Program Curhat Kamtibmas, Langkah Strategis Polres Nganjuk Tampung Aspirasi Warga

- Redaksi

Kamis, 16 Mei 2024 - 12:53 WIB

4075 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nganjuk,Jatim,Nasionaldetik.com – Dalam rangka menjaga situasi dan kondisi tetap aman dan kondusif, Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., meluncurkan program “Curhat Kamtibmas” sebagai sarana menampung aspirasi dan unek-unek warga, Kamis (16/05/2024).

Dalam keterangannya, AKBP Muhammad mengungkapkan pemeliharaan keamanan dan ketertiban merupakan tanggung jawab bersama, keterlibatan warga masyarakat sangat penting dalam mendukung tugas-tugas kepolisian.

“Program ini bertujuan untuk menjembatani komunikasi antara polisi dan masyarakat, sehingga setiap permasalahan yang ada di lingkungan dapat segera terdeteksi dan ditangani dengan cepat,” ujarnya.

Seperti halnya yang dilaksanakan oleh Polsek Warujayeng. Dipimpin langsung Kapolsek Warujayeng Kompol Lilik Suharyono, S.H., menggelar Curhat kamtibmas di Balai Kelurahan Tanjunganom bersama 30 peserta terdiri dari Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, perwakilan warga, Perangkat kelurahan, RT,RW dan LPM se Kecamatan Tanjunganom.

Dalam Curhat Kamtibmas tersebut warga masyarakat mengeluhkan maraknya dibuka tempat tongkrongan anak muda yang jam operasionalnya tidak menentu, kadang sampai larut malam, dan penggunaan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis (spektek) sehingga menimbulkan kebisingan.

Selain itu, banyaknya penghuni kos-kosan yang belum teridentifikasi menimbulkan kecurigaan dimanfaatkan pelaku kejahatan sebagai tempat transit serta tempat persembunyian. Warga juga mengkhawatirkan adanya penyalahgunaan narkoba di lingkungan tersebut.

Menanggapi keluhan tersebut, Kompol Lilik menyatakan akan segera menindaklanjuti laporan warga dengan melakukan patroli rutin dan razia di tempat-tempat yang dicurigai dengan melibatkan stake holder terkait. Beliau akan meningkatkan pengawasan di area tongkrongan dan kos-kosan untuk memastikan tidak ada aktivitas ilegal.

“Selain itu, kami akan bekerja sama dengan pemilik tempat usaha dan kos-kosan untuk memastikan mereka mematuhi aturan yang ada, tanpa dukungan dari masyarakat, tugas kami menjaga ketertiban akan sangat sulit. Oleh karena itu, kami mengajak semua pihak untuk terus berkomunikasi dan melaporkan hal-hal yang mencurigakan ” pungkasnya.(***)

Baca Juga :  Forkopimda Boyolali Peringati Hari Pendidikan Nasional Di Alun Alun Kidul

Penulis : Ach

Editor : Asnan

Berita Terkait

Tasyakuran dan penyerahan sarana air bersih umum komunal di Desa Sepat Masaran oleh Dandim Sragen 
Bhabhinkamtibmas berikan motivasi dan dukungan,dalam program ketahanan pangan kepada Masyarakat Cikidang
Sat Samapta polres Majalengka,Ops pekat pasca pilkada.
Polsek Jatiwangi patroli ke sektor,Industri antisipasi gangguan Kamtibmas.
Firma Hukum Astra Nawasena Law Adakan Rakor Perdana
Jumat Curhat Kapolres Kendal dengan Ibu-Ibu PKK Kelurahan Kebondalem
ADAKAN SOSIALISASI 4 PILAR BPP KECAMATAN KARE KABUPATEN MADIUN
Bripka Sahabuddin,ajak warga Desa Pagaraji berpatisipasi dalam program pekarangan pangan bergizi.

Berita Terkait

Sabtu, 14 Desember 2024 - 02:57 WIB

Latihan Puncak TNI AD 2024 Ditutup

Sabtu, 14 Desember 2024 - 02:38 WIB

Aksi Penolakan Habib Syech Abdul Qodir Assegaf, AMT PWI LS PNIB Sepakat Lawan Pembelokan Sejarah

Sabtu, 14 Desember 2024 - 02:27 WIB

AMT PWI LS PNIB Kirab Merah Putih Tulungagung Tolak Kehadiran Habib Syech Dan Lawan Manipulasi Sejarah Peradaban Bangsa

Sabtu, 14 Desember 2024 - 02:24 WIB

Antisipasi Banjir, Polres Jombang Koordinasi Pemasangan Pompa air

Jumat, 13 Desember 2024 - 09:33 WIB

Pelaku Kekerasan Santri di Prambon yang Masih Teman Sekamar Korban Akhirnya Diamankan Polres Nganjuk

Jumat, 13 Desember 2024 - 03:43 WIB

RSUD Campurdarat dr. Karneni Rayakan HUT ke-2 dengan Komitmen Naik Kelas ke Tipe C

Jumat, 13 Desember 2024 - 03:04 WIB

Apel Kesiapan, Satlantas Nganjuk Siap Amankan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

Kamis, 12 Desember 2024 - 23:19 WIB

Apel Kesiapan, Satlantas Nganjuk Siap Amankan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Dua Pengedar Ganja Berhasil Dibekuk Satresnarkoba Polres Tegal 

Sabtu, 14 Des 2024 - 04:08 WIB

Jawa timur

Latihan Puncak TNI AD 2024 Ditutup

Sabtu, 14 Des 2024 - 02:57 WIB