, 9 Desember 2024 - 12:03 WIB

POLDA KEPRI TERIMA ANUGERAH KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK TAHUN 2024

Berita Terbaru