Irjen Pol Ahmad Luthfi Siapkan 220 Ribu Personil Pengamanan Operasi Mantap Praja

ABDUL GHOFUR

- Redaksi

Jumat, 19 Juli 2024 - 07:13 WIB

4085 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Polda Jateng//nasionaldetik.com – Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi, bersama seluruh Pejabat Utama (PJU) Polda Jateng dan para Kapolres/ta/tabes jajaran Polda Jateng, melaksanakan Acara Gelar Operasional Semester I Tahun 2024 di Hotel Hyatt Regency, Yogyakarta. Sabtu (19/7/2024). Acara ini menjadi momentum penting untuk merumuskan strategi dan kesiapan pengamanan di wilayah Jawa Tengah dalam menghadapi berbagai tantangan ke depan.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam arahannya, Irjen Pol Ahmad Luthfi menegaskan komitmen Polda Jateng dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Salah satu fokus utama adalah Rencana Pergelaran Personil untuk Operasi Mantap Praja 2024, dengan total 220.470 personil yang akan dikerahkan. Dari jumlah tersebut, Polda Jateng akan menurunkan 24.185 personil, didukung oleh Kodam IV Diponegoro dengan 10.044 personil, serta Linmas sebanyak 186.241 personil.

Baca Juga :  Upacara Pemakaman Kedinasan, Penghormatan Terkahir Untuk Almarhum Aiptu Budi Purwanto

“Ini adalah upaya kita untuk memastikan keamanan dan ketertiban tetap terjaga dengan baik,” ujar Irjen Pol Ahmad Luthfi.

Selain itu, Polda Jateng telah melakukan berbagai persiapan pengamanan, termasuk pelatihan Pengawalan pribadi (Walpri), Pelatihan Sispam Kota dan Pelatihan Sispam Mako.

” Ploting dengan benar pembagian personil pengamanan sesuai Tahapan Pilkada, jangan sampai dalam pergerakan Lambat, Implementasikan Polda Jateng hadir” tegas Kapolda

Kapolda Jateng juga memberikan atensi khusus terhadap isu-isu yang berkembang di Media sosial yang berpotensi membahayakan kehidupan bermasyarakat

“Kita harus mengantisipasi Polarisasi akibat propaganda Firehose of falsehood (semburan bertekanan tinggi yang mengantarkan propaganda kepalsuan), ujaran kebencian, dan Hoax. Ini penting untuk menjaga stabilitas dan kepercayaan publik,” tegasnya.

Baca Juga :  Simulasi Sispamkota, Persiapan Polres Kendal Hadapi Massa Anarkis di Pilkada

Tidak lupa dalam setiap pelaksanaan tugas, Kapolda Jateng selalu menekankan pentingnya Netralitas Polri.

” Jaga Netralitas, Kita harus mencintai dan mampu menjaga nama baik institusi Polri. Kepercayaan terhadap Polri merupakan representasi kolektif dari perilaku seluruh anggota Polri,“

“ Laksanakan tugas dan tanggung jawab yang diberikan sebaik-baiknya, jadikan setiap tugas yang diemban sebagai Amanah dan Ladang amal,” ujarnya dengan penuh semangat.

Acara Gelar Operasional ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi dan koordinasi di antara seluruh jajaran Polda Jateng, sehingga mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menjaga keamanan di wilayah Jawa Tengah dengan lebih efektif. Masyarakat pun diharapkan dapat mendukung dan bekerja sama dengan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban bersama.(*)

Berita Terkait

BIADAB! Wartawan Disekap, Dianiaya, Dirampok dan Diperas Mafia BBM dan Tambang Ilegal di Sijunjung*
Woow..!! Ini Harus Diwaspadai Kontraktor Fiktif ,  Wanprestasi CV Anggun Sejati, Pekerja Proyek Pavingisasi SD Negeri 03 Sidamukti Belum Dilunasi
Gama Classic Produk Rokok Djitoe Group Yang Menjadi Pionir di Wilayah Distribusi Banyumas Raya
*Kapolres Kendal: Razia Kendaraan Ditingkatkan, Pelaku Balap Liar Akan Ditindak Tegas*
Kasus Dugaan Pengancaman di Jeneponto: Kaharuddin Menggugat Keadilan, Publik Desak Penegakan Hukum
Polri Peduli Di Bulan Ramadhan, Polres Brebes Gelar Buka Bersama Dan Pemberian Bantuan Kepada Penyandang Disabilitas
Djitoe Serayu Project (DSP), Distribusi Rokok Wilayah Eks-Karesidenan Banyumas
Ratusan Tabung Gas oplosan diamankan Polsek Cileungsi 

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 13:34 WIB

Draft RUU KUHAP Beredar, Komjak Soroti Upaya Lemahkan Kejaksaan Berantas Korupsi

Minggu, 16 Maret 2025 - 13:31 WIB

Jaksa Cantik dan Cerdas Ini Adalah Finalis Putri Indonesia 2025 Jakarta-

Minggu, 16 Maret 2025 - 12:31 WIB

Aksi Mulia Polisi Bantu Ibu-Anak yang Kehabisan Tiket Bus Mudik

Minggu, 16 Maret 2025 - 10:53 WIB

Askara Nation Sukses Gelar Jisoo Fan Tour di Manila, Bawa Nama Indonesia ke Kancah Global

Minggu, 16 Maret 2025 - 04:30 WIB

Melawan Lupa: PPWI Punya Andil dalam Memajukan Polri

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:53 WIB

Berkah Ramadhan, Mitra Jalak Pusat 1 Bersama Kodim 0505/Jakarta Timur Bagikan Takjil

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:23 WIB

Presiden Prabowo Beserta  Lembaga ANTARTIKA Mendukung Penuh Pemberantasan dan Penangkapan Para Koruptor di Indonesia

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:20 WIB

Penjemputan Paksa Tanpa Prosedur Hukum yang Dilakukan Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan Jadi Kontroversial

Berita Terbaru