Nganjuk Masuk Lomba Wana Lestari Tingkat Nasional Tahun 2024,kategori Kelompok Pecinta Alam

- Redaksi

Rabu, 3 Juli 2024 - 12:12 WIB

40195 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nganjuk,Jatim,Nasionaldetik.com-Pada hari Selasa (2/7/2024), Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Timur (Dr. Ir. Jumadi, M.MT.) bersama Kepala CDK Wilayah Nganjuk,Wardoyo, serta Administratur Perum Perhutani KPH Nganjuk dan KPH Kediri mendampingi Tim dari Direktorat Pengelolaan Kawasan Konservasi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI,
melaksanakan verifikasi lapangan pada Lomba Wana Lestari Tingkat Nasional Tahun 2024 kategori Kelompok Pecinta Alam (KPA).

Kedatangan Tim Verlap diterima oleh Pj. Bupati Nganjuk (Sri Handoko Taruna, S.STP., M.Si) di Peringgitan Pemkab Nganjuk.
Pada kesempatan ini, Pj. Bupati Nganjuk memberikan apresiasi kepada Pelestari Kawasan Wilis atas kiprah yang telah dilakukan untuk memulihkan dan menjaga kelestarian sumber mata air di lereng Gunung Wilis, khususnya yang ada di wilayah Kabupaten Nganjuk.
Pj. Bupati Nganjuk juga memberikan dukungan kepada Pelestari Kawasan Wilis dalam Lomba Wana Lestari Tingkat Nasional Tahun 2024 kategori Kelompok Pecinta Alam.

Tim kemudian melakukan kunjungan ke Pawinihan (Sekretariat KPA Pelestari Kawasan Wilis) dan kedatangan Tim disambut dengan pengalungan syal bermotif Jayastamba (tugu kemenangan) yang merupakan ikon Nganjuk oleh Forpimcam Loceret.

Selanjutnya dilakukan penanaman simbolis dari jenis pulai oleh Tim Verlap dari Direktorat Pengelolaan Kawasan Konservasi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI bersama Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Timur.

Setelah pemaparan profil lembaga oleh Ketua Umum Pelestari Kawasan Wilis (Perkawis) serta verifikasi dokumen portofolio kelompok, kegiatan dilanjutkan dengan melakukan kunjungan lapangan untuk mengkonfirmasi kebenaran portofolio yang dinilaikan.

Lokasi yang dikunjungi antara lain Sumber Mata Air Kajar di Desa Bajulan Kec. Loceret Kab. Nganjuk. Tim juga mengunjungi Pura Kerta Bhuwana Giri Wilis di Desa Bajulan Kec. Loceret untuk mengetahui sinergitas Pelestari Kawasan Wilis dengan Pura Kerta Bhuwana Giri Wilis dalam upaya pelestarian alam khususnya melalui pelestarian sumber mata air.

Perkawis terpilih untuk mewakili Provinsi Jawa Timur dalam ajang Lomba Wana Lestari Tahun 2024 dari kategori Kelompok Pecinta Alam. Lembaga yang didirikan pada tahun 2020 ini telah banyak melakukan kegiatan pelestarian sumber air dan rehabilitasi lahan kritis yang ada di lereng Gunung Wilis.(Yuan)

Baca Juga :  Kapolres Tanah Karo Lantik Iptu Hendrik Tarigan, S.H Jadi Kasat Pam Obvit.

Berita Terkait

Strategi Datangi Dekati & Sayangi, Metode Babinsa Danukusuman Ambil Hati Warga Binaanya
Kapolsek Cikijing bersama Anggota,Lakukan pengecekan lahan untuk penanaman jagung di Desa Sindangpanji
Program ketahanan pangan, Polsek Sukahaji chek lahan penanaman jagung
Kasubsi PIDM Siehumas Polres Majalengka,Hadiri pelantikan pengurus FPII korwil Majalengka
Jalin keakraban mitra Karib,Bati Komsos sisipkan jaga Stabilitas keamanan
Berikut Quote Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes POL,Erdi A.Chaniago,S.I.K,S.H.,M.Si
Cooling System: Polsek Pageruyung Wujudkan Kamtibmas Kondusif Pasca Tahun Baru
Babinsa Koramil 04/Labuhan Bilik Ciptakan Keakraban Dengan Masyarakat Melalui Komsos

Berita Terkait

Minggu, 5 Januari 2025 - 14:04 WIB

Bukti Kesadaran, Masyarakat Serahkan Senpi Rakitan secara Sukarela

Minggu, 5 Januari 2025 - 13:40 WIB

Umat Kristiani Satgas 641/Bru Ibadah Minggu Awal Tahun, Penuh Dengan Sukacita Damai Sejahtera

Minggu, 5 Januari 2025 - 13:24 WIB

Prajurit Buaya Putih Jaga Kesehatan di Pedalaman Papua

Minggu, 5 Januari 2025 - 01:37 WIB

Anjangsana Ke Rumah Masyarakat Perbatasan, Pererat Silaturahmi Satgas Yonif 131/BRS Dengan Masyarakat Kampung Scofro

Minggu, 5 Januari 2025 - 00:39 WIB

Kado Tahun Baru Satgas Yonzipur 5/ABW, Wujud Perhatian dan Kebersamaan

Jumat, 3 Januari 2025 - 12:46 WIB

Kodam I/BB Respon Cepat Amankan Pelaku Begal di Binjai

Jumat, 3 Januari 2025 - 04:58 WIB

Prajurit Yonif 323 Buaya Putih Bagi Resep Kue Spesial untuk Warga Wako

Kamis, 2 Januari 2025 - 15:57 WIB

Peduli Harga Sembako, Koramil 12/LP Tinjau Langsung Harga Di Pekan Langga Payung

Berita Terbaru