Jelang Mudik Lebaran, Sat Reskrim Polres Brebes Datangi Sejumlah SPBU. Ada Apa?

ABDUL GHOFUR

- Redaksi

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:37 WIB

40205 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Brebes nasionaldetik.com  – Jelang mudik Lebaran tahun 2024, sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kota Brebes, didatangi oleh anggota dari Satreskrim Polres Brebes, Jumat (29/3/2024) sore.

Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka pengecekan stok bahan bakar minyak (BBM) serta akurasi takaran mesin pompa yang dimungkinkan tidak sesuai dengan meteran.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Personel kami dari Sat Reskrim mendatangi dan mengecek 2 SPBU di wilayah Kecamatan Brebes,” kata Kapolres Brebes AKBP Guntur M Tariq yang disampaikan Kasat Reskrim AKP Angga Surya Saputra.

Kasat Reskrim mengungkapkan kegiatan tersebut dilakukan selain untuk memantau stok BBM dan akurasi takaran juga sebagai antisipasi terjadinya kecurangan dan kelangkaan bbm jelang mudik lebaran 1445 H tahun 2024.

Baca Juga :  Kapolres Kendal: Pelayanan Prima Jadi Prioritas Utama Selama Operasi Lilin Candi 2024

“Pengecekan dilakukan untuk antisipasi terjadinya kecurangan dan kelangkaan bbm jelang mudik lebaran 1445 tahun 2024,” ungkapnya.

Disebutkan Kasat Reskrim dalam pelaksanaanya, petugas dari Unit Tipidter Satreskrim Polres Brebes tersebut melakukan pengecekan dengan cara pembelian BBM bersubsidi jenis Pertalite sebanyak 1 liter kemudian diletakkan di alat ukur.

“Hasilnya, beberapa SPBU yang telah dilaksanakan pengecekan tidak ditemukannya ukuran yang menyalahi aturan dan semua sesuai standar,” terangnya.

Baca Juga :  Polres Batang Gelar Sispamkota Jelang Pesta Demokrasi 2024

AKP Angga menambahkan, pemeriksaan bakal digelar rutin untuk melindungi masyarakat dari kecurangan, terutama ketika arus mudik lebaran. Pengecekan tersebut juga untuk menjamin stok BBM aman.

Pihaknya juga akan melakukan tindakan tegas sesuai dengan hukum yang berlaku jika ditemukan adanya kecurangan yang dilakukan oleh SPBU saat pelaksanaan mudik Lebaran tahun 2024 kepada masyarakat.

“Jika diketahui adanya penyimpangan ataupun kecurangan takaran yang tidak sesuai dengan standar dilakukan oleh pihak SPBU, akan kami berikan sanksi tegas sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” pungkasnya. (HMS/ AG)

Berita Terkait

Gedung Posyandu Integrasi Layanan Prima Desa Penanggapan Banjarharjo Di Resmikan
Dandim Brebes Tinjau Lokasi Bencana Tanah Bergerak di Sirampog
Musibah Tanah Bergerak Di Sirampog, Polisi Imbau Warga Untuk Waspada
Hari Kesadaran Nasional, Polres Brebes Gelar Upacara Bendera
Dandim 0713/Brebes Pantau Stok Beras di Gudang Bulog Cimohong
Kodim 0713/Brebes Gelar Upacara Bendera di Lahan MKRPL Songgom
Pastikan Keamanan Tahanan, Wakapolres Brebes Sidak di Rutan Polres
Wurja Menyambangi Balita Penderita Hidrosefalus

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 14:58 WIB

*Babinsa Koramil 13/AN Terjun Langsung Evakuasi Warga Terdampak Banjir*

Minggu, 20 April 2025 - 14:44 WIB

*Babinsa Koramil 09/NL Bantu Warga Lewati Banjir Akibat Curah Hujan Tinggi di Pangkatan Labuhanbatu*

Sabtu, 19 April 2025 - 14:07 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Padanghilir Himbau Masyarakat Lewat Sambang DDS

Sabtu, 19 April 2025 - 14:04 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Padanghilir Himbau Masyarakat Lewat Sambang DDS

Sabtu, 19 April 2025 - 13:40 WIB

Unmer Madiun Wisuda 179 Lulusan S1 dan D3, Danrem 081/DSJ Imbau untuk Terus Berkreasi dan Berinovasi

Sabtu, 19 April 2025 - 13:21 WIB

Kapolres Simalungun Pimpin Sertijab Kasat Lantas dan Kapolsek Sidamanik

Sabtu, 19 April 2025 - 00:12 WIB

Program Meningkatkan Gizi Anak balita,dan Ibu Hamil Alami Polemik,Wadah Plastik Harus Di Kembalikan ke Kader Posyandu

Kamis, 17 April 2025 - 23:06 WIB

Program Makan Bergizi Gratis untuk Ibu Menyusui dan Hamil Menjadi Sorotan Publik

Berita Terbaru