One Way akan Diberlakukan, ini Jadwalnya

ABDUL GHOFUR

- Redaksi

Selasa, 26 Maret 2024 - 11:35 WIB

40225 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

BATANG nasionaldetik.com  – Dalam menghadapi arus mudik dan balik Lebaran 2024, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Batang mengambil langkah proaktif dengan mempersiapkan rekayasa lalu lintas di jalur tol yang menjadi titik rawan kemacetan.

Langkah ini diambil untuk memberikan kemudahan bagi pemudik yang akan melintasi daerah tersebut. Satlantas akan menerapkan sistem satu arah dan ganjil genap mulai dari tanggal 5 hingga 7 April mendatang, yang diprediksi sebagai puncak arus mudik.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kasat Lantas Polres Batang, AKP Wigiyadi, menjelaskan bahwa sesuai dengan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri, penerapan sistem satu arah akan dimulai pada tanggal 5 April pukul 14.00 WIB dan berlangsung hingga 7 April pukul 24.00 WIB. Penerapan ini akan berlaku mulai dari kilometer 72 ruas jalan tol Cikopo – Palimanan (Cipali) hingga kilometer 414 jalan tol Batang Semarang.

Baca Juga :  Babinsa Kratonan Ikuti Kunker Menteri Kesehatan RI di Puskesmas Kratonan Serengan

“Sistem satu arah akan diberlakukan dari tol Cikampek hingga Kalikangkung. Jalur Pantura pasti akan terpengaruh karena akan dilalui oleh kendaraan yang menuju ke arah barat,” ungkapnya, Selasa (26/3/2024).

Satlantas juga telah menyiapkan tim urai untuk mengantisipasi kemungkinan kemacetan pada waktu-waktu tertentu.

“Biasanya pada saat menjelang buka puasa, menjelang magrib, dan saat sahur, kemacetan akan terjadi. Oleh karena itu, kami menyiapkan 30 personel yang akan disebar di jalur tol dan Pantura,” jelasnya.

Baca Juga :  Polsek Pegandon Tingkatkan Patroli Guna Antisipasi Aksi Kejahatan Jalanan

Keberadaan tim urai tersebut sangat penting, terutama saat penerapan sistem satu arah di jalur tol, yang berpotensi menimbulkan kepadatan lalu lintas di Pantura.

“Untuk menghindari kemacetan di Pantura, kami akan mengalihkan pengendara melalui Jalan Dr. Cipto – Polres Batang – Jalan Dr. Wahidin hingga Dr. Sutomo (RSU Kalisari),” tambahnya.

Tujuan dari penerapan sistem satu arah dan ganjil genap ini adalah untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas di jalur Pantura dan mencegah terjadinya kemacetan atau penumpukan kendaraan.

“Langkah-langkah ini diharapkan dapat memberikan pengalaman perjalanan yang lebih baik bagi para pemudik, serta mengurangi potensi terjadinya kecelakaan dan penundaan perjalanan,” pungkasnya.( AG )

Berita Terkait

Setelah Skandal Korupsi Pertamina, Penyelewengan Pertalite di Brebes Terungkap
Buka Bersama Polres Kendal, Momen Berbagi dengan Yatim Piatu dan Kaum Dhuafa
Bagikan Takjil dan Bukber Polri dan Media : Pererat Silaturahmi dan Sinergi untuk Masyarakat
Warga Maksimalkan Betonisasi Agar Mengeras Sempurna
Safari Ramadhan, Kapolres Kunjungi Ulama di Kecamatan Sirampog
Perbuatan Tragis Dan Tak Bermoral Pencabulan Anak Tiri, Berujung Kematian Istri di Kecamatan Tambang
Sinergi Polri dan Media: Berbagi Takjil dan Kebersamaan di Bulan Suci
Polres Kendal Intensifkan Patroli Ngabuburit Selama Ramadan*

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:17 WIB

Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Mashudi Kunjungi Rutan Kelas I Medan

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:14 WIB

Rutan Kelas I Medan Gelar Rapat Anggota Tahunan Koperasi Pegawai Tahun Buku 2024

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:46 WIB

Momentum Bulan suci ramadhan, PT Delik Jatim Group Laksanakan giat Berbuka Puasa Bersama

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:03 WIB

*Jumat Curhat Di Bulan Ramadhan, Polres Brebes Berbagi Sembako Gratis Di Desa Grinting*

Jumat, 14 Maret 2025 - 06:45 WIB

Polda Sumut Gelar Buka Puasa Bersama Polri dan Media, Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas

Jumat, 14 Maret 2025 - 03:31 WIB

FP4 Menduga Dana 74.2 Milyar dari PT. AMNT Hanya Sebagian Dibahas di Banggar DPRD, Sisanya di Mana??

Jumat, 14 Maret 2025 - 02:14 WIB

Dinkes Pacitan Ingatkan Masyarakat Akan Bahaya Bahan Kimia Dalam Asap Petasan

Jumat, 14 Maret 2025 - 02:00 WIB

Warga Maksimalkan Betonisasi Agar Mengeras Sempurna

Berita Terbaru

Jawa timur

Serapan Gabah di Nganjuk Optimis Lampaui Target

Jumat, 14 Mar 2025 - 22:10 WIB