Bangkitkan Semangat Gotong Royong Babinsa Koramil 04/LB Ajak Masyarakat Perbaiki Jalan dan Bersihkan Saluran Air

Nur Kennan Br. Tarigan

- Redaksi

Sabtu, 27 April 2024 - 12:50 WIB

40506 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LABUHANBATU, Sumut Nasionaldetik.com

Pelaksana harian Danramil 04/LB Kodim 0209/LB Kapten Inf Sugianto mengintruksikan personel dijajarannya untuk berperan aktif mengajak masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong sebagai wujud menumbukan rasa kebersamaan, kekompakan dan sekaligus untuk menciptakan pola hidup sehat.

Dalam hal ini, menindaklanjuti instruksi yang disampaikan Plh Danramil saat Apel, Babinsa Desa Meranti Paham Serma Rosmen mengajak dan menggerakkan masyarakat untuk melaksanakan penimbunan jalan. Serta pembersihan parit kanan – kiri jalan lintas di Dusun II Desa Meranti Paham Kecamatan Panai Hulu Kabupaten Labuhanbatu. Jumat sore (26/04/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menanggapi itu, Dandim 0209/LB Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro, S.IP melalui Plh Danramil 04/Labuhanbilik mengatakan “kegiatan ini merupakan intruksi dari komando atas tentang menumbuhkan semangat Gotong royong yang melibatkan TNI dan Masyarakat”.

Baca Juga :  Kapolsek Padang Hilir Terima Audiensi dan PPK Kecamatan Padang Hilir

“Salah satu kegiatan gotong royong yang dilakukan yaitu membersihkan saluran air untuk mengantisipasi bencana banjir dan mencegah munculnya wabah penyakit serta menimbun jalan yang berlobang agar warga bisa dengan mudah membawa hasil pertanian ketempat penampungan”.

“Melalui kegiatan ini, diharapkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan dan lingkungan dapat meningkat, dengan tidak membuang sampah sembarang disaluran air agar menjadi lancar tidak terjadi penyumbatan,” jelas Danramil.

Baca Juga :  DKR, Nilai Pelayanan di RSUD Thomsen Nias Amburadul

Sementara itu, Kades Meranti Paham bapak Sohadi mengatakan melalui kegiatan gotong royong ini, dapat meningkatkan hubungan baik antara TNI dan komponen masyarakat, serta semakin harmonis.

“Dengan semangat gotong royong dan sinergi seperti inilah, maka setiap permasalahan dapat diselesaikan dengan mudah,” ujar Kades, seraya berharap, wujud kebersamaan dan keakraban seperti ini dapat terus dipelihara, dipertahankan, bahkan lebih ditingkatkan lagi.

Turut hadir dalam kegiatan gotong royong, Babinsa Desa Meranti Paham Serma Rosmen, Kapos Ajamu Brigadir Erwin, Kades Meranti Paham Sohadi, Tomas Aman Siregar dan Masyarakat sekitar.

Pendim 0209/Labuhanbatu

(Nur Kennan Tarigan)

Berita Terkait

Kota Medan Dipatroli Ketat! Sat Brimob dan Polrestabes Bersinergi Ciptakan Kamtibmas Jelang Paskah
Viral..!! Soal Perkara Dosen Bunuh Suami, Menurut Saksi Terdakwa Sering Cek-Cok
Ketua DPD SPSI AGN Sumut Soroti Satpam yang ‘Disandera’ Biaya Perobatan: Disnaker Lemah Lindungi Pekerja
Polsek Pancur Batu Melakukan Pengecekan Terkait Berita Viral Judi Jenis tembak Ikan – Ikan dan Peredaran Narkoba di Beberapa Titik Kecamatan Sibolangit
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Pakpak Bharat Dan Jajaran Lakukan Kegiatan Rutin Yang Di Tingkatkan
Pastikan Kesehatan Anggota, Polres Sergai Terjunkan Tim Dokkes Cek Personil Pos Pengamanan
Masih Suasana Idul Fitri 1446 H Hari ke + 4, Personil Polres Pakpak Bharat Bantu Masyarakat Donorkan Darah
Ingatkan Cuaca Extrem Satpolairud Polres Sibolga Himbau Pengunjung Objek Wisata Pantai Pendaratan, Agar Waspada

Berita Terbaru

DAERAH

Wakil Bupati Asahan Terima Audiensi BPJS Kesehatan

Senin, 21 Apr 2025 - 13:32 WIB

DAERAH

Pemkab Toba Serahkan Bansos Untuk Korban Kebakaran

Senin, 21 Apr 2025 - 13:13 WIB

Jawa tengah

Babinsa Aktifkan Cek Harga Sembako, Jaga Stabilitas Harga

Senin, 21 Apr 2025 - 13:08 WIB

Jawa tengah

Koramil Teras Sosialisasikan Rekruitmen TNI AD

Senin, 21 Apr 2025 - 13:00 WIB