Jelang Tahun Baru Imlek 2575, Kapolsek Metro Tamansari, Danramil dan Camat Lakukan Pemeriksaan Keamanan di Vihara Tamansari

Nasional Detik.com

- Redaksi

Rabu, 7 Februari 2024 - 16:46 WIB

4095 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta Barat –  Menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2575 yang akan dirayakan pada Sabtu, 10 Februari 2024, Kapolsek Metro Tamansari, Kompol Adhi Wananda SIK., MSi., bersama Danramil 01 Tamansari, Mayor Inf Mulia Adi Dharma dan camat Tamansari bpk Tumpal Hasiholan, melakukan kegiatan Security Assessment kepada pengurus Vihara yang berada di wilayah hukum Polsek Metro Tamansari. Rabu, 7/2/2024.

Langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya dalam memastikan keamanan dan ketertiban selama perayaan Imlek 2024.

Kapolsek Adhi Wananda bersama dengan Mayor Inf Mulia Adi Dharma dan camat Tamansari bpk Tumpal Hasiholan meninjau langsung tiga Vihara utama di wilayah tersebut, yaitu Vihara Dharma Bakti, Vihara Toasebio, dan Vihara Avalokitesvara.

Dalam security assessment tersebut, Kapolsek, Danramil dan camat Tamansari bersama timnya melakukan evaluasi terhadap sistem keamanan yang sudah ada di Vihara, termasuk pengecekan peralatan keamanan, kesiapan personel pengamanan, dan potensi ancaman yang mungkin terjadi.

Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa Vihara-vihara tersebut siap menghadapi perayaan Tahun Baru Imlek tanpa gangguan keamanan.

Kapolsek Metro Tamansari Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Adhi Wananda, mengatakan pentingnya kolaborasi antara tiga pilar dalam menjaga keamanan selama perayaan Imlek.

“Kami berkomitmen untuk memberikan perlindungan maksimal kepada seluruh warga yang merayakan Imlek, serta memastikan kegiatan perayaan tersebut berjalan lancar dan aman,” ungkapnya saat dikonfirmasi, Rabu, 7/2/2024.

Baca Juga :  Festival Pemilu 2024, Regina: Terjun ke Politik Bukan Mencari Kekuasaan Melainkan Memberikan Kesejahteraan Untuk Masyarakat

Lanjut Adhi menambahkan, Dimana Vihara Dharma Bakti, Vihara Toasebio, dan Vihara Avalokitesvara akan mulai melaksanakan kegiatan ibadah mulai dari tanggal 9 februari – 10 februari 2024

Sementara itu, Danramil 01 Tamansari, Mayor Inf Mulia Adi Dharma, menekankan pentingnya sinergi antara 3 Pilar dalam menjaga keamanan dan stabilitas di wilayah tersebut.

“Kami siap bekerja sama dengan kepolisian dan pemerintah daerah dalam upaya menjaga keamanan selama perayaan Imlek ini,” tegasnya.

Diharapkan, melalui kegiatan Security Assessment ini, Vihara-vihara di wilayah hukum Polsek Metro Tamansari dapat memperkuat sistem keamanannya dan memberikan rasa aman kepada para jemaat dan masyarakat yang merayakan Tahun Baru Imlek 2575.

(Eric)

Berita Terkait

Wooow..!! Prof . Oplos Erick : Dari Pertamax, BUMN, Pers hingga Timnas
Danpasmar 1 Hadiri Acara Syukuran Peringatan HUT Ke-64 Intai Amfibi Marinir
Berbagi Takjil dan Buka Puasa Bersama, Kapolri Perkuat Sinergi dengan Media dan Masyarakat
Polres Metro Jakpus bersama Media Buka Puasa Bersama dan Bagikan Takjil
Edi Iwansyah, Guncangan di Tubuh Dualisme Kepengurusan PWI Berlarut-larut Tanpa AD ART
Antisipasi rawan kriminal RW 03 RT 03 Kebon kosong Kemayoran Adakan Ronda
Team Legal Mie Gacoan Klarifikasi Dugaan Tidak Memiliki Izin PBG dan Komitmen terhadap Lingkungan Sekitar
Indahnya Berbagi, Mitra Jalak Kodim 0505/Jakarta Timur Bagikan Takjil

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:17 WIB

Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Mashudi Kunjungi Rutan Kelas I Medan

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:14 WIB

Rutan Kelas I Medan Gelar Rapat Anggota Tahunan Koperasi Pegawai Tahun Buku 2024

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:09 WIB

Ramadhan Penuh Berkah, Rutan Kelas I Medan Kembali Bagi-Bagi Takjil Kepada Masyarakat

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:46 WIB

Momentum Bulan suci ramadhan, PT Delik Jatim Group Laksanakan giat Berbuka Puasa Bersama

Jumat, 14 Maret 2025 - 09:43 WIB

Setelah Skandal Korupsi Pertamina, Penyelewengan Pertalite di Brebes Terungkap

Jumat, 14 Maret 2025 - 06:45 WIB

Polda Sumut Gelar Buka Puasa Bersama Polri dan Media, Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas

Jumat, 14 Maret 2025 - 03:31 WIB

FP4 Menduga Dana 74.2 Milyar dari PT. AMNT Hanya Sebagian Dibahas di Banggar DPRD, Sisanya di Mana??

Jumat, 14 Maret 2025 - 02:14 WIB

Dinkes Pacitan Ingatkan Masyarakat Akan Bahaya Bahan Kimia Dalam Asap Petasan

Berita Terbaru