Hari Bhayangkara ke 78.Perkuat Silatuhrahmi,Polres Batang Sambangi Rumah Purnawirawan

ABDUL GHOFUR

- Redaksi

Jumat, 21 Juni 2024 - 05:17 WIB

4081 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

BATANG//nasionaldetik.com – Polres Batang mengadakan kegiatan anjangsana mempererat tali silaturahmi dengan para purnawirawan Polri dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78. PJU Polres Batang serta anggota Bhayangkari turut hadir dalam kegiatan tersebut , Rabu 20 Juni 2024.

Mereka mengunjungi beberapa tempat tinggal purnawirawan untuk menyampaikan apresiasi serta memperkuat hubungan yang telah terjalin selama ini.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Wakapolres Batang, Kompol Hartono, menegaskan pentingnya kegiatan ini dalam memperkokoh kebersamaan antara anggota Polres Batang dengan para purnawirawan.

“Kami mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian para purnawirawan yang telah memberikan contoh dalam melayani masyarakat,” ujar Kompol Hartono.

Menurut Kompol Hartono, kegiatan anjangsana ini adalah wujud sinergi serta komitmen tinggi dari Polres Batang untuk menjaga hubungan yang baik dengan para purnawirawan.

Baca Juga :  Kapolres Brebes Beri Arahan Bhabinkamtibmas. Ini Yang Disampaikan

Acara ini juga menjadi kesempatan bagi Pengurus Cabang Bhayangkari Batang untuk turut serta dalam memperkuat hubungan antara keluarga besar Polri.

“Kami berharap agar semangat kebersamaan ini terus terjaga dan menjadi inspirasi bagi generasi penerus Polri,” tambah Kompol Hartono.

Sementara itu, Kabag SDM Polres Batang, Kompol Suhadi, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk penghormatan kepada para purnawirawan yang telah berjasa dalam dinas Polri.

“Anjangsana ini sebagai upaya untuk menjaga kebersamaan dan mengenang jasa-jasa mereka dalam membangun institusi kepolisian,” ujar Kompol Suhadi.

Kegiatan dimulai dengan kunjungan ke rumah Kompol (Purn) Ngadimin di Pandansari, Kecamatan Warungasem Batang.

“Ini adalah kehormatan bagi saya dan keluarga untuk bisa bertemu dengan rekan-rekan dari Polres Batang,” ucapnya.

Baca Juga :  TMMD di Tutup Warga Merasa Kehilangan

Selanjutnya, rombongan melanjutkan perjalanan ke rumah Aiptu (Purn) Duryat di Kecamatan Reban.

Tidak hanya itu, giat anjangsana juga dilakukan di Perumnas Pasekaran Indah Batang, di mana Penata PNS Sutarno dan Penata Purn Nining tinggal. Kedua purnawirawan ini menerima kunjungan dengan senang hati dan mengapresiasi upaya Polres Batang dalam menjaga silaturahmi dengan keluarga besar Polri.

“Ibu Nining dan saya merasa terhormat atas kehadiran rekan-rekan dari Polres Batang. Semoga kebersamaan ini dapat terus terjaga,” ungkap Sutarno.

Kegiatan anjangsana ini tidak hanya sekadar silaturahmi, namun juga sebagai momen untuk mendengarkan aspirasi serta kebutuhan para purnawirawan.( AG )

Berita Terkait

Antisipasi Gangguan Kamtib, Rutan Rengat Gelar Razia Mendadak
Ramadhan Berbagi, Polsek Ketanggungan Santuni Anak Yatim dan Bagi 200 Takjil
Polsek Paguyangan Giat Apel Pengecekan Kesiapan Personil Jelang OPS KETUPAT Candi Th.2025
Tumbuhkan Rasa Empati Pada Siswa, SMA N 5 Surakarta Berikan Bansos ke WBP Rutan Surakarta 
*Kapolres Kendal Lakukan Pengecekan AG di Alun-Alun*
Kapolri Tinjau Kawasan Industri Brebes, Harap Masalah Pengangguran Teratasi
Babinsa Bantu Penyiapan Lahan Untuk Tanam Padi
Kapolri Safari Ramadan ke Jawa Tengah, Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Ulama Setempat

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 10:44 WIB

Kejaksaan Negeri Jakarta Timur Lantik Pejabat Baru: Adri Eddyanto Pontoh dan Satya Wirawan Resmi Menjabat

Kamis, 20 Maret 2025 - 08:10 WIB

Woow..!! Dìduga Masuk Angin Krimsus Polda Metro Jaya Bungkam Saat Dikonfirmasi Pelaku Penyuntikan Gas Bersubsidi di Bekasi

Kamis, 20 Maret 2025 - 05:06 WIB

SEPAKATI LANGKAH PENANGGULANGAN BANJIR DI JABAR, Menteri Nusron : Semua Badan dan Sempadan Sungai Harus Di Tertibkan

Selasa, 18 Maret 2025 - 12:15 WIB

Cak Ofi: Tidak Ada Toleransi bagi Pengurus Ormas yang Meminta Sumbangan

Senin, 17 Maret 2025 - 04:09 WIB

Talenta Muda Bersinar! NTS Soulvess & NTS Little Harmoni Hadirkan Karya Religi di Ramadan Ini

Minggu, 16 Maret 2025 - 15:36 WIB

Peluncuran “Politics & Colleagues Breakfast”: Ruang Baru untuk Transformasi Politik Indonesia

Minggu, 16 Maret 2025 - 13:34 WIB

Draft RUU KUHAP Beredar, Komjak Soroti Upaya Lemahkan Kejaksaan Berantas Korupsi

Minggu, 16 Maret 2025 - 13:31 WIB

Jaksa Cantik dan Cerdas Ini Adalah Finalis Putri Indonesia 2025 Jakarta-

Berita Terbaru

REGIONAL

DPRD Salatiga Desak Penutupan Tambang Galian C di JLS

Kamis, 20 Mar 2025 - 21:28 WIB

HUKUM & KRIMINAL

Antisipasi Gangguan Kamtib, Rutan Rengat Gelar Razia Mendadak

Kamis, 20 Mar 2025 - 21:25 WIB