Indomaret, Renovasi Puskesmas Kalimati

ABDUL GHOFUR

- Redaksi

Minggu, 9 Juni 2024 - 15:12 WIB

40124 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

Brebes//nasionaldetik.com – PT Indomarco Prismatama melalui Corporate Social Responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial perusahaan mewujudkan program Renovasi Puskesmas Kalimati, Kecamatan Brebes. Renovasi ini dilakukan sebagai upaya peningkatan mutu pelayanan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat yang terintegrasi. Fasilitas puskesmas yang diperbaiki meliputi pengecetan seluruh bangunan Puskesmas Kalimati, pengecetan pagar puskesmas, dan pembuatan plafon serta perbaikan plafon sebagian ruangan puskesmas.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sesuai undang-undang nomor 40 tahun 2007 dan peraturan pemerintah nomor 47 tahun 2011 tentang perseroan terbatas, gagasan CSR menekankan bahwa tanggung jawab perusahaan bukan lagi sekadar aktivitas ekonomi seperti menciptakan profit demi kelangsungan bisnis, melainkan juga tanggung jawab sosial terhadap lingkungan,” ujar Pj Bupati Brebes Iwanuddin Iskandar SH MHum melalui Plh Asisten 1 Sekda Brebes Ananto Heri Wibowo saat launching CSR di Puskesmas Kalimati, Jumat (7/6/2024).

Kata Bowo, tanggung jawab sosial dunia bisnis tidak saja berorientasi pada komitmen sosial yang menekankan pada pendekatan kemanusiaan, belas kasihan, keterpanggilan religi atau keterpanggilan moral, dan semacamnya. Tetapi menjadi kewajiban yang sepantasnya dilaksanakan oleh para pelaku bisnis dalam ikut serta mengatasi permasalahan sosial ekonomi yang menimpa masyarakat.

Baca Juga :  Polresta Banyumas Bersama Gegana Lakukan Sterilisasi Gereja

Dalam perkembangannya praktik CSR telah banyak dilakukan secara sadar, artinya menerapkan CSR adalah investasi untuk pertumbuhan dan keberlanjutan bisnis. Sehingga tak lagi dilirik sebagai pusat biaya, melainkan sentra laba bahkan kini praktik CSR sudah menjadi tren global.

Untuk itu, atas nama Pemerintah Kabupaten Brebes mengucapkan terima kasih kepada PT Indomarco Prismatama yang telah memberikan kontribusi nyata melalui program CSR. Tentu ini hal yang sangat berharga, mengingat kesehatan merupakan hak mendasar setiap manusia dan merupakan salah satu human capital yang sangat besar nilainya dalam pembangunan sumber daya manusia.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Brebes Ineke Tri Sulistyowati menjelaskan, dari 38 Puskesmas se Kabupaten Brebes, ada beberapa yang keadaanya perlu renovasi. Salah satunya Puskesmas Kalimati. Uluran tangan dari Indomaret dan Baby Happy membuktikan kalua dunia usaha juga turut serta peduli dengan Kesehatan masyarakat Brebes.

Baca Juga :  Pemkot Makassar Mengklaim Ruang Terbuka Hijau(RTH), Naik Menjadi 11,47 Persen

Marketing CSR Indomaret Head Office Jakarta Azizul menjelaskan, CSR Renovasi Kalimati merupakan pelaksanaan di tahun ke 2 dan pelaksanaan ke 4 di tahun 2024. Kegiatan ini berlangsung atas kerjasama Indomaret dengan Baby Happy bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Brebes. Dalam launching juga diserahkan bantuan peralatan penunjang kegiatan puskesmas antara lain satu unit genset, satu unit kursi roda, dua unit air puriffer, dan 250 pcs masker medis.

“Harapan besar kami dengan dilaksanakan kegiatan renovasi dan bantuan ini dapat bantu meningkatkan kenyamanan pasien dan tenanga medis, sehingga pelayanan terhadap masyarakat Kalimati dapat semakin ditingkatkan” pungkasnya.

AG

Sumber hms konimfotik

Berita Terkait

Mudik Aman Keluarga Nyaman, Polsek Paguyangan Pasang Baliho
Program 100 Hari Kerja Bupati, RT RW se Kabupaten Brebes Jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan
Sat Lantas Polres Simalungun Gelar Blue Light Patrol di Masjid, Rawat Kamtibmas Saat Bulan Ramadhan
HOTLINE MUDIK POLRI 110, MUDIK AMAN KELUARGA NYAMAN
Asisten Administrasi Dan Pembangunan Pakpak Bharat Setda Pakpak Bharat El hidayat Berutu Hadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral
Berbagi Berkah di Bulan Ramadhan, Kapolres Tebingtinggi Turun ke Jalan Bagikan Takjil
Polres Pakpak Bharat Menerima Kunjungan Tim Verifikasi Itwasda Polda Sumut.
*Hari Jadi ke – 79 Asahan, Wagub Sumut Ajak Masyarakat Asahan Terus Berkolaborasi Membangun Daerah*

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:46 WIB

MCK Panti Asuhan As-Soghiri mulai diperbaiki

Kamis, 13 Maret 2025 - 08:45 WIB

Langkah Cepat Korem 051/Wijayakarta Dirikan Posko untuk Renovasi Panti Asuhan As Soghiri di Bekasi

Rabu, 12 Maret 2025 - 05:56 WIB

Wujud Nyata Kepedulian Untuk Anak Bangsa Korem 051 Selenggarakan Rehabilitasi Panti Asuhan As Soghiri

Sabtu, 8 Maret 2025 - 13:24 WIB

Presiden Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Babelan, Warga Harap Bantuan Merata

Jumat, 21 Februari 2025 - 11:42 WIB

Segenap Redaksi Media Nasionaldetik.com Ucapkan Selamat Atas Pelantikan Bupati & Wakil Bupati Bekasi Periode 2025-2030

Kamis, 20 Februari 2025 - 13:17 WIB

Segenap Jajaran Tim Himpunan Advokat Pengacara Indonesia (HAPI) Kabupaten Bekasi Ucapkan Selamat Atas Pelantikan Bupati & Wakil Bupati Bekasi Periode 2025-2030

Kamis, 20 Februari 2025 - 12:59 WIB

SEGENAP TIM PERADI CIKARANG KABUPATEN BEKASI UCAPKAN SELAMAT ATAS PELANTIKAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI BEKASI PERIODE 2025-2030

Minggu, 2 Februari 2025 - 10:26 WIB

LBH Srikandi Ganisa Kecam dan copot Kadis Dukcapil Bekasi, Pertanyakan Penerbitan Akta Lahir dan Dugaan Keterkaitan dengan Klinik

Berita Terbaru

BREBES

Mudik Aman Keluarga Nyaman, Polsek Paguyangan Pasang Baliho

Selasa, 18 Mar 2025 - 04:15 WIB

KARO

Selasa, 18 Mar 2025 - 03:38 WIB