Jalur Mudik Selatan Brebes Padat, Kapolres Pimpin Rekayasa Lalulintas

ABDUL GHOFUR

- Redaksi

Minggu, 7 April 2024 - 09:40 WIB

40101 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Brebes // nasional detik.com  – Kapolres Brebes Polda Jawa Tengah AKBP Guntur M Tariq kembali memimpin jajarannya untuk melakukan rekayasa lalulintas dijalur mudik wilayah Selatan Kabupaten Brebes, Minggu (7/4/2024) siang.

Kegiatan tersebut dilakukan mulai dari pintu masuk Brebes, diperbatasan tugu Poci desa Karang sawah Kecamatan Tonjong Brebes hingga jalur lingkar Bumiayu sampai dengan Pagojengan Kecamatan Paguyangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Brebes disela sela kegiatan rekayasa mengungkapan rekayasa satu jalur dan sistim buka tutup tersebut dilakukan untuk mengurangi kepadatan arus kendaraan yang menumpuk dari arah Utara (Pejagan).

Baca Juga :  Dalam Kurung Waktu Satu Bulan, Polres Tegal Kota Berhasil Mengungkap 8 Kasus Narkoba

Kepadatan sendiri tampak mengular sampai dengan wilayah Klonengan kabupaten Tegal.

“Rekayasa lalulintas satu arah kami prioritaskan untuk arus mudik dari arah Utara (Pejagan) tujuan Banyumas dan sekitarnya,” terang Kapolres Brebes.

Dalam pelaksanaannya, personel jajaran Kepolisian yang bertugas di Pospam Strongpoint dijalur mudik ditempatkan dibeberapa titik penggal jalan untuk mengantisipasi adanya kendaraan yang menuju kearah Utara.

Bahkan, Kapolres Brebes AKBP Guntur M Tariq sendiri memimpin sebagai pembuka jalur sekaligus pengawalan pemudik dijalur rekayasa lalulintas berlangsung.

Terkait adanya rekayasa ini, pihaknya juga mengimbau kepada warga sekitar untuk bisa memahami dan bekerjasama dengan petugas dilapangan selama kegiatan rekayasa tersebut berlangsung.

Baca Juga :  Pembelian Pertalite 300 Ribu Kena OTT. LP2KP Jateng Minta Pemerintah Audit Seluruh SPBU di Jateng

Guntur mengungkapkan kegiatan rekayasa ini akan terus dilakukan sesuai kebutuhan (tentativ) sesuai dengan kondisi kepadatan arus dilapangan.

“Bagi masyarakat sekitar mohon dapatnya bersabar terkait adanya rekayasa ini,” terangnya.

Diketahui, jalur tengah Kabupaten Brebes yang merupakan salah satu jalur mudik rawan terjadinya kemacetan dikarenakan meningkatnya volume kendaraan. Jalur tersebut menghubungkan beberapa Kabupaten, diantaranya Kabupaten Banyumas, Kebumen, Jogyakarta dan sekitarnya selalu dipadati arus kendaraan saat musim mudik dan musim balik lebaran.(Hms/AG).

Berita Terkait

Musibah Tanah Bergerak Di Sirampog, Polisi Imbau Warga Untuk Waspada
Hari Kesadaran Nasional, Polres Brebes Gelar Upacara Bendera
Dandim 0713/Brebes Pantau Stok Beras di Gudang Bulog Cimohong
Kodim 0713/Brebes Gelar Upacara Bendera di Lahan MKRPL Songgom
Pastikan Keamanan Tahanan, Wakapolres Brebes Sidak di Rutan Polres
Wurja Menyambangi Balita Penderita Hidrosefalus
Hadapi Agenda Nasional, Polres Brebes Tingkatkan Kemampuan Pelatihan Dalmas

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 14:07 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Padanghilir Himbau Masyarakat Lewat Sambang DDS

Sabtu, 19 April 2025 - 13:40 WIB

Unmer Madiun Wisuda 179 Lulusan S1 dan D3, Danrem 081/DSJ Imbau untuk Terus Berkreasi dan Berinovasi

Sabtu, 19 April 2025 - 13:21 WIB

Kapolres Simalungun Pimpin Sertijab Kasat Lantas dan Kapolsek Sidamanik

Sabtu, 19 April 2025 - 00:12 WIB

Program Meningkatkan Gizi Anak balita,dan Ibu Hamil Alami Polemik,Wadah Plastik Harus Di Kembalikan ke Kader Posyandu

Kamis, 17 April 2025 - 23:06 WIB

Program Makan Bergizi Gratis untuk Ibu Menyusui dan Hamil Menjadi Sorotan Publik

Kamis, 17 April 2025 - 10:46 WIB

Antisipasi Tindak Kriminal, Polsek Tebingtinggi Laksanakan Patroli Rutin

Kamis, 17 April 2025 - 10:33 WIB

Polres Tebingtinggi Patroli Dini Hari, Sasar Geng Motor dan Balap Liar

Kamis, 17 April 2025 - 10:15 WIB

“Kodim 0206/Dairi Gelar Upacara 17 April: Momentum Penguatan Nasionalisme dan Profesionalisme Prajurit”

Berita Terbaru

Sulsel

Desa Lubuk Tua Muara Kelingi Adakan Sedekah Bumi

Sabtu, 19 Apr 2025 - 23:45 WIB